Resep Fajita Salad Roll dan Smoothies Buah Naga untuk Keluarga

Selain mudah dibuat, dua menu masakan ala Chef Suryo ini juga lezat dan sehat lho, Ma

1 Juli 2022

Resep Fajita Salad Roll Smoothies Buah Naga Keluarga
Freepik/freepik

Tentunya, setiap Mama pasti ingin memberikan yang terbaik untuk keluarga. Berbagai hal bisa dilakukan sebagai bentuk kasih sayang. Salah satu bentuk cinta seorang Mama adalah dengan memasak hidangan untuk keluarga. 

Selain menjadi wujud cinta, membuat hidangan sendiri juga menjadi pilihan terbaik bila ingin menghindari keluarga dari jajanan yang kurang sehat. Meski begitu, terkadang menyajikan masakan yang lezat bukanlah hal yang mudah.

Apalagi, bila Mama belum ahli memasak atau tidak memiliki banyak waktu untuk menyiapkan beragam hidangan. Maka dari itu, resep makanan yang mudah dibuat namun tetap lezat tentunya akan sangat membantu Para Mama.

Kali ini Popmama.com telah merangkum deretan resep masakan simple untuk keluarga dilansir acara Popmama Talk x Sayurbox: Masak Simple untuk Keluarga. Penasaran kan, Ma? Simak resepnya di bawah ini yuk!

1. Acara digelar untuk rayakan Hari Keluarga

1. Acara digelar rayakan Hari Keluarga
Freepik/freepik

Acara Popmama Talk x Sayurbox yang bertema “Masak Simple untuk Keluarga” dilaksanakan dalam rangka merayakan Hari Keluarga Nasional. Diketahui, Harganas jatuh pada tanggal 29 Juni setiap tahunnya. 

Tahun 2022 ini merupakan peringatan Harganas yang ke-29 sejak ditetapkan oleh Presiden Soeharto pada tahun 1993. Harganas dirayakan untuk menghargai pentingnya peran keluarga sebagai komunitas terkecil di sebuah negara.

Penetapan tanggal 29 Juni sebagai harganas tentunya tidak sembarangan. Berdasarkan sejarah, pada 29 Juni 1949 menjadi momen bagi para pejuang pulang berkumpul lagi dengan keluarganya setelah Belanda resmi mengakui kedaulatan RI pada 22 Juni.

Editors' Pick

2. Acara berlangsung dengan meriah

2. Acara berlangsung meriah
dok. istimewa

Dalam acara tersebut, Mama bukan hanya diberi resep masakan simpel yang cocok dihidangkan untuk keluarga. Akan tetapi, Mama juga diajak untuk menyaksikan bagaimana cara pembuatan masakan tersebut.

Terlihat Para Mama sangat excited untuk menyaksikan demonstrasi memasak yang ditampilkan oleh Head Chef Sayurbox, Suryo Romdhon Kurniawan. Terlihat Chef Suryo memasak 2 menu hidangan, yaitu makanan dan snack.

Selain menyimak dan mencatat resep, Para Mama juga bisa berbincang langsung dengan Chef Suryo, lho. Tampak Para Mama sangat bersemangat untuk bertanya kepada Chef Suryo guna mengulik resep masakan yang sedang dibuat Sang Chef.

3. Resep fajita salad roll

3. Resep fajita salad roll
Freepik/topntp26

Menu pertama yang dibuat oleh Chef Suryo adalah hidangan makananan yaitu fajita salad roll. Disajikan dalam bentuk roll berukuran bite size membuat menu ini menjadi pilihan tepat untuk buah hati yang enggan memakan sayur. 

Berikut resep Fajita salad roll (2porsi):

Bahan:

  • Rice paper / kulit springrill vietnam 5 lembar 
  • Ayam fajita 200 gram
  • Mix stir (tumisan campur) 100 gram
  • Kol ungu slice 100 gram (potong slice tipis)
  • Wortel shreded 100 gram (potong slice tipis)
  • Timun 100 gram (potong slice)
  • Lettuce romain (bisa selada yang lain) 2 bonggol (dipotong ujungnya, dicuci dengan air bersih, tiriskan) 

Cara menggulung

  1. Siapkan air matang didalam wadah agak lebar untk mencelupkan kulit /rice paper
  2. Siapkan rice paper, rendam atau celupkan semua permukaan (jangan terlalu lama) 
  3. Mulai taruh diatas talenan untuk menggulung
  4. Susun kulit, lettuce atau selada posisi bawah, mix stir, ayam fajita, wortel, kol ungu, timun dan selada diposisi atas
  5. Gulung dengan teknik menggulung risoles atau lumpia, tidak perlu perekat
  6. Ulangi caranya untuk membuat yang selanjutnya. 

