8 Potret Kedekatan Gubernur Anies Baswedan bersama Keluarga

Keempat anaknya berprestasi didukung dengan gaya parenting yang baik

1 Desember 2020

8 Potret Kedekatan Gubernur Anies Baswedan bersama Keluarga
instagram.com/@mutiarabaswedan  

Anies Baswedan memiliki 4 orang anak dan memiliki gaya pengasuhan yang bisa dicontoh. Popmama.com akan mengajak Mama mengenal keluarga Anies lebih dekat. 

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan memiliki 4 anak dengan 1 anak perempuan dan 3 anak laki-laki. Ia bersama istrinya, Fery Farhati memiliki gaya parenting yang menarik. 

Selain menjadi sosok pemimpin, dirinya juga seorang akademisi yang pernah juga mengemban tugas menjadi seorang menteri. 

Lalu, bagaimana Anies sebagai seorang Papa dari 4 anak, seperti apa potret keluarganya, dan bagaimana cara pengasuhannya?

1. Putri sulungnya, Tia, baru saja lulus kuliah

1. Putri sulungnya, Tia, baru saja lulus kuliah
  facebook.com/aniesbaswedan  

Mutiara Annisa Baswedan adalah salah satu dari mahasiswa yang lulus di masa pandemi. Ia baru saja menyelesaikan masa studinya di Fakultas Hukum Universitas Indonesia. 

Tia, begitu Anies memanggil anaknya, melaksanakan wisuda secara online dengan Papanya yang memindahkan tali toga. 

Dalam ingatan Anies yang dibagikan dalam laman media sosial pribadinya, Tia dianggap sebagai sosok yang selalu mandiri, selalu berani mencoba hal baru, dan mengambil keputusan secara mandiri. 

2. Putra sulungnya, Mikail, juga dekat dengan sang Papa

2. Putra sulungnya, Mikail, juga dekat sang Papa
instagram.com/@mikailbaswedan

Mikail Azizi Baswedan adalah anak kedua dari Anies dan Fery dan anak laki-laki pertama. Ia sering disebut anak pejabat yang mencuri perhatian. 

Mikail telah mengikuti beberapa program pertukaran pelajar ke luar negeri. Salah satunya menjadi peserta United World College di tahun 2016 lalu. 

Kini ia sedang menjalani studi di Universitas Indonesia dan tetap menyempatkan diri menjalani beberapa hobinya seperti main billiard dan bola. 

Di beberapa postingan Instagramnya, terlihat juga bahwa Mikail senang traveling. 

3. Kaisar Baswedan, remaja yang gemar bermain basket

3. Kaisar Baswedan, remaja gemar bermain basket
instagram.com/@kaisarbaswedan

Anak ketiganya adalah Kaisar Hakam Baswedan yang kini berusia 14 tahun. Dari akun Instagram miliknya, terlihat bagaimana Kaisar senang sekali bermain basket. 

Ia kerap mengikuti beberapa pertandingan basket antar pelajar mewakili sekolahnya di Madrasah Pembangunan Jakarta. Bahkan, beberapa kali menjadi juara. 

Menjadi anak tengah, ia terlihat memiliki hubungan yang harmonis dengan kakak dan adiknya. 

Editors' Pick

4. Ismail, si bontot yang senang bermain bola

4. Ismail, si bontot senang bermain bola
indonesiajuniorleague.com

Anak terakhirnya adalah laki-laki yang bernama Ismail Hakim Baswedan. Ia lahir pada tanggal 21 April 2009 dan tengah menempuh pendidikan di sekolah Cikal. 

Kesukaannya dengan bola membuat Ismail mengikuti Indonesia Junior League U-11 tahun lalu. Dalam pertandingan yang diikutinya, ia sempat mencetak gol dan tidak melakukan selebrasi berlebihan. 

Bahkan, ia menjadi salah satu nominasi terkuat untuk gol terbaik di pekan kelima IJL U-11 kemarin. Sikap tenangnya menjadi daya tarik tersendiri. 

5. Gaya pengasuhan Anies, selalu meluangkan waktu untuk anak dan keluarga

5. Gaya pengasuhan Anies, selalu meluangkan waktu anak keluarga
facebook.com/aniesbaswedan

Menjadi kepala daerah adalah tugas yang berat. Meski begitu, ia kerap menyempatkan diri untuk menghabiskan waktu bersama keluarganya. 

Seperti diketahui, ia senang bersepeda bersama anak-anaknya. Di waktu luang, ia suka mengajak keluarganya bersepeda bersama. 

Selain itu, ia juga sering bermain bola di halaman belakang rumah atau ke toko buku bersama anak-anaknya. 

Dengan sering menghabiskan waktu bersama anak-anaknya, ia bisa lebih kenal tentang karakter buah hatinya.

6. Orangtua yang mampu beradaptasi dan memenuhi cinta pada anaknya

6. Orangtua mampu beradaptasi memenuhi cinta anaknya
  instagram.com/@mutiarabaswedan  

Orangtua dan anaknya berada di generasi yang berbeda, kehidupan yang berbeda, dan perubahan zaman yang tidak sama. Mengasuh anak dengan gaya orangtua mengasuh kita bukanlah hal yang tepat. 

Inilah yang diadaptasi oleh Anies dan istri dalam mengasuh anak-anaknya. Ia mengikuti perubahan gaya parenting dan memperkuat pengetahuan mereka tentang mengasuh anak. 

Seperti yang dicontohkan Fery, bahwa anak sekarang tidak suka dimarahi dan lebih senang diberikan contoh. Maka ia dan suami pun melakukan hal yang sama agar anak lebih mudah paham. 

Selain itu, mereka juga mengutamakan cinta kasih pada buah hatinya. Karena menurut pasangan ini, penanaman cinta kasih yang kuat pada anak membuat mereka bisa menjadi anak yang percaya diri dan selalu kembali pada keluarga apapun yang terjadi di luar sana. 

7. Membiasakan komunikasi yang lancar

7. Membiasakan komunikasi lancar
instagram.com/@mutiarabaswedan

Komunikasi adalah inti penting dari hampir semua aspek. Mengajarkan anak berkomunikasi dengan baik sejak dini adalah hal yang mendasar. 

Anies dan istri mengajarkan anak-anaknya untuk terbiasa berkomunikasi dengan terbuka. Dengan begitu, rasa percaya antar satu sama lain bisa terbangun dengan baik. 

8. Membentuk anak yang bertanggung jawab

8. Membentuk anak bertanggung jawab
  instagram.com/@mutiarabaswedan  

Memiliki asisten rumah tangga tidak serta merta membuat anak-anak Anies tumbuh jadi anak yang manja. Mereka tetap diberikan tanggung jawab rumah tangga namun dalam porsi yang sederhana. 

Seperti contoh, menaruh piring di tempat cuci piring setelah makan, membereskan mainan, dan mengembalikan barang jika bukan di tempatnya tanpa menyuruh orang lain. Dengan begitu, mereka bisa tumbuh menjadi anak yang peka terhadap sekitar.

Itulah potret keluarga dan bagaimana cara parenting Anies dan istri. Semoga bisa jadi inspirasi, ya!

Baca juga:

Sah! Anies Baswedan Resmi Larang Penggunaan Kantong Plastik di Jakarta

7 Instruksi Gubernur Anies Baswedan Soal Polusi Udara Jakarta

Breaking News: Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan Positif Covid-19

The Latest