5 Pilihan Teh Herbal yang Aman Dikonsumsi Ibu Menyusui
Yuk, minum teh chamomile untuk menenangkan perut yang sakit!
20 Februari 2022

Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Terkadang, menyusui bisa membuat stres. Tapi untungnya ada teh herbal yang dapat mengatasi perubahan suasana hati, kecemasan dan gejala depresi selama menyusui.
Lebih dari itu, teh herbal juga terbilang minuman terbaik untuk memberi kualitas tidur dan meningkatkan relaksasi. Ditambah lagi berbagai kombinasi tanaman dari teh herbal, ini yang merangsang dan mendukung produksi ASI.
Nah, berikut Popmama.com berikan 5 pilihan teh herbal yang aman dikonsumsi oleh ibu menyusui. Apa sajakah minuman tersebut?
1. Teh bunga telang sebagai penambah suasana hati
Teh herbal dari bunga telang dapat Mama pilih. Terutama untuk mengatasi gejala stres dan membantu aliran darah selama menyusui. Bahwa teh bunga telang terbilang aman diminum saat menyusui. Asalkan membatasinya pada 1 atau 2 cangkir sehari.
Teh bunga telang sendiri bisa dibuat dengan seduhan bunga telang kering atau segar dalam air panas maupun dingin. Bahkan juga dinikmati dengan atau tanpa tambahan madu.
Dirilis dari Food.ndtv, rasa teh bunga telang yang bersahaja dikatakan sebagai penambah suasana hati. Teh bunga telang dikatakan memiliki efek penghilang gejala kecemasan dan membantu kamu tetap berenergi.
Editors' Pick
2. Teh chamonile berpotensi menenangkan saraf
Bahwa beberapa teh herbal dapat diminum secara aman untuk masa menyusui. Nah, salah satunya adalah meminum secangkir teh chamomile sebelum tidur.
Manfaat dari teh chamomile sendiri bisa membuat ibu menyusui lebih rileks dan meningkatkan kualitas tidur. Terlebih lagi, teh chamomile berpotensi menenangkan saraf dan mengurangi kecemasan.
Dilansir dari Momjunction, biasanya teh chamomile disiapkan dengan menyeduh bunga chamomile kering dalam air mendidih. Teh chamomile sangat populer karena memiliki efek menenangkan dan sifat terapeutiknya yang khas. Kamu dapat mempertimbangkan untuk minum teh chamomile saat menyusui.