Lindungi Janin, 5 Hal yang Harus Diwaspadai Ibu Hamil Muda

Hindari hal-hal ini untuk menjaga kandungan!

6 Mei 2021

Lindungi Janin, 5 Hal Harus Diwaspadai Ibu Hamil Muda
Freepik/freepic.diller

Pada setiap perempuan, kehamilan memiliki faktor risiko, kondisi, dan kebutuhan yang berbeda-beda. Hal ini yang membuat penting bagi Mama untuk secara aktif berkonsultasi dengan dokter atau bidan ahli sejak awal kehamilan hingga waktu persalinan, bahkan setelahnya apabila perlu.

Namun secara umum, para ahli kesehatan sepakat ada beberapa hal yang perlu untuk diwaspadai, bahkan sebaiknya dihindari oleh ibu hamil. Apa saja itu? Simak informasi selengkapnya dari Popmama.com berikut ini!

1. Makanan mentah & ikan

1. Makanan mentah & ikan
Freepik/lifeforstock

Makanan mentah seperti sashimi, telur setengah matang, serta susu dan keju yang belum melalui proses pemanasan atau pasteurisasi sangat berisiko membawa bakteri berbahaya bagi janin.

Ikan seperti tuna, salmon, dan sarden sebenarnya aman untuk dikonsumsi ibu hamil. Namun Mama harus pintar-pintar memilih ikan segar yang tidak terkontaminasi polutan atau merkuri dan mengolahnya sampai betul-betul matang.  

Editors' Pick

2. Merokok, minum kopi, dan alkohol

2. Merokok, minum kopi, alkohol
Timeslive.co

Merokok dan minum alkohol selama kehamilan sangat berpotensi menimbulkan berbagai komplikasi, mulai dari menghambat asupan nutrisi janin, kelahiran prematur, bahkan cacat pada janin.

Di sisi lain, minum kopi juga sangat tidak disarankan selama masa kehamilan. Berbagai penelitian menunjukkan bahwa konsumsi kafein lebih dari 200mg per hari dapat meningkatkan risiko komplikasi kehamilan hingga keguguran.

3. Gigitan nyamuk

3. Gigitan nyamuk
Freepik/Jcomp
Dok. Jovee

Seperti yang Mama tahu, nyamuk dapat membawa berbagai infeksi dan virus berbahaya. Pastikan untuk menjaga kebersihan area tempat tinggal dan beraktivitas agar terhindar dari sarang nyamuk.

Mama juga bisa menggunakan losion penangkal nyamuk dan pakaian tertutup untuk perlindungan ekstra.

4. Kotoran binatang peliharaan

4. Kotoran binatang peliharaan
Freepik/wIrestock

Tenang, selama hamil Mama tetap boleh bermain dengan binatang peliharaan kok! Tapi Mama harus ekstra hati-hati dan betul-betul memerhatikan kebersihan binatang peliharaan, khususnya kucing yang memiliki risiko membawa virus toxoplasma dari kotorannya.

Hindari membersihkan kotoran kucing peliharaan mama secara langsung tanpa alat pelindung ekstra ya, Ma.

5. Produk skincare berisiko

5. Produk skincare berisiko
Freepik

Apabila dalam rangkaian perawatan kulit wajah dan tubuh mama ada produk dengan kandungan retinol atau isotretinoin, hentikan pemakaian dan ganti dengan produk lain yang tidak mengandung dua zat tersebut.

Retinol dan isotretinoin berisiko mengakibatkan kelainan pada bagian otak, tulang belakang, kepala, jantung, dan wajah janin. Meskipun hanya dipakai dalam jumlah sedikit, akan lebih baik untuk menghindari potensi risiko berbahaya bagi janin.

Itu dia lima hal yang harus diwaspadai oleh ibu hamil sejak awal masa kehamilan. Tetap jaga kesehatan ya, Ma!

Baca juga:

The Latest