5 Hadiah Ramah Lingkungan untuk Ibu Melahirkan

Ma, masih bingung mau menghadiahkan apa untuk Ibu melahirkan? Simak berikut ini!

12 April 2023

5 Hadiah Ramah Lingkungan Ibu Melahirkan
Pexels/AnnaTarazevich

Ma, saat ada rekan atau kerabat yang baru saja melahirkan, biasanya Mama akan mulai sibuk memikirkan untuk memberikan kado bersalin apa?

Mama mungkin mulai membayangkan, kira-kira benda atau barang apa yang belum dimiliki rekan atau kerabat tersebut. Mama juga mungkin takut, kado yang Mama berikan ini ternyata juga diberikan oleh orang lain. Apakah Mama pernah mengalaminya?

Oleh karenanya, berikut Popmama.com telah merangkumkan rekomendasi hadiah ramah lingkungan untuk Ibu melahirkan. Supaya kado-kado Mama berbeda dari yang lain!

1. Popok celana kain bayi

1. Popok celana kain bayi
Instagram.com/juraganclodi

Salah satu rekomendasi hadiah ramah lingkungan yang pertama adalah popok celana kain. Ada banyak merk popok celana kain yang terkenal memiliki kualitas yang bagus di Indonesia saat ini.

Walaupun tidak semua orang memiliki kesadaran untuk menjaga lingkungan, dan tidak banyak pula yang tahu bahwa, limbah popok ternyata juga merupakan salah satu limbah yang sulit untuk di daur ulang. Akhirnya menyebabkan banyak orang yang menyepelekan penggunaan popok celana kain dan memilih popok sekali pakai karena lebih efisien. 

Padahal, penggunaan popok celana kain sangat besar manfaatnya bagi kesehatan kulit bayi, karena tekstur bahannya yang tentu lembut dan menyerap keringat.

Selain itu, penggunaan popok celana kain juga sejatinya membuat pengeluaran Mama dan keluarga menjadi lebih hemat, karena penggunaanya yang bisa berkali-kali pakai.

Editors' Pick

2. Menstrual pad

2. Menstrual pad
Pexels/Greta Hoffman

Tidak jauh berbeda dengan konsep popok celana kain untuk bayi pada poin sebelumnya.

Hadiah memberikan menstrual pad, atau pembalut berbahan kain bagi Ibu nifas juga sangat bermanfaat.

Khususnya dalam upaya menjaga lingkungan melalui mengurangi jumlah limbah pembalut plastik. 

3. Reusable breast pad

3. Reusable breast pad
Freepik/freepik

Tidak hanya Ibu pasca bersalin. Sebagian Ibu yang berada di trimester ketiga kehamilan juga mungkin pernah merasakan kondisi ASI merembes. Jika sudah seperti ini, sudah pasti baju akan basah, meninggalkan bekas, dan mungkin mengganggu penampilan.

Oleh karenanya, hadirlah breastpad untuk mencegah ASI yang merember ke pakaian. Salah satu pilihan breast pad yang baik, adalah Reusable Breast Pad, atau breast pad yang dapat digunakan kembali, dengan sebelumnya dicuci setiap selesai penggunaan. 

Reusable breast pad, tidak hanya menjadi pilihan yang ramah lingkungan, tetapi sekaligus membantu Mama menjaga penampilan juga.

4. Botol dot kaca biodegradable

4. Botol dot kaca biodegradable
Pexels/Sarah Chai

Selain beberapa poin di atas. Penggunaan botol susu plastik ternyata juga merupakan tantangan tersendiri dalam isu pengelolaan lingkungan.

Oleh karenanya, ide untuk memberikan botol dot berbahan kaca yang biodegradable, sepertinya juga dapat Mama masukkan ke dalam list rencana pembelian Mama.

Alasannya, tentu selain ramah lingkungan, botol susu yang berbahan kaca sudah pasti akan lebih awet, masa simpannya juga lama, serta bermanfaat pula menjadi wadah saat akan menghangatkan ASI.

5. Skincare Organik bagi Ibu pasca salin

5. Skincare Organik bagi Ibu pasca salin
Pexels/Sarah Chai

Rekomendasi hadiah ramah lingkungan untuk Ibu bersalin yang terakhir adalah memberikan skincare organik.

Mama pasti sudah tahu, bahwa ketika bayi lahir ada banyak hal yang tidak dilakukan oleh Mama demi mengurangi kontaminasinya kepada bayi, seperti mengurangi penggunaan parfum, make up, hingga skin care dengan alasan takut akan menimbulkan risiko tertentu skin-contact dengan bayi.

Oleh karenanya, skincare organik dapat menjadi pilihan, karena produk kecantikan ini biasanya memang menyediakan produk dengan komposisi bahan alam organik jauh lebih tinggi dibandingkan produk skincare lainnya.

Jadi, melalui hadiah Mama ini, Ibu tetap dapat merawat diri dan merasa cantik, walaupun dalam kondisi pasca melahirkan.

Itulah tadi Ma, informasi mengenai rekomendasi hadiah ramah lingkungan untuk Ibu melahirkan yang telah dirangkumkan oleh Popmama.com! Semoga menambah referensi Mama ya!

Baca Juga:

The Latest