Ketahui Sifatnya, Begini 12 Karakter Suami Berdasarkan Zodiak

Apakah sifat dan karakter pak suami sesuai dengan yang diinginkan?

11 Desember 2021

Ketahui Sifatnya, Begini 12 Karakter Suami Berdasarkan Zodiak
Pexels/Bruce Mars

Sejak dulu, zodiak atau horoskop sudah menjadi media ramalan yang disukai banyak orang. Kabarnya, zodiak dan kecocokan sifat dengan seseorang memang benar adanya.

Maka dari itu, tidak heran jika seseorang melihat-lihat sifat calon pasangannya dari zodiak. Selain dipakai untuk seru-seruan, ternyata bagaimana karakter seorang laki-laki setelah menikah juga bisa ditebak dari zodiaknya.

Ada laki-laki yang tegas, ada laki-laki yang sensitif, ada pula yang romantis. Nah, laki-laki dari zodiak apa yang bisa menjadi suami terbaik? 

Berikut Popmama.com telah merangkum 12 karakter suami berdasarkan zodiaknya masing-masing.

1. Suami berzodiak Aries (21 Maret-19 April)

1. Suami berzodiak Aries (21 Maret-19 April)
Freepik/photoroyalty

Suami berzodiak Aries dikenal sebagai orang yang tidak sabaran dan tidak suka diperintah.

Hal tersebut disebabkan oleh pengaruh Mars yang disimbolkan sebagai dewa perang, maka suami Aries tetap akan menjadi sosok yang tidak suka menunggu.

Jangan heran jika ia bersungut-sungut saat Mama berdandan terlalu lama. Walau begitu, suami Aries bisa sangat manis dan memberi kejutan untuk istrinya.

Untuk urusan keintiman, suami berzodiak Aries juga sering terburu-buru saat melakukan foreplay dan membuat Mama kesal dibuatnya.

Namun kabar baiknya, stamina laki-laki Aries sangat bagus. Mereka sangat energik dan bisa memuaskan istrinya sepanjang malam.

Jangan kaget juga jika suami Mama menawarkan posisi yang tidak biasa, itu karena suami Aries suka tantangan baru.

Maka jangan habiskan akhir pekan hanya di rumah saja, sebab Aries akan bosan jika terus berada di rumah.

2. Suami berzodiak Taurus (20 April-20 Mei)

2. Suami berzodiak Taurus (20 April-20 Mei)
Freepik/prostooleh

Sabar dan mau menunggu. Suami Taurus bersedia menunggu Mama berdandan agak lama, selama Mama keluar dari kamar dengan dandanan natural yang menawan, bukan menor.

Suami Taurus juga sering berharap istrinya menjaga rumah dengan rapi dan dipenuhi sentuhan klasik yang elegan.

Mereka pandai menabung namun tak pelit mengeluarkan uang banyak untuk membeli apa yang mereka inginkan.

Suami Taurus umumnya cerewet soal makanan, karena makanan enak adalah keharusan.

Suami Taurus kadang kedapatan melirik perempuan-perempuan menarik yang berjalan di sekelilingnya, itu bukan karena suami Mama mata keranjang, tapi karena Taurus menyukai keindahan.

Tenang saja, suami Taurus dikenal memiliki kesetiaan luar biasa. Untuk urusan keintiman, suami Taurus senang disentuh dan senang dicium dengan lembut.

Mama bisa membuatnya bersemangat tak hanya dengan ciuman bibir, tetapi juga ciuman manis di pipi atau keningnya.

3. Suami berzodiak Gemini (21 Mei-20 Juni)

3. Suami berzodiak Gemini (21 Mei-20 Juni)
Freepik/prostooleh

Suami Gemini suka diperhatikan melalui tulisan, jadi sering-seringlah mengirim pesan manis saat dia sedang bertugas atau jauh dari Mama.

Kadang suami Gemini sering menyendiri dan membutuhkan waktu sendiri, kadang dia ingin bermanja-manja di dekat Mama.