Resep ayam fajita 

Bahan:

  • Ayam paha tanpa tulang 250gram(slice)
  • Garam 1sendok teh
  • Kaldu 1/2sendok teh
  • Lada putih 1/2sendok teh
  • Bawang putih bubuk 1/2 sendok teh
  • Cabai bubuk 1sendok teh
  • Paprika bubuk 2sensok teh
  • Minyak 1sendok makan

Cara memasak

  1. Campur semua, aduk rata, diamkan selama 1jam agar meresap
  2. Bakar diatas panggangan, di balik hingga matang merata

Resep mix stir

Bahan:

  • Paprika 1pcs (boleh 3 warna, boleh 1)
  • Bawang bombay 1pcs kecil
  • Jagung manis pipil 50gram

Cara memasak

  1. Tuang 1 sendok makan minyak kedalam teflon, tunggu panas
  2. Masukan bawang bombay tumis hingga harum dan layu, masukan bahan lain tumis hingga layu
  3. Bumbui dengan garam 1/2sendok teh,1/3 lada putih(optional) kaldu 1/2 sendok teh 

4. Resep smoothies buah naga

4. Resep smoothies buah naga
Freepik/mrsiraphol

Setelah membuat makanan, hidangan kedua yang dibuat oleh Chef Suryo adalah jajanan yaitu smoothies buah naga. Selain mudah dibuat, smoothies buah naga juga sangat menyehatkan karena tidak memerlukan pemanis tambahan.

Berikut resep smoothies buah naga (1 porsi):

Bahan:

  • Buah naga 1pcs
  • Susu uht 2-3 sendok makan
  • Pisang 1pcs
  • Muesli (biji bijian gandum) 2-3 sendok makan
  • Chia seeds/selasih 1sendok makan
  • Strawberry 1pcs /garnish 

Cara memasak

  1. Potong buah naga dan simpan dalam kemasan didalam freezer minimal semalam atau 5jam hingga beku
  2. Siapkan blender/chopper 
  3. Haluskan buah naga beku dengan susu uht, masukan pisang 1/2 pcs
  4. Tuang kedalam mangkuk
  5. Hias/garnish dengan cantik
  6. Pisang dipotong slice, susun
  7. Strawberry potong kecil
  8. Chia seeds direndam air biasa dan aduk hingga merata diamkan 5 menit
  9. Muesli tuang ke atas smoothies
  10. Sajikan langsung

5. Recreate 2 menu masakan bisa dapat hadiah!

5. Recreate 2 menu masakan bisa dapat hadiah
dok. istimewa

Setelah menampilkan demonstrasi dan resep untuk membuat menu makanan sehat di atas, Popmama mengajak Mama untuk recreate atau memasak kembali dua menu di atas, nih. Tentunya, akan ada hadiah menarik untuk pemenang. 

Kompetisi recreate menu masakan simpel yang diadakan di media sosial Instagram ini akan berlangsung pada 1 sampai 7 Juli 2022. Yuk simak syarat dan ketentuan untuk mengikuti kompetisi tersebut di bawah ini.

Syarat dan ketentuan kompetisi:

  1. Follow Instagram @popmama_com dan @sayurbox
  2. Upload foto di feeds Instagram Mama terkait hasil recreate 2 menu di atas dan keseruan selama acara berlangsung
  3. Tag hasil foto ke Instagram @popmama_com dan @sayurbox
  4. Gunakan hashtag #PopmamaxSayurbox #PopmamaCommunity #PopmamaArisan dan #Sayurbox

Itulah keseruan acara Popmama Talk x Sayurbox yang bertema “Masak Simple untuk Keluarga”. Nah, tunggu apalagi nih, Ma? Yuk segera ikuti kompetisi recreate 2 menu masakan di atas dan menangkan hadiahnya!

Baca juga:

The Latest