5 Rekomendasi Merek Obat Diare untuk Ibu Menyusui, Jangan Salah Pilih

Apabila tidak segera diatasi, diare bisa menyebabkan dehidrasi dan tubuh mudah lemas.

29 Juli 2023

5 Rekomendasi Merek Obat Diare Ibu Menyusui, Jangan Salah Pilih
Unsplash/Kinga Cichewicz

Diare bisa menyerang siapa saja termasuk ibu menyusui. Diare yang disebabkan oleh infeksi virus mungkin tergolong penyakit biasa, namun bisa mengganggu masa menyusui. Pasalnya, produksi ASI bisa berkurang karena kekebalan tubuh mama menurun akibat diare. 

Apabila tidak segera diatasi, diare bisa menyebabkan dehidrasi dan tubuh mudah lemas. Oleh karena itu, Mama perlu banyak istirahat, minum air putih, dan minum obat yang tepat untuk mengatasi diare. 

Berikut Popmama.com merekomendasikan lima obat diare untuk ibu menyusui

1. Diapet

1. Diapet
Bukalapak.com

Diapet adalah obat diare yang mengandung daun jambu biji, kunyi, dan kulit buah delima. Diapet kini tersedia dalam dua bentuk yakni kapsul dan sirup. Obat ini juga dijual bebas di pasaran dan bisa dikonsumsi oleh anak-anak hingga orang dewasa. 

Hingga kini, belum diketahui apakah kandungan dalam diapet bisa ikut terserap dalam ASI atau tidak. Meskipun belum ada laporan efek samping dari penggunaan diapet pada ibu menyusui, Mama sebaiknya mengonsumsi obat ini dengan resep dokter. 

Editors' Pick

2. Diatabs

2. Diatabs
Bukalapak.com

Satu tablet diatabs mengandung 600 mg attapulgite yang bisa mengatasi diare dan menyerap bakteri penyebab diare. Memiliki kemasan berwarna putih, diatabs juga mengatasi diare akut yang disebabkan oleh infeksi virus atau bakteri. 

Mama bisa mengonsumsi 1-2 tablet diatabs sekali minum, dua kali dalam sehari. Konsumsi diatabs juga harus dibarengi asupan nutrisi yang cukup untuk mencegah dehidrasi. 

3. Entrostop

3. Entrostop
Tokopedia.com

Entrostop mengandung 650 mg attapulgite dan 50 mg pectin yang bisa menyerap racun dan bakteri penyebab diare di saluran pencernaan. Obat ini juga bisa mengurangi sensasi nyeri perut akibat diare. 

Entrostop tergolong dalam obat kategori N artinya belum diketahui efek sampingnya pada ibu menyusui, termasuk apakah kandungan dalam obat bisa terserap dalam ASI atau tidak. Oleh karena itu, Mama perlu konsultasikan ke dokter terlebih dahulu sebelum menggunakan obat ini saat masa menyusui. 

4. Norit

4. Norit
Shopee

Norit yang dikemas dalam bungkus berwarna kuning memang dikenal sebagai salah satu obat diare yang aman untuk ibu hamil dan menyusui. Norit terbuat dari karbo aktif yang bersumber dari tumbuh-tumbuhan yang bisa menyerap berbagai zat dalam tubuh. 

Norit bisa menyerap zat-zat berbahaya dalam tubuh termasuk bakteri penyebab diare, kemudian dibuang bersama feses. Selain mengobati diare, norit juga mampu meredakan perut kembung atau masalah pencernaan lainnya. Untuk orang dewasa, norit bisa diminum tiga kali sehari dengan sekali minum tiga kapsul. 

Apabila Mama ragu untuk mengonsumsinya karena sedang menyusui, maka tak ada salahnya untuk konsultasikan ke dokter terlebih dahulu demi menjaga kesehatan bayi. 

 

5. Oralit

5. Oralit
Tokopedia.com

Oralit selama ini dikenal sebagai obat untuk meredakan diare dan mencegah dehidrasi. Oralit aman untuk dikonsumsi oleh anak-anak dan orang dewasa. Dalam satu sachet oralit, mengandung 2,7 gram glukosa anhidrat, 0,3 gram kalium klorida, 0,52 gram natrium klorida, dan 0,58 gram trisodium sitrat dihidrat. 

Cara penggunaannya adalah melarutkan oralit ke dalam 200 ml air. Mama bisa mengonsumsi olarit dengan air hangat untuk mengembalikan cairan tubuh yang hilang akibat diare. 

Meski obat-obatan di atas diklaim aman untuk ibu menyusui atau belum diketahui dampaknya pada bayi, namun Mama sebaiknya tidak mengonsumsinya secara berlebihan. Mama sebaiknya konsultasikan ke dokter terlebih dahulu sebelum mengonsumsinya demi menjaga kesehatan diri sendiri dan bayi. 

Itulah beberapa rekomendasi obat diare untuk ibu menyusui. Apabila gejala diare semakin parah dan menghambat produksi ASI, segeralah periksakan ke dokter untuk mendapat penanganan lebih lanjut. 

Baca juga:

 

The Latest