Selain Vincenzo, 7 Drama Korea Bergenre Action Ini Nggak Kalah Seru!

Deretan daftar ini wajib banget masuk wishlist tontonan nih, Ma

12 Mei 2021

Selain Vincenzo, 7 Drama Korea Bergenre Action Ini Nggak Kalah Seru
imdb.com

Ketenaran Vincenzo membuat semua pecinta drakor kehilangan setelah serial ini resmi tamat. Wajar saja, dari plot hingga alur cerita dan para pemainnya, Vincenzo memang apik ditonton di rumah.

Bagi Mama dan Papa pennggemar drama Korea action layaknya Vincenzo masih banyak kok serial yang tidak kalah bagus. Penasaran?

Berikut Popmama.com rangkum infomrasi drama Korea bergenre action seru selain Vincenzo!

1. Memories of the Alhambra (2018)

1. Memories of the Alhambra (2018)
imdb.com

Drama yang dibintangi oleh Park Shin Shye dan Hyunbin ini jadi salah satu wishlist tontonan yang wajib disaksikan. Drama ini punya alur cerita yang menarik dan seru.

Drama Korea bergenre action ini berkisah tentang seorang CEO perusahaan investasi di bidang teknologi Yoo Jin Woo (Hyunbin) yang terjebak dalam sebuah game realitas virtual dan misterius. Dalam ketakutan yang menghantuinya di dalam permainan, Yoo Jin Woo mati-matian mencari sang pembuat game tersebut yang merupakan adik dari seorang pemilik hostel bernama Jung Hee Joo (Park Shin Hye). 

Dari episode 1-16, Jin Woo berusaha memecahkan berbagai tantangan dalam game. Namun, lama-lama antara game dan realitas seolah bercampur aduk. Petualangan Jin Woo dan Hee Joo untuk memecahkan setiap misteri dalam game dan hubungannya dengan dunia nyata itu bisa membuat jantung berdegup kencang di setiap episodenya.

2. Kingdom 1 dan 2 (2019)

2. Kingdom 1 2 (2019)
imdb.com

Drama Korea yang tayang di Netflix ini bergenre action-thriller yang fenomenal. Mengambil latar belakang zaman Joseon dengan serangan zombie, pasti Mama sudah tahu bukan drama apa ini? Ya, ini adalah serial Kingdom 1 dan 2.

Drama Korea Kingdom diperankan oleh aktor Joo Ji Hoon yang karismatik. Serial ini bercerita tentang putra mahkota bernama Lee Chang yang dikirim untuk sebuah misi bunuh diri. Tujuannya, tak lain untuk mengusut sebuah wabah misterius yang menyerang banyak wilayah di kerajaannya. 

Masalah makin rumit ketika putra mahkota menemui fakta bahwa hal yang diusutnya itu merupakan sebuah wabah zombie mematikan. Lee Chang pun menghadapi berbagai tantangan, tak hanya serangan zombie tapi juga perebutan tahta kerajaan. 

Editors' Pick

3. Vagabond (2019)

3. Vagabond (2019)
imdb.com

Diperankan oleh Bae Suzy dan Lee Seung Gi, drama Korea Vagabond tidak bisa dilewatkan begitu saja. Drama ini bercerita mengenai perjuangan Cha Dal Gun (Lee Seung Gi) yang ingin mengungkap misteri dari sebuah kecelakaan pesawat yang memakan ratusan korban, salah satunya adalah keponakannya sendiri.

Namun, ia malah terjerat dalam jaringan praktik korupsi yang rumit dan berbahaya. Di tengah kegentingan itu, Dal Gun kemudian bertemu dengan seorang agen rahasia dari Badan Intelejen Nasional, Go Hae Ri (Bae Suzy).  

4. Sweet Home (2020)

4. Sweet Home (2020)
imdb.com

Ingin menonton drama Korea action-thriller dengan cerita yang agak berbeda? Maka Sweet Home bisa masuk ke wishlist tontonan Mama. Serial yang diadaptasi dari webtoon ini dibintangi oleh aktor muda tampan, Song Kang.

