Ini Dia 5 Kesalahan Memilih Kitchen Set yang Paling Sering Terjadi

Jangan ragu untuk bertanya sebelum memasang kitchen set, ya

13 Juni 2019

Ini Dia 5 Kesalahan Memilih Kitchen Set Paling Sering Terjadi
Freepik

Kamu baru saja merencanakan membeli kitchen set untuk dapur Tentunya bagi seseorang yang memiliki hobi memasak, dapur mungkin akan menjadi ruang paling fungsional.

Namun dapur memerlukan perhatian lebih, terutama saat memilih kitchen set yang tepat untuk dapur hunian kamu.

Nah, untuk meghindari hal-hal yang tak menyenangkan setelah pemasangan. Belerikut Popmama.com rangkum 5 kesalahan umum saat membeli kitchen set. 

1. Counter space terbatas

1. Counter space terbatas
Unplash/Le Creuset

Saat memutuskan memasang kitchen set yakni perhatikan meja dapur. Hindari semua peralatan masak diletakkan di atasnya dan membuat meja penuh barang.

Storage memang penting, tapi jangan lupakan keberadaan counter space sebagai bagian dari kitchen set di dapur.

Sebenarnya keberadaan counter space tetap dapat disiasati dengan meja lipat atau menambahkan island sebagai tambahan area kerja di dapur.

Editors' Pick

2. Kitchen set dengan layout yang tidak efisien

2. Kitchen set layout tidak efisien
Freepik/user1296893

Sebaiknya sebelum memutuskan untuk memasang kitchen set utamakan mengedepankan fungsi daripada unsur estetis dapur, karena hal ini merupakan kesalahan yang sering terjadi.

Pada umumnya kitchen set terdapat bagian untuk meletakkan kompor, kitchen sink dan counter top untuk mempersiapkan berbagai bahan makanan.

Untuk itu, pastikan setiap layout dari kitchen set yang kamu miliki sudah memenuhi prinsip kitchen triangle yang baik, yaitu ada area untuk meletakkan kompor, kitchen sink dan counter top dalam mempersiapkan berbagai bahan makanan.

Maka dengan kitchen set yang memenuhi prinsip ini, kamu nggak akan dibuat bolak-balik di dapur saat sedang menyiapkan hidangan masakan.

3. Kitchen set tanpa pencahayaan memadai

3. Kitchen set tanpa pencahayaan memadai
Freepik/lemonsoup14

Masih banyak orang membuat kesalahan saat mendesain dapur dengan pemakaian kitchen set.

Pencahayaan pada ruang dapur merupakan hal yang sangat penting di are kitchen set, karena kamu nggak bisa hanya mengandalkan penerangan utama.

Kitchen set yang kamu miliki juga memerlukan instalasi pencahayaan untuk memaksimalkan penerangan saat melakukan aktivitas di dapur.

Kehadiran pencahayaan yang baik pada kitchen set tentunya dapat memperindah desain dan visual dari kitchen set itu sendiri.

4. Storage yang nggak memadai

4. Storage nggak memadai
Freepik

Pemilihan model kitchen set harus dengan pertimbangan berapa banyak barang yang akan disimpan di dalamnya. Jika perlu buatlah list perlengkapan memasak apa saja yang kamu miliki.

Lalu sesuaikan jumlah kabinet atau storage yang dimiliki dengan kebutuhanmu.

Dengan cara ini maka meminimalisir kesalahan fungsi kehadiran kitchen set yang sesungguhnya dan tidak membuat keberadaannya jadi sia-sia.

5. Terlalu banyak rak terbuka

5. Terlalu banyak rak terbuka
Freepik/Nick Fewings

Mempunyai cabinetry dengan rak terbuka memang menguntungkan, terutama pada dapur minimalis.

Namun terlalu banyak rak terbuka pada dapur berukuran besar adalah kesalahan yang paling sering terjadi, karena hal tersebut dapat membuat kamu jadi kerepotan.

Sebaiknya kamu memasang lemari dapur bukan sekadar desain yang menarik saja. Dengan banyaknya perlengkapan memasak yang terekspos akan membuat dapur kamu terkesan penuh.

Itulah 5 kesalahan umum yang harus kamu hindari saat memutuskan menaruh kitchen set di dapur. Oleh karenanya kamu bisa konsuktasikan dengan kontraktor kitchen set, sehingga kamu bisa memiliki dapur yang fungsional.

The Latest