5 Makanan yang Membuat Vagina Bebas Bau dan Tetap Sehat

Selain meningkatkan aroma vagina, makanan ini juga menjaganya tetap sehat

25 September 2020

5 Makanan Membuat Vagina Bebas Bau Tetap Sehat
Freepik

Setiap perempuan, memiliki aroma vagina berbeda yang dapat disebabkan oleh makanan. Menurut sebuah artikel yang diterbitkan dalam jurnal Scientific Reports, kesehatan vagina dan usus seseorang memiliki keterkaitan.

Pada dasarnya, jika usus kita tetap sehat maka vagina pun turut terjaga kesehatannya. Dengan begitu, vagina akan terbebas dari infeksi, memiliki pH yang benar, dan tidak berbau menyengat.

Oleh karena itu, Mama perlu memperhatikan makanan apa saja yang dikonsumsi agar vagina tetap sehat.

Popmama.com telah menyusun 5 makanan yang membuat vagina bebas bau dan tetap sehat berikut ini.

1. Nanas kaya vitamin dan serat yang menjaga bau alami vagina

1. Nanas kaya vitamin serat menjaga bau alami vagina
Pixabay/Hans

Makanan yang membuat vagina bebas bau dan tetap sehat, salah satunya adalah nanas. Buah ini kaya akan vitamin C, vitamin B, dan serat yang dapat meningkatkan kesehatan usus.

Tak hanya itu, nanas juga menjaga vagina tetap sehat sekaligus mencegah terjadinya infeksi sehingga bau alaminya tetap terjaga.

Vagina sangat asam dan mengonsumsi nanas secara teratur sangat efektif menjaga keseimbangan pH sehingga membuat sekresi Mama saat berhubungan seks atau ketika sedang bergairah jadi terasa lebih manis.

Dan bagi Papa yang berinteraksi dengan vagina Mama, sudah pasti senang dengan hal itu.

Hal yang sama berlaku juga untuk buah lainnya, seperti jeruk dan jeruk bali karena karena kandungan gula alaminya.

Bahkan, University of East Anglia di Inggris, menemukan bahwa kandungan flavonoid dalam buah jeruk dapat menurunkan risiko kanker ovarium.

Editors' Pick

2. Sayuran hijau yang warna daunnya gelap dapat memperbaiki kekeringan vagina

2. Sayuran hijau warna daun gelap dapat memperbaiki kekeringan vagina
Freepik/Racool_studio

Sayuran hijau tentu termasuk makanan yang membuat vagina bebas bau dan tetap sehat. Seledri khususnya, karena memiliki banyak air dan vitamin C sehingga dapat membantu menyingkirkan beberapa bakteri tambahan pada vagina.

Selain itu, bayam yang kaya magnesium juga dapat mengurangi peradangan serta meningkatkan aliran darah.

Seorang psikoterapis dan pakar seks, Tammy Nelson, Ph.D., menjelaskan bahwa peningkatan aliran darah yang menuju ekstremitas sehingga bersifat seperti viagra, dapat meningkatkan gairah dan membuat seks lebih menyenangkan.

Di samping itu, sayuran yang warna daunnya gelap dikatakan dapat memperbaiki kekeringan pada vagina. Ingat, semakin gelap hijaunya maka semakin baik.

Sayangnya, brokoli dan asparagus tidak termasuk dalam daftar sayuran ini. Sebab, keduanya membuat vagina dan bahkan bau air seni Mama berbau tidak sedap.

3. Jus cranberry mengandung antioksidan sekaligus dapat mencegah ISK

3. Jus cranberry mengandung antioksidan sekaligus dapat mencegah ISK
Freepik

Makanan yang membuat vagina bebas bau dan sehat rekomendasi dari banyak dokter kandungan adalah jus cranberry atau cranberry utuh.

Alasannya cukup sederhana, cranberry dikemas dengan antioksidan dan penangkal infeksi yang kuat. Ditambah, buah ini bersifat asam dan membantu menjaga pH vagina.

Selain itu, beberapa penelitian yang diterbitkan dalam American Journal of Clinical Nutrition mendukung fakta bahwa cranberry dapat mencegah Infeksi Saluran Kemih (ISK). Jelas, bahwa vagina yang sehat dan bebas infeksi tidak memiliki alasan untuk berbau tidak sedap.

Sebaiknya, Mama membuat jus cranberry sendiri untuk menghindari penambahan gula dalam jumlah yang cukup banyak sehingga tetap murni. Dan semakin gelap warna buahnya maka semakin manis pula jusnya.

4. Yogurt mengandung bakteri lactobacillus yang menjaga keseimbangan pH vagina

4. Yogurt mengandung bakteri lactobacillus menjaga keseimbangan pH vagina
Pixabay/profet77

Sebagian besar produk susu dikatakan membuat bau vagina jadi kurang sedap, tapi yogurt adalah pengecualian. Yogurt merupakan salah satu makanan yang membuat vagina bebas bau dan tetap sehat.

Kenapa? Karena makanan ini mengandung bakteri lactobacillus yang juga secara alami ada di usus, saluran kemih, dan vagina Mama.

Menurut review pada 2006 yang diterbitkan dalam Journal of Antimicrobial Chemotherapy, bakteri tersebut dapat membantu menjaga keseimbangan pH vagina dan membuatnya terhindari infeksi jahat.

Pada akhirnya, usus menjadi sehat yang kemudian diikuti dengan vagina bebas bau serta kesehatannya pun meningkat.

5. Kayu manis merupakan antibiotik ringan yang mengobati infeksi jamur pada vagina

5. Kayu manis merupakan antibiotik ringan mengobati infeksi jamur vagina
Pexels/Pixabay

Kayu manis merupakan bumbu alkali yang dapat membantu menetralkan asam di vagina. Makanan ini juga bertindak sebagai antibiotik ringan yang dapat mengobati infeksi jamur sehingga aroma vagina menjadi harum.

Untuk mengonsumsinya, Mama dapat menaburkan kayu manis ke yogurt atau oatmeal yang menjadi menu sarapan. Atau, bisa juga dengan menambahkannya ke resep roti atau resep smoothie favorit Mama.

Nah, mulai sekarang masukkan daftar makanan tadi ke dalam diet vagina Mama agar bebas bau dan tetap sehat.

Baca juga:

The Latest