5 Posisi Seks Ini Nggak Bikin Endometriosis Terasa Sakit

Lakukan posisi seks ini agar Mama tidak merasakan sakit

12 Januari 2021

5 Posisi Seks Ini Nggak Bikin Endometriosis Terasa Sakit
Freepik/gpointstudio

Endometriosis merupakan kondisi dimana jaringan yang ada di lapisan dalam rahim tubuh di luar rongga rahim.

Bagi perempuan yang mempunyai endometriosis akan merasakan rasa sakit yang luar biasa ketika berhubungan intim dengan pasangan. Tak hanya saat berhubungan intim, perempuan akan merasakan sakit ketika masa menstruasi yang diakibatkan terjadinya pendarahan dengan jumlah banyak.

Saat melakukan hubungan intim akan merasakan sakit yang ditimbulkan dari adanya gerakan, sehingga dapat menarik dan mendorong jaringan endometrium. Rasa nyeri dan sakit ini akan dirasakan pada perut bagian bawah.

Namun, bagi perempuan yang merasakan kondisi ini jangan khawatir karena ada beberapa posisi seks yang dapat dilakukan saat berhubungan intim dan tidak menimbulkan rasa sakit.

Berikut ini Popmama.com telah merangkum posisi seks yang dapat dilakukan untuk mengurangi rasa sakit akibat endometriosis.

1. Posisi woman on top

1. Posisi woman on top
Freepik/nomadsoul1

Woman on top merupakan salah satu posisi seks yang digemari setiap pasangan yang melakukan hubungan intim. Posisi ini perempuan yang mengatur kedalaman dan kecepatan penetrasinya sendiri.

Tak hanya perempuan, pria juga menyukai posisi ini karena tidak membutuhkan tenaga yang banyak untuk melakukan hubungan intim pada posisi woman on top.

Selain itu, gairah akan lebih meningkat saat melakukan posisi seks ini dibandingkan dengan posisi yang lainnya.

Editors' Pick

2. Posisi cowgirl

2. Posisi cowgirl
Freepik/bearfotos

Posisi ini hampir sama dengan woman on top dimana perempuan yang mendendalikan hubungan intim.

Bagi perempuan yang memiliki endometriosis sangat cocok untuk dilakukan karena dapat mengatur sendiri kecepatan agar tidak merasakan sakit.

Posisi cowgirl dapat membantu untuk mengenai G-spot lebih dalam dan meningkatkan rasa gairah perempuan dan laki-laki.

3. Posisi doggy style

3. Posisi doggy style
Freepik/gpointstudio

Pada umumnya posisi ini dilakukan dengan cara berdiri atau berlutut, namun bagi perempuan yang memiliki endometriosis akan merasakan rasa sakit pada vagina.

Untuk mencegah rasa sakit, bisa dilakukan secara tengkurap dengan memberikan bantal di bawah agar badan sedikit naik ya.

Bagi laki-laki posisi ini juga salah satu yang menjadi favorit karena dapat meningkatkan gairang pasangannya dengan menyentuh berbagai area.

4. Posisi spooning

4. Posisi spooning
Freepik/dusanpetkovic

Posisi ini sangat cocok bagi pasangan yang sudah capek, namun masih menginginkan berhubungan intim. Posisi spooning mirip dengan doggy style, kedua pasangan berbaring menyamping seperti sendok.

Posisi menyendok tergolong santai, tidak melelahkan dan bisa dilakukan agar tidak terasa sakit. Untuk menikmati posisi ini dapat dilakukan dengan memeluk pasangan dari belakang agar lebih bergairah.

5. Posisi berhadapan

5. Posisi berhadapan
Freepik/reportazh

Posisi ini tidak jauh berbeda dengan woman on top maupun cowgirl. Pada posisi ini laki-laki duduk bersila di kasur, lantai, atau tempat lain yang membuat nyaman, dan perempuan duduk diatas dengan kaki memeluk tubuh pasangan.

Saat melakukan posisi ini memang laki-laki yang melakukan penetrasi dari bawah, namun perempuan juga dapat mengatur kedalaman dan kecepatan, sehingga tidak menimbulkan rasa sakit.

Itulah beberapa posisi seks yang dapat Mama lakukan ketika merasakan sakit akibat endometriosis. Semoga informasi di atas dapat membantu Mama untuk melakukan hubungan intim ya.

Baca juga:

The Latest