Dalam serial Stranger Things, kisah persahabatan tidak hanya hadir di antara anak-anak Hawkins, tetapi juga berkembang lintas usia dan latar belakang. Salah satu hubungan yang paling mencuri perhatian adalah persahabatan antara Dustin Henderson dan Steve Harrington.
Keduanya berasal dari dunia yang berbeda, Dustin dengan kepribadian cerdas dan polos, sementara Steve dikenal sebagai sosok populer di sekolah. Namun, perbedaan tersebut justru menjadi fondasi ikatan yang kuat dan penuh makna.
Persahabatan mereka berkembang dari situasi tak terduga, dipenuhi humor, dukungan emosional, hingga konflik yang menguji kedewasaan. Inilah yang membuat hubungan Dustin dan Steve terasa hangat, manusiawi, dan begitu melekat di hati penonton.
Nah, dalam artikel ini Popmama.com telah merangkum beberapa fakta persahabatan Dustin dan Steve di Stranger Things.
Yuk, disimak!
