Sesame Place, Pusat Autisme Bersertifikat Pertama di Dunia

Perubahan taman hiburan ini dapat dinikmati di penghujung bulan

13 April 2018

Sesame Place, Pusat Autisme Bersertifikat Pertama Dunia
huffingtonpost.com

Sesame Place, taman hiburan bertema Sesame Street di Pennsylvania akan segera menjadi theme park pertama di dunia dengan Certified Autism Center (CAC). Dibuka kembali pada 28 April 2018, Sesame Place akan memberikan layanan khusus untuk tamu penyandang autisme dan kebutuhan khusus lainnya.

Bermitra dengan International Board of Credentialing and Continuing Education Standards, taman hiburan ini akan memberikan kesenangan dan membuat keluarga terkesan.

Apa yang ada di Sesame Place?

Apa ada Sesame Place
visitphilly.com

Siapa sih yang tidak mengenal Elmo, Big Bird and the gang?

Nah, Sesame Place ini adalah taman hiburan yang mengusung tema program televisi Sesame Street, Ma. Jadi, Mama bisa menemukan berbagai karaker-karakter Sesame Street  yang menggemaskan di taman hiburan ini.

Untuk Mama yang mau berkunjung, Sesame Place berada di Langhorne, Pennsylvania dan telah dibuka sejak tahun 1980.

Editors' Pick

Penyandang autisme atau berkebutuhan khusus

Penyandang autisme atau berkebutuhan khusus
hip2save.com

Mengunjungi taman hiburan merupakan sesuatu yang harus dilakukan oleh keluarga. Namun, dengan kerumunan orang, suara keras dan karakter Sesame Street yang hadir dengan ukuran lebih besar dibandingkan di televisi cenderung  membuat anak-anak yang menyandang autisme akan merasa kewalahan.

Di Amerika Serikat sendiri, 1 dari 68 anak didiagnosis mengalami spektrum autisme (ASD). Bahkan, hampir setiap sekolah dan universitas di negara itu memiliki siswa dengan autisme. Meskipun umum, autisme belum banyak dipahami.

Dilansir dari smithsonianmag.com, itulah sebabnya mengapa Sesame Place akan menerapkan sejumlah langkah. Sesame Place akan membuat fasilitasnya lebih mudah diakses oleh anak-anak dengan autisme.

Certified Autism Center (CAC)

Certified Autism Center (CAC)
sesameplace.com

Beberapa waktu berselang dari bulan kesadaran autisme nasional, Sesame Place mengumumkan bahwa taman hiburan ini merupakan yang pertama di dunia yang menjadi Certified Autism Center (CAC) atau pusat autisme bersertifikat.

Sertifikasi ini diberikan oleh International Board of Credentialing and Continuing Education Standards (IBCCES) yaitu sebuah organisasi yang telah menghabiskan 20 tahun terakhir untuk memberikan pelatihan autisme dan lisensi kepada healthcare profesional.

Karena hal ini, seluruh staf di Sesame Place menjalani pelatihan tentang kepekaan  dan kesadaran autisme. Dalam sebuah pernyataan, Sesame Place menjelaskan bahwa pelatihan harus dilakukan setiap dua tahun, dan berfokus pada "kesadaran sensorik, lingkungan, komunikasi, motorik dan keterampilan sosial, pengembangan program, dan kesadaran emosional".

Nantinya, ujian kompetensi autisme komprehensif juga akan diberikan.

Sesame Place Buka Kembali

Sesame Place Buka Kembali
visitphilly.com

Nah, semua perubahan ini bisa pengunjung dan Mama nikmati ketika Sesame Place dibuka kembali untuk musim ke-38 pada tanggal 28 April 2018. Sesame Place menyediakan dua kamar yang tenang dengan pencahayaan yang dapat disesuaikan.

Ada juga area tempat duduk yang nyaman di mana pengunjung dapat beristirahat dari keramaian dan hiruk pikuk taman.

Taman ini juga akan menyediakan headphone peredam bising untuk tamu dengan sensitivitas pendengaran. Untuk membantu keluarga mempersiapkan kunjungan mereka ke taman.

Nah, gimana menurut, Mama? Ada rencana ke sana?

The Latest