Ada beberapa hal yang membuat kondisi ini kembali muncul. Berikut faktor-faktor yang dapat memicu kambuhnya herpes kulit:
Sistem imun melemah
Daya tahan tubuh yang menurun bisa memicu herpes kulit aktif. Saat Mama sakit, kurang tidur, atau stres, virus herpes lebih mudah muncul kembali.
Menurut World Health Organization (WHO), sistem imun lemah adalah salah satu faktor risiko reaktivasi herpes. Menjaga daya tahan tubuh penting agar virus tidak kambuh.
Stres emosional dan fisik
Stres berat, baik emosional maupun fisik, bisa melemahkan sistem imun sehingga virus herpes lebih mudah muncul kembali. Kondisi ini membuat tubuh kurang mampu melawan virus yang selama ini tidur di saraf.
Penelitian University of Virginia yang dilaporkan Science Daily menunjukkan stres memicu protein tertentu pada virus, sehingga virus bangun dari masa dorman dan menyebabkan cold sore atau luka herpes.
Paparan sinar matahari berlebihan
Paparan sinar UV berlebihan bisa memicu herpes, terutama di wajah atau bibir. Kulit yang terpapar matahari dalam waktu lama menjadi lebih rentan terhadap virus herpes.
Studi dari Fujita Health University yang dipublikasikan sebagai artikel “Sunlight is an important causative factor of recurrent herpes simplex” melaporkan bahwa dari 4295 pasien dengan infeksi HSV‑1, 10,4 % menyatakan matahari (paparan sinar UV) sebagai pemicu herpes kambuh.
Perubahan hormon
Perubahan hormon, seperti saat menstruasi, kehamilan, atau menopause, bisa memengaruhi sistem imun. Kondisi ini membuat tubuh lebih rentan terhadap virus herpes yang sebelumnya “tidur” di saraf.
Menurut Medical News Today, fluktuasi hormon ini bisa memicu virus herpes aktif kembali, sehingga lepuhan atau luka herpes muncul di kulit.
Luka atau iritasi kulit
Kulit yang terluka atau mengalami iritasi bisa menjadi tempat virus herpes berkembang lebih mudah. Luka atau goresan membuat sistem pertahanan kulit menurun, sehingga virus lebih mudah aktif kembali.
Menurut World Health Organization (WHO), trauma kulit termasuk salah satu pemicu reaktivasi herpes. Menjaga kulit tetap sehat dan terhindar dari iritasi dapat membantu mencegah kambuhnya herpes.