Begitulah Gemini, kadang sulit dipahami apa maunya. Namun suami Gemini sangat suka mengobrol, maka jangan heran jika teman perempuannya banyak.

Kadang, suami Gemini juga tetap akrab dengan mantan pacarnya. Sebagai zodiak bersimbol kembar, suami Gemini sering menyukai barang-barang yang jumlahnya dua atau sepasang.

Dalam urusan intim, suami Gemini sangat imajinatif, maka kejutan dari Mama berupa lingerie model terbaru atau memakai baju suster yang menggoda bisa membuatnya mabuk kepayang.

Di luar itu semua, Gemini adalah suami yang akan menganggap Mama sebagai sahabatnya.

4. Suami berzodiak Cancer (21 Juni-22 Juli)

4. Suami berzodiak Cancer (21 Juni-22 Juli)
Freepik.com/free photo

Jika Mama suka jalan-jalan ke mall atau berpetualangan di alam terbuka, mungkin ia akan kesal karena suami berzodiak Cancer adalah laki-laki tipe rumahan.

Laki-laki ini biasanya lebih suka berada di tempat yang nyaman dan hangat, yaitu rumahnya.

Bagi laki-laki Cancer, istri adalah hal yang utama, namun keluarganya (terutama Mamanya) tetap akan mendapat perhatian besar, sebab Cancer adalah laki-laki yang sangat peduli dengan keluarganya.

Bersahabatlah dengan Mamanya, maka suami akan semakin mencintai Mama. Suami Cancer juga dikenal sebagai pribadi yang halus.

Meskipun ia tampak kuat dan kadang pendendam, sebenarnya hatinya sangat sensitif. Hati-hati jika sedang cerewet dengannya, sedikit kata kasar bisa sangat menyakiti hatinya.

Untuk urusan yang lebih intim, suami Cancer selalu bisa memanjakan istrinya dan tidak akan terburu-buru.

Dia sangat lembut dan akan memperlakukan Mama bagai ratu. Suami dan Papa yang hangat, itulah sosok Cancer setelah menikah.

5. Suami berzodiak Leo (23 Juli-22 Agustus)

5. Suami berzodiak Leo (23 Juli-22 Agustus)
Freepik/Prostooleh

Suami Leo adalah laki-laki yang lebih sering mendominasi dalam hubungan. Biasanya mereka tidak suka dibantah dan merupakan pemimpin yang bisa diandalkan.

Tapi tenang saja, bukan berarti dia akan seenaknya, sebab Leo adalah suami hangat. Mereka sangat bangga dengan istrinya dan tidak pelit memberi pujian.

Leo sangat mengagumi kecantikan perempuan, maka tetaplah menawan dalam kondisi apapun. Meskipun orang lain menganggap Leo adalah sosok yang kuat, sebenarnya mereka lemah pada perempuan terutama perempuan yang secara fisik cantik.

Leo juga suami yang flamboyan, suka barang mewah dan seleranya tinggi. Untuk urusan intim, suami Leo punya stamina luar biasa.

Mereka suka dibelai dan dipijat. Bagi mereka, pijatan lembut dari istri tercinta adalah hal yang luar biasa.

Editors' Pick

6. Suami berzodiak Virgo (23 Agustus-22 September)

6. Suami berzodiak Virgo (23 Agustus-22 September)
Freepik/Free photo

Teratur, rapi, dan sangat memperhatikan detil. Dia pasti tahu saat Mama memakai anting baru walau ukurannya kecil.

Suami Virgo juga dikenal sebagai laki-laki yang pemilih, semua harus sempurna seperti apa yang mereka harapkan. Maka jangan heran, mungkin dulu dia sering tarik ulur saat mendapatkan Mama.

Suami Virgo juga sering kesulitan mengungkapkan isi hatinya, maka pintar-pintarlah menjadi telinga yang baik tanpa mengguruinya ketika ia bercerita.

