Tingkatkan Kreativitas Anak, Orangtua Wajib Kenalkan Buku Sejak Dini

Membiasakan anak membaca buku harus dimulai sejak dini untuk meningkatkan kreativitas anak

31 Januari 2022

Tingkatkan Kreativitas Anak, Orangtua Wajib Kenalkan Buku Sejak Dini
Pexels / Andrea Piaquadio
Ibu dan anak membaca buku

Mengenalkan anak untuk gemar membaca buku jadi satu hal penting bagi orangtua dalam pola asuh sehari-hari. Hal ini bisa dimulai dengan membiasakan membaca buku cerita, dongeng, buku mewarnai dan lain sebagainya sejak dini.

Membiasakan anak membaca buku harus dimulai sejak dini, setidaknya dari usia nol sampai lima tahun. Prosesnya bisa dilakukan dengan cara yang seru dan menyenangkan. 

Misalnya, memilih buku yang atraktif, memiliki banyak warna dan corak yang menarik. Buku anak yang seperti ini bermanfaat untuk meningkatkan minat baca pada anak. 

Untuk itu mengawali tahun 2022, Bazar buku Internasional, Big Bad Wolf Books (BBW) hadir kembali secara online untuk memberikan literasi melalui buku yang bermutu yang bisa mengasah kreativitas anak-anak Indonesia. Pameran ini berlangsung dari 27 Januari hingga 31 Januari 2022 dan menyuguhkan beragam buku anak yang menarik. 

Lebih lanjut, ada beberapa manfaat yang bisa Mama rasakan ketika mengenalkan anak dengan buku sejak dini. Berikut sejumlah manfaatnya, sebagaimana Popmama.com rangkum dari berbagai sumber. 

1. Meningkatkan fokus anak 

1. Meningkatkan fokus anak 
Pexels / William Fortunato

Berbagai pilihan buku pengetahuan untuk anak-anak biasanya selalu dilengkapi dengan warna dan corak menarik. Warna dan corak ini harus dikenalkan sejak dini untuk meningkatkan fokus anak. 

Cara ini bisa menumbuhkan praktik dan kesadaran anak pada warna primer dan kesadaran gradasi anak. Kemudian, jika buku tersebut diberi fitur mewarnai, maka dapat meningkatkan perkembangan fokus serta koordinasi tangan dan mata. 

2. Meningkatkan imajinasi 

2. Meningkatkan imajinasi 
Pexels/olia-danilevich

Perkembangan otak anak bisa dikatakan baik jika anak mampu berimajinasi. Nah, mengenalkan buku sejak dini pada anak bisa meningkatkan kemampuan anak dalam berimajinasi. 

Melalui pengenalan bentuk, warna dan huruf, kreativitas anak bisa terasah dengan baik. Hal ini juga bermanfaat untuk meningkatkan minat baca juga lho, Ma!
 

3. Meningkatkan percaya diri 

3. Meningkatkan percaya diri 
Freepik/prostooleh

Selain meningkatkan kreativitas dan imajinasi, pengetahuan visual yang dipelajari lewat buku bisa meningkatkan percaya diri anak. 

Membaca buku dapat memberikan inspirasi pada anak-anak untuk belajar bertukar pikiran dan menemukan ide-ide baru secara alami. Secara tidak langsung, itu menumbuhkan rasa percaya diri pada anak. 

Baca juga:

The Latest