Jangan Anggap Sepele, Ini Penyebab Kesal dengan Suami saat Hamil

Perubahan hormon membuat ibu hamil menjadi lebih sensitif

12 Agustus 2021

Jangan Anggap Sepele, Ini Penyebab Kesal Suami saat Hamil
Unsplash/Taylor Deas-Melesh

Kehamilan membawa banyak perubahan bagi setiap ibu hamil. Mulai dari perubahan fisik, psikologis, hal-hal yang kecil, sampai sering merasa kesal dengan suami. Terdengar aneh, namun ini menjadi hal yang normal bagi beberapa ibu hamil. 

Dilansir dari Romper, Dr. Judith M. Thorne, Doctor on Demand Psychologist, bahwa peristiwa itu adalah hal yang normal. Di mana tubuh ibu hamil akan berubah secara drastis dan hormon-hormonnya berfluktuasi.

Lantas, sebenernya apa yang menjadi penyebab kesal dengan suami saat hamil? Berikut Popmama.com telah merangkum informasinya. 
 

1. Ibu hamil menjadi lebih sensitif

1. Ibu hamil menjadi lebih sensitif
Unsplash/John Looy

Saat hamil, perempuan akan menjadi lebih sensitif. Hal ini karena tubuh ibu hamil yang mudah merasa lelah. Selain itu, ibu hamil juga mudah merasa tersinggung. 

Tidak hanya itu, ibu hamil juga mudah menangis, stres, dan suasana hati menjadi terganggu. Penciuman aroma juga ikut menjadi lebih sensitif, misalnya mencium bau yang menyengat maka ibu hamil akan mual dan muntah. 
 

Editors' Pick

2. Cemburu akan hal yang dilakukan suami

2. Cemburu akan hal dilakukan suami
Unsplash/Wes Hicks

Selain pengaruh hormon, Dr. Judith M. Thorne juga mengungkapkan bahwa kebencian terhadap suami muncul karena ibu hamil mengalami semacam perasaan cemburu. 

Cemburu dalam hal ini karena melihat suaminya yang bisa bebas menikmati makanan apa saja dan beraktivitas nyaman tanpa harus merasakan lelah dan mual. 
 

3. Insecure dengan perubahan tubuh

3. Insecure perubahan tubuh
Unsplash/Camylla Battani

Perubahan pada fisik membuat ibu hamil merasa insecure dengan keadaannya saat itu. Seperti perut yang semakin membesar, kaki yang membengkak, munculnya jerawat, dan berat badan yang semakin bertambah.

Hal tersebut membuat ibu hamil menjadi merasa kurang cantik dan mengkhawatirkan rasa sayang suaminya akan berkurang. 
 

4. Suami menjadi penyebab kehamilan dan munculnya permasalahan

4. Suami menjadi penyebab kehamilan muncul permasalahan
Unsplash/Kelly Sikkema

Penyebab lain kesal dengan suami saat hamil adalah karena suami dianggap sebagai penyebab kehamilan dan menyebabkan sang Istri mengalami semua masalah dan gangguan yang dihadapinya saat kehamilan. 

Akhirnya, rasa sensitif yang dialami ibu hamil semakin tinggi dan melampiaskannya pada sang Suami. 
 

5. Suami yang tidak membantu

5. Suami tidak membantu
Unsplash/Mehrpouya H

Ibu hamil memang tidak boleh terlalu lelah, semua pekerjaan rumah seharusnya dapat dibagi dua dengan suami. Namun, jika sang Suami tidak membantu dalam pekerjaan rumah, ibu hamil yang sensitif tersebut akan merasa kesal. 

Sebab, jika ibu hamil terlalu lelah akan berdampak bahaya bagi kesehatan maupun janin. Bahkan, kelelahan juga bisa memicu risiko terjadinya keguguran.

Oleh sebab itu, sebaiknya seluruh pekerjaan rumah juga dibantu oleh suami agar tidak terlalu berat. 

Demikianlah lima hal itu menjadi penyebab kesal dengan suami saat hamil. Meski begitu, semua hal sensitif yang terjadi pada ibu hamil merupakan hal yang alami dan tidak direncanakan. Sebagai suami, harus tetap menemani dan mendampingi istri agar kondisi emosionalnya tetap  stabil. 

Baca juga:

The Latest