Raisa Liburan ke Bali Tanpa Anak dan Suami, Mengapa Perlu Me Time?

Dengan me time Raisa merasa seolah menemukan kembali dirinya sendiri

30 November 2021

Raisa Liburan ke Bali Tanpa Anak Suami, Mengapa Perlu Me Time
Instagram.com/raisa6690

Raisa liburan ke Bali tanpa anak dan suami selama 2 malam. Hal itu disampaikan oleh penyanyi tersebut di Instagramnya pada Sabtu (27/11/2021).

Pelantun Jatuh Hati itu sengaja pergi ke Bali tidak ditemani sang suami, Hamish Daud serta sang anak, Zalina Raine Wyllie.

"Jadi saya pergi ke Bali sendiri selama 2 malam. Dan ini adalah pertama kalinya saya jauh dari keluarga saya (sejak menikah) bukan untuk tujuan pekerjaan," tutur Raisa menjelaskan.

Berikut Popmama.com rangkum berita mengenai Raisa liburan ke Bali tanpa anak dan suami.

1. Raisa memilih waktu me time untuk menemukan dirinya kembali

1. Raisa memilih waktu me time menemukan diri kembali
Instagram.com/raisa6690

Raisa memilih waktu me time untuk 'beristirahat' dengan pergi ke Bali sendiri. Ia mengaku di Instagramnya sangat menakjubkan punya waktu sendiri untuk bersenang-senang.

"Ini momen yang membuat kita dapat bertanya pada diri sendiri, apa yang ingin saya lakukan hari ini?," tutur Raisa.

Dia bilang perjalanan dua hari itu begitu berharga. Raisa seolah merasa menemukan dirinya kembali. Liburan kali ini ia namakan Mommy Moon.

"Saya memiliki 48+ jam yang luar biasa untuk terhubung kembali dengan diri saya sendiri, dan saya telah menemukan bahwa "Mommy-moon" yang bukan berarti kita ceroboh. Itu berarti kita menemukan kembali diri saya," tuturnya.

Editors' Pick

2. Raisa melakukan banyak kegiatan untuk bersantai di Bali

2. Raisa melakukan banyak kegiatan bersantai Bali
Instagram.com/raisa6690

Berlibur sendiria, Raisa membiarkan dirinya bersantai selama di sana. Ia merasa seolah menemukan kembali privasi yang mungkin selama ini terbatas.

"Raisa bisa melakukan mandi panjang, menikmati kopi saya masih panas, menonton TV, menotnon drama Korea favorit saya sampai saya tertidur," tutur Raisa.

3. Me time membuat Raisa banyak menemukan ide-ide baru

3. Me time membuat Raisa banyak menemukan ide-ide baru
Instagram.com/raisa6690

Melalui me time, Raisa tidak hanya bisa bersantai dan menenangkan diri. Di Bali, penyanyi satu ini juga merasa menemukan banyak ide untuk karya-karyanya.

"Saya mengejar ketinggalan pekerjaan yang ditinggalkan atau baru sebagian. Saya mengerjakan ide-ide yang terus mengalir di otak. Di sini saya diizinkan untuk memikirkan diri saya sendiri," pungkasnya.

Bagi Raisa, me time kali ini dipandang sakral. Ini menjadi waktu ia 'beristirahat', dan tentu saja berarti merawat diri sendiri lebih baik.

"Saya memanjakan diri saya dengan penuh perhatian, makan makanan enak. Itu sebabnya saya memutuskan untuk meromantisasi perjalanan ini karena. Ini adalah waktu yang layak untuk saya. Saya pulang dengan santai, bahagia, rechange. Itu memengaruhi saya sebagai manusia, istri, dan ibu yang lebih baik," tuturnya.

4. Alasan mengapa seorang Mama perlu me time

4. Alasan mengapa seorang Mama perlu me time
Instagram.com/raisa6690

Me time sangat penting untuk seorang Mama. Dikutip dari Tiny Beans, rasa tertekan ini biasanya dialami oleh ibu melahirkan yang baru punya bayi.

Ternyata me time untuk seorang Mama berperan penting lho. Ini bisa menjaga kondisi mental ibu lebih baik. Berikut adalah beberapa alasannya:

  • Me time akan memberikan Mama waktu untuk mengurus diri sendiri. 
  • Memberikan rasa nyaman jika sesekali jauh dari anak, justru bisa mengembangkan ikatan.
  • Me time memungkinkan kita untuk mengisi ulang 'baterai', sehingga tenaga untuk mengurus rumah lebih baik.
  • Me time untuk Mama bisa meningkatkan konsentrasi dan produktivitas sehari-hari
  • Ini juga mengajarkan anak tidak selalu perlu berada di samping Mamanya setiap saat.

Itulah tadi informasi mengenai Raisa liburan ke Bali tanpa anak dan suami. Wah, cara Mama Raisa me time ini bisa ditiru nih!

Baca juga:

The Latest