Bukan Hanya Kelamaan Duduk, Ini Penyebab Nyeri Punggung

Mana yang sering jadi penyebab nyeri punggung bagi kamu?

1 Maret 2020

Bukan Ha Kelamaan Duduk, Ini Penyebab Nyeri Punggung
Freepik

Nyeri punggung biasanya sering terjadi pasa masa kehamilan. Tapi tidak hanya itu, orang yang terlalu lama duduk dan tidak melakukan stretching juga bisa kena penyakit ini.

Sering kali rasa nyeri punggung ini berasal dari cedera lama atau masalah medis tertentu. Namun jika bukan itu penyebabnya, mungkin sebaiknya kamu perlu mencari tahu penyebab utama masalahnya.

Berikut Popmama.com sebutkan beberapa hal yang bisa menjadi penyebab nyeri punggung yang berkepanjangan:

1. Sering memakai high heels

1. Sering memakai high heels
Freepik

Terlihat menarik memang rasanya ketika memakai high heels, tapi ada risiko dibalik itu ternyata. Jika kamu suka memakai high heels setiap kali bepergian, maka ini bisa jadi penyebab sakit punggung yang kamu alami.

Cobalah untuk bergantian memakai high heels dengan flat shoes atau sneakers yang nyaman dan mendukung untuk kesehatan.

Jangan hanya pikirkan menarik saja, kamu juga harus mempertimbangkan kenyamanan. Supaya lebih keren, kamu juga bisa banyak mencari tahu cara padu-padan saat memakai sepatu datar dan juga sneakers.

Editors' Pick

2. Menderita sakit kepala terus-menerus

2. Menderita sakit kepala terus-menerus
Freepik/katemangostar

Apakah kamu menderita migrain atau vertigo? Jika kamu menjawab iya, maka kamu sering berhadapan dengan sakit punggung.

Kedua gejala bisa saling terkait. Kadang kedua gejala ini muncul saat sedang PMS.

Tapi jika sakit punggung kronis dan migrain berlangsung terus-menerus mungkin sudah saatnya kamu periksakan ke dokter agar tidak membahayakan kesehatan kamu di masa mendatang.

3. Terlalu lama duduk di depan komputer

3. Terlalu lama duduk depan komputer
Freepik/rawpixel.com

Ini bisa jadi penyebab nyeri punggung kronis yang umum dialami orang di era digital sekarang ini. Postur tubuh yang buruk dan bahu yang tegang membuat tulang belakang tidak nyaman.

Sesekali lakukan stretching, karena penrenggangan ini akan mengembalikan vitalitas dan sedikit merelaksasi otot-otot termasuk otot punggung, leher, dan belikat.

Bila memungkinkan, jalan-jalan sebentar ke pantry atau ruangan lain. Ini juga bisa membantu untuk meredakan nyeri punggung.

4. Kebanyakan makan junk food

4. Kebanyakan makan junk food
Freepik

Enak, gurih, harganya terjangkau, dan nikmat. Itulah ciri-ciri junk food menurut para pecintanya. Pasti seminggu tidak bertemu junk food bisa membuat mood berantakan dan sedih ya?

Banyak orang makan junk food, tapi jika yang kamu makan dalam jumlah melebihi batas, maka kamu bisa menderita sakit punggung.

Makanan yang tidak sehat bisa menyebabkan peradangan.

Jika kamu berpikir bahwa kebiasaan makan yang buruk merupakan penyebab nyeri punggung, sebagai cara mengatasinya kamu bisa konsumsi sayuran, buah dan suplemen kalsium.

5. Kurang minum air

5. Kurang minum air
Freepik/Rawpixel.com

Kurang minum air bisa menyebabkan kamu dehidrasi. Kadang kamu mungkin tidak sadar kalau diri kamu sedang haus. Tapi ketika buang air kecil, urine kamu berwana kekuningan atau keruh maka itu pertanda kamu dehidrasi.

Minum air sangat penting untuk kesehatan secara keseluruhan termasuk untuk punggung dan otak. Tulang belakang membutuhkan air untuk menegakkan tubuh sepanjang hari.

Kalau kamu nggak minum air dengan cukup, atau sekitar 8 gelas perhari maka bisa mengakibatkan nyeri punggung kronis.

Itulah penyebab nyeri punggung yang sering terjadi. Jangan diabaikan. Ketahui penyebab yang kamu alami dan atasi pemicunya.

Bacajuga:

The Latest