Sudah hampir tiga dekade sejak kisah Perahu Kertas pertama kali ditulis oleh Dewi “Dee” Lestari. Dari naskah sederhana yang lahir di tahun 1996, kisah Kugy dan Keenan telah menjelma menjadi salah satu cerita cinta paling ikonik dalam sastra dan perfilman Indonesia.
Novel ini pernah menginspirasi lagu, film layar lebar, bahkan menjadi simbol generasi muda yang berani bermimpi meski hidup sering kali membawa arus berbeda.
Kini, Perahu Kertas siap berlayar lagi. Kali ini bukan di halaman buku atau layar bioskop, melainkan di panggung megah dalam bentuk musikal.
Dalam konferensi pers yang digelar di Galeri Indonesia Kaya, Jakarta, pada 18 November 2025, diumumkan bahwa Musikal Perahu Kertas akan segera dipentaskan mulai 30 Januari hingga 15 Februari 2025 di Ciputra Artpreneur Jakarta.
Pertunjukan ini merupakan hasil kolaborasi antara Trinity Entertainment Network, TRUST Orchestra, dan Indonesia Kaya, yang bersama-sama ingin menghidupkan kembali mimpi-mimpi lewat seni pertunjukan.
Dalam artikel ini Popmama.com telah rangkum impian Dee Lestari terwujud, Perahu Kertas akan dijadikan musikal.
Yuk, disimak!
