Ma, Ketahui 6 Kelebihan dan Kekurangan Menggunakan Kompor Listrik

Dianggap lebih aman daripada gas, tapi ketahui kelebihan dan kekurangan lainnya ya

2 November 2020

Ma, Ketahui 6 Kelebihan Kekurangan Menggunakan Kompor Listrik
Freepik

Saat ini, banyak Mama mulai memilih kompor listrik karena dianggap lebih aman dibanding kompor gas. Nah, Popmama.com punya pertimbangan yang bisa diintip Mama jika hendak meminang kompor listrik. 

Salah satu yang dikhawatirkan saat menggunakan kompor gas adalah kebocoran tabung gas yang bisa berbahaya bagi semua anggota keluarga. Namun ada juga kekhawatiran sendiri saat memilih menggunakan kompor listrik. 

Agar tidak bingung, mari cari tahu apa saja untung rugi menggunakan kompor listrik. 

1. Menggunakan kompor listrik, keamanan lebih terjamin

1. Menggunakan kompor listrik, keamanan lebih terjamin
Freepik/Zenstock

Banyak orang berpindah dari kompor gas ke kompor listrik karena ingin merasa lebih aman. Saat menggunakan kompor gas, kemungkinan gas bocor pasti ada. 

Sedangkan jika menggunakan kompor listrik, hal tersebut tak perlu dikhawatirkan karena menggunakan listrik alih-alih gas. 

Selain itu, kompor listrik lebih aman bagi keluarga dengan anak balita. Ini dikarenakan kompornya tidak akan panas jika dipegang langsung dengan tangan. 

2. Kompor listrik lebih mudah dibersihkan

2. Kompor listrik lebih mudah dibersihkan
Freepik/bushalex

Kompor gas masih menyisakan bekas bakaran di dekat area tungku. Sehingga, butuh waktu untuk membersihkannya secara maksimal. 

Hal ini takkan kamu temui saat memilih kompor listrik. Ini dikarenakan kompor ini menggunakan desain kaca dengan permukaan datar. Cukup sekali mengelap dan semuanya langsung bersih. 

Selain itu, jika kompor listrik, tak perlu khawatir terkena saluran gas yang bisa membahayakan saat digunakan selanjutnya. 

Juga, membersihkannya pun tidak sulit karena tidak ada kerak bakaran. Cukup menggunakan cairan pembersih dan lap, kompor bersih seperti sedia kala. 

Editors' Pick

3. Panas yang bisa diatur

3. Panas bisa diatur
Freepik

Meski kompor gas punya pilihan besarnya api, namun akan lebih presisi jika menggunakan kompor listrik. Kompor ini memiliki banyak fitur untuk memasak seperti memasak sup, hot pot, atau sekadar menghangatkan. 

Dengan begitu, kamu tak perlu khawatir gosong saat memasak sesuatu. Cukup sesuaikan dengan kebutuhan, panasnya akan terpasang. 

Selain itu, kompor listrik memiliki panas yang lebih merata dibanding kompor gas. Namun tetap, akan lebih mudah menggunakan kompor gas jika ingin membakar dan sejenisnya.

4. Namun perhatikan kondisi listrik rumah

4. Namun perhatikan kondisi listrik rumah
Pexels/Skitterphoto

Saat menggunakan kompor listrik, tentu kamu tak perlu membeli gas lagi dan cukup menggunakan listrik. Meski sebelumnya banyak yang ragu akan biaya listrik yang mungkin membengkak, nyatanya tidak. 

Banyak kompor listrik yang sudah hemat listrik sehingga tidak membuat tagihan membengkak. Selain itu, jika menggunakan kompor secara efisien, malah bisa lebih hemat daripada menggunakan kompor gas. 

Tapi lihat lagi kapan waktu memasak karena harus berbagi listrik dengan alat elektronik lain di rumah. Jika semua terpakai, maka bisa saja listrik jadi tidak kuat. 

Lalu, jika rumah cukup sering mati lampu, maka proses memasak bisa terganggu. 

5. Harganya memang lebih tinggi dibanding kompor gas

5. Harga memang lebih tinggi dibanding kompor gas
oxone-indonesia.com

Banyak fitur dan kelebihan dari kompor listrik memang menggiurkan. Namun sayangnya, harga untuk kompor jenis ini masih lebih tinggi dibanding kompor gas. 

Untuk yang berkualitas baik, kompor listrik non induksi harganya bisa mulai dari Rp 700 ribu. 

Begitu juga dengan biaya servisnya yang tergolong lebih tinggi dibanding kompor biasa. 

Namun itu kembali lagi pada kebutuhan Mama. 

6. Tidak semua alat masak bisa digunakan

6. Tidak semua alat masak bisa digunakan
Freepik/Navintar

Saat menggunakan kompor listrik, maka siap-siap harus mengganti sebagian atau semua peralatan masak seperti wajan dan panci. 

Ini dikarenakan, tidak semua jenis wajan bisa menerima panas dari kompor listrik. 

Hanya wajan dan panci yang terbuat dari besi dan baja saja yang bisa menghantarkan panas dari kompor listrik. 

Nah, itulah pertimbangan untung rugi jika ingin memilih kompor listrik. Bagaimana menurut Mama?

Baca juga:

The Latest