Aktor dan penyanyi Korea Selatan, Cha Eun Woo tengah disorot setelah terjerat isu dugaan penggelapan pajak dengan total lebih dari 20 miliar won (sekitar Rp 230 miliar). Kasus ini mencuat ketika National Tax Service (NTS), otoritas pajak Korea Selatan, melakukan pemeriksaan intensif mengindikasikan adanya kekurangan pembayaran pajak yang besar terkait struktur pendapatan sang Artis.
Menurut laporan Dispatch, kecurigaan pajak tersebut berkaitan dengan sebuah perusahaan didirikan atas nama keluarga Cha Eun Woo yang dibuat bersama ibunya. Di mana dari kabar yang beredar diduga berfungsi sebagai paper company atau perusahaan cangkang tanpa kegiatan bisnis nyata.
Aliran pendapatan dari aktivitas Cha Eun Woo yang dibagi melalui perusahaan ini dicurigai digunakan untuk menekan kewajiban pajak pribadi dengan tarif lebih rendah.
Berikut Popmama.com rangkum kronologi Cha Eun Woo diduga gelapkan pajak lebih dari 20 miliar won.