Sweet Home mengangkat cerita tentang kondisi dunia di mana manusia berubah menjadi monster karena keinginan terdalam dari dalam diri mereka. Cerita diawali dengan seorang pemuda bernama Cha Hyun Su (Song Kang) yang pindah ke apartemen kumuh bernama Green Home. Ia pindah seorang diri setelah kehilangan seluruh anggota keluarganya karena kecelakaan tragis.

Hyun Su adalah orang yang penyendiri. Satu waktu, tiba-tiba saja satu per satu manusia yang berada di wilayah tersebut berubah menjadi monster. Ia dan beberapa orang lain berusaha menyelamatkan diri dari sana. Petualangan seru itu bikin Mama deg-degan di setiap episodenya.

5. Sisyphus : The Myth (2021)

5. Sisyphus The Myth (2021)
imdb.com

Berbagai drama dengan berbeda genre sukses diperankan oleh Park Shin Hye. Terbaru adalah drama Sisyphus : The Myth. Dalam drama ini Park Shin Hye memerankan sosok Kang Seo Hae, seorang penembak jitu andal.

Drama bergenre action-fantasy ini juga dibintangi oleh Cho Seung Woo yang berperan sebagai Han Tae Sool, seorang engineer jenius yang memiliki perusahaan dengan karya inovatif. 

Han Tae Sool berusaha menemukan kebenaran dari kematian saudaranya 10 tahun lalu, hal ini membawanya pada sebuah perjalanan misterius. Sementara itu, Kang Seo Hae hidup di masa depan, di mana dunia sudah hancur dan udara semakin kotor. Hal itu membuatnya harus bernapas dengan masker. 

Ia melakukan sebuah perjalanan rahasia berbahaya yang mempertemukannya dengan Han Tae Sool. Sebagai spoiler, drama ini bakal penuh adegan tembak-tembakan yang menantang.

6. Beyond Evil (2021)

6. Beyond Evil (2021)
imdb.com

Siapa yang suka dengan aktor berkarisma Yeo Jin Goo? Lewat drama Beyond Evil, aktor berumur 25 tahun itu berkating dengan apik. Ia beradu akting dengan aktor senior Shin Ha Kyun yang memainkan peran Lee Dong Sik. Yeo Jin Goo berperan sebagai Ha Joo Won dalam drama ini. 

Beyond Evil adalah drama korea thriller-action yang mengangkat kisah dua orang polisi yang mengungkap sebuah misteri pembunuhan berantai. Mereka berperan sebagai sersan dan detektif dari Polsek Manyang. 

Namun, petualangan mereka mengungkap kasus itu menemui banyak prasangka satu sama lain. Mereka berdua saling mencurigai karena latar belakang mereka yang sama-sama kelam dan bermasalah.

7. Mouse (2021)

7. Mouse (2021)
imdb.com

Mouse berkisah mengenai pemecahan misteri pembunuh psikopat oleh polisi Jung Ba Reum yang diperankan oleh aktor Lee Seung Gi. Dia bersama rekannya Go Moo Chi (Lee Hee Joon) memecahkan sederet misteri tentang sosok pembunuh psikopat tersebut.

Namun, seiring berjalannya waktu kebenaran mengenai sosok psikopat tampak kabur dari ingatan Ba Reum. Karena suatu kejadian, ia harus dioperasi otaknya yang membuat kenangan masa kecil dan masa lalunya seolah bercampur dengan pendonor otak yang disangka adalah psikopat berdarah dingin.

Ia pun berusaha memecahkan misteri sembari mencari jati diri Ba Reum yang sebenarnya di masa lalu. Banyak sekali plot twist yang akan membuat Mama tercengang.

Itulah tadi daftar drama Korea bergenre action yang seru selain Vincenzo. Semoga ini bisa menjadi referensi tontonan Mama dan Papa di rumah ketika senggang atau ingin me time

Baca juga:

The Latest