Italia menyimpan momen penuh ketegangan emosional bagi Go Youn Jung sebagai Cha Mu Hee di sana. Ia menyebut adegan ketika Mu Hee mencari sesuatu dan Hyo Jin menoleh kembali sebagai salah satu momen paling bikin deg-degan.
Ia mengatakan saat fanmeeting harus berhati-hati agar tidak membocorkan spoiler.
“Saya takutnya spoiler, tapi ada saat di mana Muhee ingin mencari sesuatu dan Hojin menengok kembali. Ini momen yang membuat deg-degan sekali,” jelasnya.
Kim Seon Ho pun menimpali dengan cerita ringan namun manis, ketika Mu Hee memanggil Ho Jin dengan sebutan “sayang” atau chagiya. Reaksi Ho Jin yang gugup hingga memalingkan wajah justru memperlihatkan dinamika romansa yang hangat, natural, dan menggemaskan.
“Mu Hee kalau ke Hyo Jin memanggil sayang saat di Italia. Hyo Jin deg-degan banget jadi dia memalingkan wajahnya karena malu,” tutur Kim Seon Ho.
Kehangatan yang dibagikan Kim Seon Ho dan Go Youn Jung ini terasa begitu tulus dan berlapis. Dari momen canggung di Jepang, salah tangkap perasaan di Korea Selatan, kebersamaan yang penuh kesabaran di Kanada, hingga romansa yang bikin jantung berdebar di Italia, semuanya memperlihatkan perjalanan emosional yang tumbuh perlahan. Tak hanya memperkuat chemistry Cha Mu Hee dan Gong Hyo Jin di layar, kisah-kisah ini juga membuat penggemar ikut larut dalam hubungan yang hangat, dewasa, dan penuh rasa saling memahami.
Sebuah cerita cinta yang terasa hidup, karena dibangun dari proses, kebersamaan, dan kejujuran perasaan untuk memahami ‘bahasa’ satu sama lain.