Suami Virgo dikenal kritis, jika penampilan Mama jelek, dia akan mengatakannya. Bukan karena benci, tapi mereka akan jujur sebagai rasa sayang.

Untuk urusan intim, suami Virgo sering malu-malu dan terlalu sopan. Jika Mama berharap aksi yang lebih menantang, butuh waktu sedikit lama bagi suami Virgo untuk menyesuaikan keinginan Mama.

Tapi tenang saja, laki-laki Virgo termasuk salah satu suami yang setianya luar biasa. Dan, pastikan rumah rapi agar si Virgo tidak bete!

7. Suami berzodiak Libra (23 September-22 Oktober)

7. Suami berzodiak Libra (23 September-22 Oktober)
Freepik.com/free photo

Suami Libra membutuhkan cinta di setiap aspek kehidupannya. Dia ingin dimengerti dan dipahami, terutama pemikiran-pemikirannya.

Libra menghargai perempuan yang sabar, karena Libra dikenal sebagai suami yang penuh pertimbangan.

Libra dikenal sebagai laki-laki sejati, sebab dia menyukai keindahan, tidak pelit mengeluarkan uang, dan sangat romantis.

Semua itu akan Mama dapatkan selama Libra merasa nyaman dengan Mama. Libra tidak suka berargumen dan benci keributan.

Maka jika ada masalah, tenangkan dulu pikiran dan bicaralah dengan damai. Untuk urusan keintiman, Libra sangat romantis dan gagah.

Dia akan memastikan Mama dalam mood yang baik sebelum memuaskan Mama. Suami Libra juga tidak akan keberatan menjaga bayi ketika Mama pergi, selama Mama juga membebaskannya berkarya di lain waktu.

8. Suami berzodiak Scorpio (23 Oktober-22 November)

8. Suami berzodiak Scorpio (23 Oktober-22 November)
Pexels/sk

Laki-laki yang misterius, itulah kesan saat pertama bertemu dengannya, dan akan tetap begitu walaupun Mama sudah menikah dengan laki-laki Scorpio.

Laki-laki ini tampak tenang, lembut dan punya sorot mata tajam. Namun di balik ketenangannya, Scorpio kadang menyimpan dendam mendalam.

Maka buatlah si Laki-laki misterius ini nyaman di dekat Mama. Sebab jika dia sudah merasa nyaman, Mama akan dilindungi habis-habisan.

Suami Scorpio adalah pencemburu berat, maka lupakan jika Mama ingin mengetes rasa cemburunya dengan cara mendekati laki-laki lain.

Walau tampak cuek, suami Scorpio senang dipeluk. Hasratnya luar biasa dan bisa membuat Mama mabuk kepayang.

Bagi suami Scorpio, seksualitas adalah hal yang penting, maka pertajam kepekaan Mama untuk membaca moodnya sebelum dan selama bercinta.

9. Suami berzodiak Sagitarius (22 November-21 Desember)

9. Suami berzodiak Sagitarius (22 November-21 Desember)
Freepik.com/free photo

Optimis dengan hidupnya untuk menemukan cinta sejati, itulah suami Sagitarius. Laki-laki ini akan menyelam laut terdalam dan menyeberangi samudra api demi mendapatkan Mama, maka berbahagialah jika Mama saat ini sudah berada dalam pelukannya.

Kadang suami Sagitarius begitu bersemangat, dan sering cepat bosan. Dia butuh kebebasan untuk bersosialisasi, maka tak perlu heran jika dia punya banyak teman dan banyak perempuan yang menyukainya.

Lucu dan humoris, dia akan membuat Mama sering tertawa. Memiliki istri yang menawan adalah kebanggaan bagi Sagitarius, namun dia akan lebih bangga jika memiliki istri yang bisa menjadi sahabat terbaiknya.

Suami Sagitarius juga prima di tempat tidur. Namun karena dia cepat bosan, maka pintar-pintarlah memberinya kejutan, bisa dengan lingerie baru atau posisi baru.

