Penyanyi muda Rony Parulian jebolan Indonesian Idol kini merilis single keduanya berjudul 'Sepenuh Hati'. Lagu 'Sepenuh Hati' merupakan sebuah proyek kolaborasi antara Rony Parulian dan maestro musik tanah air, Andi Rianto.
'Sepenuh Hati' merupakan lagu yang pernah dibawakan oleh penyanyi Ariyo Wahab pada tahun 2002 silam. Kini, dibawakan kembali oleh Rony dengan sentuhan khas yang romantis dan berkelas.
Dilabeli Universal Music Indonesia, official visualizer video 'Sepenuh Hati' telah rilis di tanggal 29 Maret 2024. Nah, kali ini Popmama.com telah merangkum makna dan lirik lagu 'Sepenuh Hati' Rony Parulian feat Andi Rianto.
Disimak informasinya, yuk!