5 Cara Tepat Membasmi Jamur di Rumah

Jangan biarkan jamur terus tumbuh di ruangan rumah

15 November 2020

5 Cara Tepat Membasmi Jamur Rumah
Pexels/Rawpixel

Kamu merasa kesal saat melihat noda suram di sudut rumah? Ya, jamur memang sangat mengganggu pemandangan di rumah.

Di musim hujan dengan bau dan kelembaban yang tak biasa, jamur mulai menyerang dinding, langit-langit, hingga ke lemari.

Tapi sebenarnya jamur tak hanya timbul saat musim hujan saja lho,  pada musim panas dengan kelembaban dan suhu tinggi pun jamur juga bisa tumbuh.

Jamur pun terbentuk atau bereproduksi melalui spora dan jamur yang tumbuh di rumah biasanya tidak beracun.

Jangan khawatir, karena Popmama.com punya pilihan solusinya. Berikut beberapa tips agar rumah bebas dari jamur.

1. Gunakan disinfektan

1. Gunakan disinfektan
Rawpixel

Cara untuk memberantas jamur adalah dengan menggunakan deodoran sterilisasi atau fungisida.

Sebagai langkah awal yaitu melepaskan wallpaper dari bagian yang rusak oleh jamur. Lalu oleskan deodoran sterilisasi dan bersihkan setelah 2-3 jam ya.

Setelah memberantas jamur agar mencegah jamur tumbuh kembali, sebaiknya kamu gunakan wallpaper anti mikroba dan tak terlupakan untuk  menempelkan pita anti mikroba ke bagian bawah jendela.

Editors' Pick

2. Hidrogen peroksida untuk membasmi jamur

2. Hidrogen peroksida membasmi jamur
Dashu83 / Freepik

Jamur yang selalu jadi pengganggu ini muncul di kamar kamu? Solusinya adalah dengan menggunakan hidrogen peroksida.

Hidrogen peroksida merupakan bahan kimia sebagai zat pembersih yang terbilang cukup efektif.

Kamu cukup rendam kain dengan menggunakan hidrogen peroksida menggunakan sarung tangan.

Caranya: gosok-gosokkan kain yang telah dibasahi tersebut pada permukaan berjamur.

Lalu tunggulah hingga kira-kira 15 menit dan terakhir gosok dengan sikat dalam kondisi kering. Maka jamur tersebut akan hilang.

Namun kamu harus berhati-hati, sebab zat ini tidak beracun tapi dapat merusak kulit.

3. Gunakan cuka

3. Gunakan cuka
Rawpixel

Tahukah kamu? Ternyata cuka  dapat mengalahkan jamur yang tumbuh di bagian dinding rumahmu.

Nah, kamu bisa tuangkan cuka anggur atau apel untuk membasmi jamur.

Namun disarankan agar  tidak menuangkannya ke atas permukaan yang putih, karena cuka tersebut akan menimbulkan noda membandel.

Sebaiknya gunakan cuka pada jamur membandel yang ada di dapur saja ya, pasalnya membasmi jamur dengan cuka akan menimbulkan bau tidak sedap dan akan mengganggu ruangan tempatmu beraktivitas.

4. Baking soda

4. Baking soda
Rawpixel/roungroat

Lemari pakaian adalah target lain yang disukai jamur lho. Jamur biasanya berkembang di ruangan dengan ventilasi yang kurang sempurna. Sehingga, pakaian kamu menjadi incaran jamur.

Untuk itu, segera ambil tindakan agar kondisi tersebut tidak semakin parah. Mengatasi jamur membandel pada pakaian adalah dengan menggunakan baking soda.

Caranya yaitu membuat sebuah pasta dengan campuran bikarbonat dan air, perbandingannya 1 banding 3.

Selanjutnya, oleskan pasta tersebut ke bagian baju kamu yang ditumbuhi jamur.

Lalu tunggu selama 1 jam. Setelahnya, kamu bisa membilasnya dan mencuci pakaian seperti biasa dengan detergen.

5. Pemutih berbahan klorin

5. Pemutih berbahan klorin
Rawpixel

Cara selanjutnya untuk memusnahkan jamur ialah penggunaan pemutih. Ternyata pemutih pakaian berbahan klorin  sangat efektif membasmi jamur yang ada di kamar mandi.

Cairan pemutih akan membunuh jamur dan juga membantu memutihkan permukaan keramik.

Tapi sebaiknya kamu harus menghindarinya dari material seperti stainless steel dan beberapa jenis batu, karena pemutih dapat merusak permukaan bahan baku tersebut.

Apabila kamu sudah mulai melihat noda jamur di ruangan rumah, ayolah segera pikirkan solusi terbaik untuk mengatasinya dengan pilihan 5 cara tadi.

Baca juga:

The Latest