Sagitarius juga laki-laki yang murah hati, maka jangan pelit di depannya saat ada orang yang membutuhkan bantuan.

10. Suami berzodiak Capricorn (22 Desember-19 Januari)

10. Suami berzodiak Capricorn (22 Desember-19 Januari)
Pexels/Inna Lesyk

Jangan bersikap genit di depan laki-laki lain, sebab suami Capricorn tidak suka hal ini. Pada dasarnya suami Capricorn memang tidak suka perempuan genit dan bermakeup menor.

Bagi Capricorn, perempuan yang tampil alami dan bersahaja jauh lebih menawan. Maka ingatlah untuk tidak terlalu 'centil' ketika menggandeng lengannya.

Romantis adalah bagian dari jiwa Capricorn, namun kadang mereka sulit menunjukkannya. Sebuah rumah tangga harus dibangun atas dasar rasa percaya, begitu pemikiran suami berzodiak Capricorn, maka percayalah padanya.

Tunjukkan padanya bahwa Mama setia dan tunjukkan kematangan cara berpikir Mama. Suami Capricorn menyukai perempuan cerdas namun bijak, sebab di sanalah poin penilaian Capricorn terhadap istrinya.

Untuk urusan intim, Capricorn suka disayang, maka manjakan dia dengan sentuhan lembut untuk membangkitkan gairahnya.

11. Suami berzodiak Aquarius (20 Januari-18 Februari)

11. Suami berzodiak Aquarius (20 Januari-18 Februari)
Pexels/Natthanon Kongyam

Berbeda dengan kebanyakan zodiak lain, suami berzodiak Aquarius menyukai istri yang modern, mandiri dan punya kecerdasan yang baik.

Dia tidak akan merasa sisi maskulinnya terluka, sebab bagi suami Aquarius, dia harus mendapat partner yang bisa mengimbangi kebebasan dan kemandiriannya.

Laki-laki ini bukan tipe suami dengan istri yang harus tunduk, baginya, semua harus setara, meskipun untuk banyak hal, suami Aquarius tetap harus di depan sebagai pemimpin keluarga.

Jika Mama adalah perempuan ini, berbahagialah, sebab suami Aquarius biasanya cerdas. Dia akan mendukung Mama memiliki karir yang bagus dan bangga dengan prestasi Mama.

Untuk urusan rumah, suami Aquarius tidak terlalu menuntut banyak. Yang harus digarisbawahi, suami Aquarius suka kepastian, dia tidak suka keputusan yang plin-plan. Tak ada masalah untuk urusan keintiman, karena laki-laki ini begitu menggoda.

12. Suami berzodiak Pisces (19 Februari-20 Maret)

12. Suami berzodiak Pisces (19 Februari-20 Maret)
Pexels/Freestocks.org

Berharap punya suami romantis?

Maka pilihan Mama sudah tepat, sebab suami berzodiak Pisces dikenal romantis.

Mereka bisa menjadi pujangga dan membuat puisi cinta paling hangat jika hatinya sedang jatuh cinta luar biasa. Suami Pisces juga dikenal halus dan akan terluka jika cintanya tidak berbalas.

Maka pastikan suami Mama tahu bahwa Mama sangat mencintainya setiap hari. Jika hatinya sedang baik, Mama akan dihujani dengan kejutan-kejutan romantis.

Dia selalu ingat hari ulang tahun dan hari penting lainnya sekalipun tidak Mama minta. Untuk urusan keintiman, suami Pisces sering berfantasi, maka pakailah gaun yang cantik dan biarkan dia menjadi pangeran yang akan membuat Mama serasa ada di nirwana.

Jadilah perempuan yang lembut, sebab hati laki-laki ini sangat lembut. Nah, itulah 12 karakter suami berdasarkan zodiaknya masing-masing.

Setelah membaca penjelasannya, apakah karakter si Papa juga sama seperti itu?

Baca juga:

The Latest