7 Sifat Orang yang Harus Dihindari Saat Ia Ingin Meminjam Uang Kamu

Mama, hati-hati ya kalau nggak mau dimarahi suami dengan orang seperti ini

19 Desember 2018

7 Sifat Orang Harus Dihindari Saat Ia Ingin Meminjam Uang Kamu
medaboutme.ru

Sering kali pertikaian antar istri dan suami disebabkan oleh orang lain. Entah bagian mana yang salah, tapi pada akhirnya kita terjebak dalam sebuah permasalahan.

Ada hal yang kita lakukan namun tidak sesuai dengan kehendak suami.

Salah satu masalah yang sering terjadi adalah karena istri meminjamkan duit ke saudara atau teman, namun yang meminjam tidak bisa mengembalikan tepat pada waktunya.

Kalau sudah begini, nanti kita yang repot kan.

Hal yang paling menjengkelkan jika suami menanyakan apakah si peminjam sudah mengembalikan dan kenyataannya uang tersebut belum kita terima.

Sementara tidak mungkin juga kalau kita menalangi karena uang yang miliki juga akan digunakan untuk kebutuhan lain.

Kalau kamu belum pernah mengalami hal ini, sebaiknya kamu perhatikan beberapa sifat orang yang harus dihindari jika mereka meminjam uang ke kamu agar kamu tidak terlibat pertikaian dengan suami suatu hari nanti.

1. Pinjam uang tapi gaya hidupnya mewah

1. Pinjam uang tapi gaya hidup mewah
Pexels/freestock.org

Waduh nyebelin banget orang yang kaya begini. Saat meminjam uang gayanya melas dan body language menunjukkan dia sangat butuh pertolongan.

Setelah itu di media sosial dia upload gaya hidupnya mewah, padahal belum bisa bayar hutang setiap ditagih.

2. Belum bayar sudah berani pinjam lagi

2. Belum bayar sudah berani pinjam lagi
cornerstone-recruitment.com

Ada lho, orang yang berani seperti ini. Kalau kamu punya sifat nggak tegaan bisa jadi kamu terjebak dalam kasus yang sama.

Alias belum dibayar hutangnya tapi sudah diminta pinjaman lagi. 

Baca juga:  Cara Mengatur Keuangan agar Tidak Menderita di Tanggal Tua

Editors' Pick

3. Sudah terlalu dekat, merasa tidak perlu bayar hutang

3. Sudah terlalu dekat, merasa tidak perlu bayar hutang
huffingtonpost.com

Dekat boleh, bersahabat boleh, tapi kalau urusan pinjam meminjam uang harus tetap diselesaikan. Dengan membayar hutang, berarti teman kita menghargai kita, Ma! Tidang menyepelekan kita.

Teman yang baik pasti memahami ini, karena mereka pasti nggak mau kalau kita berkonflik dengan pasangan kita karena dia telat bayar hutang ke kita.

4. Jual cerita sedih demi pinjam uang

4. Jual cerita sedih demi pinjam uang
ak6.picdn.net

Ini adalah sifat orang yang harus dihindari, karena dia membohongi kamu untuk dapat pinjaman uang.

Bahkan, ada juga yang sampai bilang anaknya sakit, neneknya meninggal, padahal kenyataannya tidak begitu. Ngeselin kan?

5. Pinjam sana-sini kemudian menghilang

5. Pinjam sana-sini kemudian menghilang
nydailynews.com

Ini juga sifat orang yang harus dihindari ya Mama. Pintar bergaul dan pandai bicara adalah ciri-cirinya.

Bahaya banget kalau sudah berhasil meminjam uang dalam jumlah besar kemudian kita kehilangan jejaknya. Bisa-bisa kita yang dimarahi suami.

6. Berani pinjam uang, gak berani bayar hutang

6. Berani pinjam uang, gak berani bayar hutang
huffingtonpost.com

Orang seperti ini bisa aja menemui Mama dimanapun saat mau meminjam uang.

Tapi, begitu ditagih dia seperti menghindar atau malah janji palsu seperti bilang, "besok saya bayar, saya janji."

7. Pas pinjam uang melas, pas ditagih galak

7. Pas pinjam uang melas, pas ditagih galak
Pexels/TimGouw

Ini adalah sifat orang yang paling harus dihindari. Kita meminjamkan uang ke dia karena kebaikan kita ingin membantu dia mengatasi kesulitannya.

Tapi begitu ditagih dia malah marah-marah bahkan bisa mempermalukan Mama di depan orang lain. Wah bahaya banget ya.

Itulah 7 sifat orang yang harus dihindari jika ingin meminjam uang ke kamu. Lihat dulu history orang tersebut. Apakah dia bertanggung jawab untuk bisa diberi pinjaman? 

The Latest