Usai Perselingkuhan, Wakil Ketua DPRD Sulut Dicopot dari Jabatannya

Perselingkuhan dapat menimbulkan berbagai permasalahan di dalam kehidupan

28 Januari 2021

Usai Perselingkuhan, Wakil Ketua DPRD Sulut Dicopot dari Jabatannya
Freepik/pressfoto

Pada awal pekan ini sedang beredar video yang viral memperlihatkan seorang suami yang menyeret istrinya dengan mobil. Kondisi tersebut dikarenakan istrinya mengadang mobil milik suami yang membawa perempuan lain dan diduga sebagai selingkuhannya.

Berdasarkan informasi yang sedang diperbincangkan oleh masyarakat menyebutkan bahwa laki-laki tersebut adalah Wakil Ketua DPRD Sulut James Arthur Kojongian. Perempuan yang menghadang adalah Michaela Elsiana Paruntu, adik dari Bupati Minahasa Selatan Chritiani Eugenia Paruntu dan Ketua DPD I Partai Golkar Sulut.

Jika Mama ingin mengetahui lebih lanjut mengenai video yang beredar di media sosial, kali ini Popmama.com telah merangkumnya.

1. Kronologi Wakil Ketua DPRD Sulut dipergoki selingkuh oleh istrinya

1. Kronologi Wakil Ketua DPRD Sulut dipergoki selingkuh oleh istrinya
Freepik/drobotdean

Pada mulanya masyarakat yang berada di sekitar lokasi mendengar suara keributan dan langsung menghampiri suara tersebut. Hal pertama yang dilihat oleh masyarakat yaitu seorang perempuan di atas kap mobil dengan kondisi kendaraan tersebut berjalan.

Perempuan tersebut berada di atas kap mobil selama jarak 30 meter. Selama mobil berjalan, perempuan tersebut meneriaki agar berhenti dan turun.

“Turun ngana (turun kamu), turun,” teriak perempuan tersebut.

Masyarakat yang melihat kejadian juga ikut berteriak agar menghentikan mobilnya. Kendaraan yang dibawa oleh laki-laki akhirnya berhenti lantaran ada motor yang menghadangnya.

Perempuan yang berada di atas kap mobil merupakan istri dari laki-laki di dalam mobil. Peristiwa ini dilakukan oleh sang istri dikarenakan adanya perempuan lain di sebelah suami dan diduga sebagai selingkuhannya.

Setelah beberapa lama meneriaki untuk turun, akhirnya suaminya keluar dan menarik sang istri untuk masuk ke dalam mobil.

Editors' Pick

2. Kerugian yang diterima oleh James Arthur

2. Kerugian diterima oleh James Arthur
Freepik/kuprevich

Akibat beredarnya video tersebut James dicopot dari jabatannya sebagai Ketua Harian DPD Partai Golkar Sulut, Rabu (27/1/2021). Jabatannya sebagai Wakil Ketua DPRD juga terancam akan dicopot. Sanksi pemecatan tersebut sesuai dengan peraturan tata tertib DPRD Sulut Nomor 2 tahun 2019.

Ketua Badan Kehormatan DPRD Sulut Sandra Rondonuwu menjelaskan bahwa jika di dalam video yang beredar adalah James Arthur Kojongian, ia akan mendapatkan salah satu dari beberapa saksi. Hal yang pertama harus dilakukan peneguran secara lisan sesuai dengan Pasal 65. Selanjutnya ada teguran tertulis dan pemberhentian dari jabatan yang dimiliki.

Sandra juga menuturkan bahwa dirinya dapat memberhentikan James dan menyampaikannya pada pimpinan DPRD. Namun, pemberhentian tersebut harus ada prosesnya dahulu, khususnya melalui pengaduan dari masyarakat.

3. Wakil Ketua DPRD ini menyampaikan permintaan maaf

3. Wakil Ketua DPRD ini menyampaikan permintaan maaf
Freepik/luis_molinero

James Arthur Kojongian membuka suara atas kasus yang dihadapinya dalam beredarnya video viral. James atau yang biasa dipanggil JAK menyampaikan permintaan maaf kepada istri, keluarga besar, dan seluruh masyarakat di Sulawesi Utara.

“Kekhilafan dan tragedi tidak pernah kita inginkan. Saat ini saya dan keluarga akan memperbaiki hal yang salah yang telah terjadi. Saya minta maaf sedalam-dalamnya atas peristiwa sedih dan menjadi tragedi dalam bahtera rumah tangga saya. Saya juga minta maaf kepada istri tercinta dan seisi keluarga, dan kepada seluruh rakyat Sulut dan Indonesia,” tutur James Arthur Kojongian.

Setelah penyampaian permintaan maaf, dirinya terlihat tidak terima atas pencabutan jabatannya sebagai Ketua Harian DPD I Partai Golkar Sulut.

“Saya berharap, proses ini bisa dilihat partai bukan sebagai kasus korupsi atau kejahatan berat. Ini bagian dari kehidupan saya, dan partai harus membedakan mana urusan organisasi partai dan kehidupan pribadi,” ujar James Arthur.

4. Alasan James Arthur diberhentikan sebagai Ketua Harian DPD I Partai Golkar Sulut

4. Alasan James Arthur diberhentikan sebagai Ketua Harian DPD I Partai Golkar Sulut
Freepik/gesrey

Wakil Ketua DPD I Partai Golkar Sulut, Feryando Lamaluta menyampaikan bahwa keputusan pemberhentiannya ini merupakan hasil rapat pimpinan harian yang dipimpin oleh Ketua DPD I Partai Golkar Sulut.

Pihaknya membuat keputusan ini untuk menjaga marwah dan wibawa Partai Golkar. Selain itu juga bertujuan agar masyarakat mengetahui bahwa Partai Golkar dapat memutuskan dengan bijak dan arif mengenai permasalahan yang telah terjadi.

Setelah adanya keputusan ini, DPD I Partai Golkar Sulut akan mengundang JAK untuk memberikan klarifikasi dan melaporkannya kepada DPP Golkar.

5. Alasan perselingkuhan dapat menimbulkan suatu permasalahan

5. Alasan perselingkuhan dapat menimbulkan suatu permasalahan
Freepik/nomadsoul1

Zaman sekarang tentunya sudah tidak asing lagi mendengar kata selingkuh. Peristiwa perselingkuhan tak hanya dialami oleh perempuan, melainkan laki-laki juga bisa diselingkuhi.

Seseorang yang berselingkuh dikarenakan adanya rasa bosan di dalam hubungan pernikahannya, ingin mengakhiri hubungannya, dan ada rasa penasaran di dalam dirinya terhadap perselingkuhan,

Namun, perlu Mama ketahui bahwa berselingkuh tidak baik dilakukan dan hanya dapat menimbulkan suatu permasalahan untuk kedepannya.

Permasalahan tersebut dapat berupa tidak dipercaya lagi oleh keluarga pasangan dan kehilangan pekerjaan. Jika Mama melakukan perselingkuhan, pimpinan di perusahaan tempat Mama kerja akan meragukan kesetiaan terhadap pekerjaan. Hilangnya rasa percaya dari pimpinan bisa membuat Mama dikeluarkan dari perusahaan tersebut.

Jadi, Jika Mama dan Papa sedang memiliki masalah, sebaiknya selesaikan dengan baik-baik tanpa berselingkuh.

Itulah beberapa informasi mengenai Wakil Ketua DPRD yang diberhentikan dari salah satu jabatannya. Semoga kejadian ini dapat menginspirasi Mama dan keluarga agar tidak melakukan perselingkuhan.

Baca juga:

The Latest