7 Tanaman yang Membuat Udara Kamar Tidur Lebih Segar

Bisa bantu perbaiki kualitas udara dan pemandangan kamar tidur

29 Juli 2021

7 Tanaman Membuat Udara Kamar Tidur Lebih Segar
Unsplash/SHOP SLO®

Siapa bilang tanaman hanya bisa ditempatkan di luar ruangan. Perlu diketahui bahwa ada beberapa tanaman yang bisa ditaruh di dalam kamar dan bahkan bisa meningkatkan kualitas udara di dalamnya.

Beberapa tanaman memang berbahaya ditempatkan di dalam rumah karena mengambil oksigen di malam hari. Namun beberapa lainnya malah menghasilkan oksigen dan bisa meningkatkan kualitas udara di dalam ruangan. 

Agar kamar tidur terasa lebih segar dan sedap dipandang mata, tak ada salahnya memasukkan beberapa tanaman ini. 

Simak rangkuman dari Popmama.com yuk, Ma!

1. Lidah mertua di pojok ruangan kamar cantik dan menyehatkan

1. Lidah mertua pojok ruangan kamar cantik menyehatkan
Pexels/Huy Phan

Siapa yang tidak kenal dengan fungsi lidah mertua? Tanaman ini bisa mengubah racun jadi oksigen. Bahkan ia juga bisa mengurangi efek buruk dari wifi yang selalu menyala di rumah. 

Bentuknya yang kuat dan cara perawatannya yang mudah membuat tanaman ini sempurna ditempatkan di kamar tidur. 

2. Tanaman karet merah untuk hiasan kamar yang sekaligus menyegarkan udara

2. Tanaman karet merah hiasan kamar sekaligus menyegarkan udara
leonandgeorge.com

Tanaman karet merah atau karet kebo kini tengah digemari karena bentuknya yang cantik dan warnanya yang indah. Tanaman ini dahulu dikenal sebagai obat stroke. Namun ternyata, karet merah juga bisa menyegarkan udara di dalam ruangan. 

Cara perawatannya yang cukup mudah membuat tanaman ini cocok ditempatkan di ruangan. Karet merah tak perlu banyak matahari untuk tetap tumbuh sehat. Cukup sinari yang baik di pagi hari dan ia bisa tumbuh dengan sempurna. 

Editors' Pick

3. Si cantik monstera penyumbang oksigen di malam hari

3. Si cantik monstera penyumbang oksigen malam hari
Tinyjungles.com

Monstera mengeluarkan oksigen di malam hari. Oleh karena itu, tanaman estetik ini sangat tepat jika ditempatkan di dalam ruangan termasuk di kamar. 

Selain itu, bentuknya yang cantik akan menambah keindahan kamar tidur. Cara perawatannya cukup mudah, hanya diberi sinar yang cukup dan sirami beberapa hari sekali. 

4. Anthurium bahkan bisa hidup tanpa tanah

4. Anthurium bahkan bisa hidup tanpa tanah
Freepik/Sakdinon

Untuk kamu yang tak ingin repot menempatkan pot berisi tanah di dalam kamar tidur, mungkin bisa melirik anthurium. 

Tanaman dengan bunga warna merah ini memiliki daun yang unik dan cara perawatan yang mudah. Cukup tempatkan air di dalam vas dan akarnya bisa hidup dengan air yang diganti secara berkala. 

Nilai tambah lainnya, tanaman ini menyegarkan ruangan dan menambah nilai estetika ruangan. 

5. Tillandsia mampu membantu mengurangi debu

5. Tillandsia mampu membantu mengurangi debu
woodinspireshop.com
air plant

Air plant atau tillandsia sangat cocok untuk kamu yang baru belajar memelihara tanaman. Tanaman mungil ini bisa hidup tanpa perlu air atau tanah. Digantung di wadah kosong pun ia masih bisa hidup dan berbunga. 

Manfaatnya pun cukup hebat antara lain mengurangi debu dan meningkatkan kelembapan. Tanaman yang cantik ini bisa ditempatkan dengan cara menggantungnya atau menaruhnya di meja sisi kasur. 

Penampakannya yang cantik juga dianggap bisa membuat orang yang melihatnya merasa lebih tenang dan optimis. 

6. Palem untuk menghilangkan karbondioksida di ruangan

6. Palem menghilangkan karbondioksida ruangan
waitrosegarden.com

Palem kuning tak hanya cantik dijadikan tanaman di halaman, tapi juga cocok dimasukkan ke dalam ruangan. 

Pohon ini memiliki fungsi menghilangkan racun di udara, termasuk karbondioksida. 

Warnanya yang hijau dan bentuknya yang cantik mampu menyegarkan suasana di kamar. Selain itu, cara perawatannya cukup mudah dan perawatannya tak memakan waktu. 

7. Pohon dolar pengusir racun

7. Pohon dolar pengusir racun
perricoplantco.com

ZZ plant atau pohon dolar sempat jadi favorit beberapa tahun silam karena bentuknya yang indah dan estetik. Pohon dolar memiliki fungsi mengurai racun yang tersebar di dalam ruangan. Penting, ya!

Pohon ini mengandung kadar air yang tinggi sehingga bisa tetap hidup meski tak disiram setiap hari. Tempatkan pohon ini di dekat jendela kamar dan pemandangan jadi jauh lebih segar. 

Itulah beberapa rekomendasi tanaman yang bisa membuat udara kamar lebih segar. Tertarik memelihara yang mana?

Baca juga:

The Latest