Ngeri! Ibu Muda di Depok Nekat Akan Lompat Tower 30 M Akibat Cemburu

Cemburu buta pasangan bisa membuat seseorang tidak bisa mengendalikan diri

17 November 2020

Ngeri Ibu Muda Depok Nekat Akan Lompat Tower 30 M Akibat Cemburu
Freepik/jeswin

Seorang Mama muda berusia 18 tahun hendak melakukan percobaan bunuh diri dengan melompat dari atas tower provider di Kampung Areman, Cimanggis, Kota Depok yang lokasinya dekat dengan Situ Pedongkelan.

Peristiwa tersebut dipicu rasa cemburunya terhadap suami yang pulang bersama teman perempuannya pada pagi hari.

Beruntung, perempuan tersebut mengurungkan aksinya setelah dibujuk oleh suami dan petugas Penanggulangan Bencana Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Depok.

Berikut berita selengkapnya yang telah Popmama.com rangkum dari beragam sumber.

1. Dievakuasi dari atas menara dengan cara mediasi

1. Dievakuasi dari atas menara cara mediasi
Freepik

Kepala bidang Penanggulangan Bencana DPKP Kota Depok, Denny Romulo, menuturkan proses evakuasi dari aksi nekat perempuan muda di Cimanggis, Kota Depok.

Awalnya, tim Penanggulangan Bencana menerima laporan bahwa ada seorang perempuan yang melakukan percobaan bunuh diri. Setelah itu, tim bergegas menuju lokasi kejadian untuk melakukan evakuasi.

Petugas mengevakuasi dengan menggunakan cara mediasi, yaitu membujuknya agar tidak lompat dari atas tower. Selama proses mediasi, tim evakuasi melakukan pemanjatan ke atas Menara. Proses ini pun berjalan cukup lama, memakan waktu 1-2 jam.

Hingga akhirnya, tim berhasil mengamankan ibu muda tersebut dan membawanya turun ke bawah dengan selamat menggunakan peralatan yang aman.

Kemudian, perempuan tersebut langsung dibawa ke Puskesmas Tugu untuk dirawat karena kondisinya lemas dan sesak napas.

Editors' Pick

2. Cemburu karena suaminya mengantar teman perempuannya pagi hari

2. Cemburu karena suami mengantar teman perempuan pagi hari
Freepik/Galinkahzi

Peristiwa Mama muda yang mencoba bunuh diri dengan melompat tower didasari atas rasa cemburu terhadap suaminya.

Perempuan tersebut marah karena suaminya mengantar teman perempuannya pagi hari pukul 06.00 WIB.

Selain itu, Denny juga mengungkapkan alasan Mama muda tersebut ingin mencoba mengakhiri hidupnya lantaran kesal dengan sikap suaminya.

Mama ini merasa selalu ditinggalkan dalam waktu yang cukup lama oleh sang Suami ketika sedang bersama teman perempuannya.

3. Sebelumnya pernah melakukan percobaan bunuh diri di rel kereta api UI dan jembatan UI

3. Sebelum pernah melakukan percobaan bunuh diri rel kereta api UI jembatan UI
Pexels/Leslie Toh

Ternyata, ini bukan percobaan bunuh diri perempuan tersebut yang pertama. Denny mengungkapkan bahwa sebelumnya perempuan tersebut sudah pernah 5 kali mencoba bunuh diri.

Sebelumnya, ia pernah mencoba bunuh diri dengan menabrakkan diri di rel kereta api Universitas Indonesia (UI) dan mencoba melompat dari jembatan Ciliwung UI.

    Kecemburuan dalam Pernikahan: Bagaimana Bisa Terjadi dan Apa yang Harus Dilakukan?

    Kecemburuan dalam Pernikahan Bagaimana Bisa Terjadi Apa Harus Dilakukan
    Freepik/bearfotos

    Kita setuju kalau rasa cemburu adalah emosi yang normal. Faktanya, setiap orang mengalami kecemburuan di beberapa titik dalam hidup mereka. Namun, masalah muncul ketika kecemburuan berpindah dari emosi yang sehat ke sesuatu yang tidak sehat dan tidak rasional.

    Apakah kamu pernah cemburu, atau punya pasangan yang pencemburu, kecemburuan yang tidak masuk akal dan berlebihan pada akhirnya dapat menghancurkan pernikahan lho. 

    Kecemburuan adalah reaksi terhadap ancaman yang dirasakan baik nyata atau khayalan terhadap hubungan yang berharga dan sangat umum. 

    Kecemburuan yang tidak rasional atau berlebihan sering kali merupakan tanda peringatan dari hubungan yang berpotensi melecehkan.

    Akhirnya, orang yang cemburu merasa begitu terbebani oleh emosi dan ketidakamanan mereka sehingga mereka akan mulai mengendalikan pasangannya. 

    Pasangan bahkan mungkin menggunakan kekerasan, pelecehan finansial, dan penindasan verbal untuk mempertahankan kendali dan meringankan atau menutupi perasaan cemburu mereka.

    Kecemburuan yang tidak sehat lebih berakar pada rasa takut ditinggalkan dan kekhawatiran tidak benar-benar dicintai. 

      Mengatasi Kecemburuan Sendiri

      Mengatasi Kecemburuan Sendiri
      Freepik

      Jika kamu adalah orang yang mudah cemburu dalam hubungan pernikahan, kamu mungkin ingin memikirkan mengapa kamu bisa merasa cemburu. Misalnya, apakah kamu bergumul dengan harga diri atau takut pasangan akan meninggalkan kamu? Atau, pernahkah pasangan tidak setia di masa lalu dan khawatir hal itu akan terjadi lagi?

      Bagaimanapun, perasaan cemburu perlu diatasi. Cara terbaik untuk melakukannya adalah dengan mencari konselor atau terapis yang dapat membantu belajar mengelola kecemburuan dengan cara yang sehat.

      Seperti kebanyakan pengalaman emosional sulit lainnya, jika ditangani dengan benar, kecemburuan dapat menjadi pemicu rasa cemburu itu bisa muncul.

      Mengatasi rasa cemburu bisa menjadi langkah pertama dalam meningkatkan kesadaran diri dan pemahaman yang lebih baik bagi kamu dan pasangan. Berikut beberapa langkah untuk mengatasi perasaan cemburu.

      • Terimalah bahwa kecemburuan bisa merusak pernikahan 
      • Akui bahwa kamu memang sedang cemburu
      • Setuju untuk tidak memata-matai pasangan 
      • Diskusikan akar dari perasaan cemburu 
      • Buat keputusan untuk mengubah perilaku 
      • Sadarilah bahwa kamu tidak dapat mengontrol orang lain, tetapi kamu dapat mengontrol reaksi dirimu
      • Cari bantuan profesional sebagai pasangan jika perlu
      • Tetapkan aturan dasar yang adil yang bisa kalian setujui 

      Nah, jika Mama mengalami masalah serupa dengan Papa, sebaiknya dibicarakan baik-baik dulu sebelum melakukan tindakan negatif ya, Ma.

      Baca juga:

      The Latest