15 Ciri-Ciri Hamil 1 Minggu Pertama yang Mudah Dideteksi

Yuk, kenali apa saja ciri-cirinya, Ma!

23 Januari 2024

15 Ciri-Ciri Hamil 1 Minggu Pertama Mudah Dideteksi
Pexels/SHVETS production

Minggu-minggu awal kehamilan merupakan perjalanan yang membahagiakan bagi calon ibu. Namun, pada minggu pertama, perempuan umumnya belum menyadari kehamilannya. Ia belum merasakan kehadiran janin dalam kandungan.

Pada dasarnya, perempuan belum benar-benar hamil pada minggu pertama. Kehamilan baru terjadi pada akhir minggu kedua atau awal minggu ketiga kehamilan.

Hal ini tergantung masa subur atau ovulasi. Namun, dalam perhitungan usia kehamilan minggu pertama dan kedua, tetap dianggap sebagai bagian dari kehamilan. 

Perlu diketahui, tidak semua perempuan mengalami ciri-ciri hamil muda 1 minggu pertama. Beberapa ibu hamil tidak merasakan gejala kehamilan pada minggu pertama. Akan tetapi, ada juga yang mengalami gejala seperti kelelahan, kram, hingga nyeri payudara.

Biasanya, petunjuk pertama bahwa perempuan sedang hamil adalah berhentinya periode menstruasi. Namun, masih banyak lagi perubahan tubuh yang menandakan kehamilan.

Nah, apa saja ciri-ciri hamil 1 minggu pertama? Berikut penjelasan Popmama.com. Simak, yuk, Ma!

1. Pendarahan implantasi atau flek darah

1. Pendarahan implantasi atau flek darah
Freepik/Freepik

Salah satu ciri-ciri hamil muda 1 minggu pertama adalah terjadinya pendarahan implantasi atau bercak darah. Biasanya, flek atau bercak darah ini berwarna merah muda atau kecokelatan.

Bentuknya mirip keputihan, tapi disertai dengan sedikit bercak darah. Hal ini terjadi karena adanya proses pelekatan embrio yang telah dibuahi pada dinding rahim.

Pendarahan dapat berlangsung selama beberapa jam atau beberapa hari. Pada umumnya, flek darah tidak berbahaya dan tidak membutuhkan penanganan dokter.

Namun, sebaiknya segera konsultasikan pada dokter jika pendarahan terjadi selama lebih dari 14 hari serta darah yang keluar cukup banyak dan berwarna merah terang. 

2. Kram

2. Kram
Pexels/Andrea Piacquadio

Ciri-ciri hamil muda 1 minggu pertama juga ditandai dengan kram pada perut, panggul, dan area punggung bawah. Kram ini terjadi karena embrio menempel pada dinding rahim ibu hamil.

Beberapa ibu mungkin hanya mengalami kram ringan yang tidak mengganggu. Namun, ada juga ibu hamil yang merasakan sensasi seperti otot tertarik, kesemutan hingga rasa seperti ditusuk. Untuk mengatasinya, cobalah mandi atau kompres perut dengan air hangat.

3. Perubahan pada payudara

3. Perubahan payudara
Freepik/Gesrey

Ciri-ciri hamil muda 1 minggu pertama selanjutnya adalah adanya perubahan pada payudara seperti nyeri, bengkak, dan terlihat vena berwarna biru. Hal ini terjadi karena ibu hamil menghasilkan banyak hormon estrogen dan progesteron pada awal kehamilan. Sehingga, kelenjar payudara mulai tumbuh.

Perubahan pada payudara saat hamil berbeda dengan pada saat menstruasi. Nyeri payudara karena hamil akan terasa lebih sakit dari nyeri payudara saat menstruasi.

Payudara saat hamil muda lebih sensitif dan nyeri jika terkena sedikit sentuhan. Selain itu, payudara akan terlihat lebih besar dan berisi karena mengandung banyak cairan.

4. Mual dan muntah

4. Mual muntah
Freepik/jcomp

Biasanya, ibu hamil akan merasakan mual dan muntah atau disebut morning sickness. Penyebab cici-ciri hamil muda 1 minggu pertama ini adalah perubahan hormon yang berkaitan dengan kehamilan.

Morning sickness terjadi di pagi, sore, atau malam hari. Namun, ibu hamil bisa merasakannya sepanjang hari.

Meski wajar terjadi, keseringan muntah dapat menimbulkan risiko dehidrasi. Ada baiknya penuhi cairan tubuh dengan minum air yang cukup setiap hari. Lengkapi nutrisi dengan makanan bergizi tinggi.

5. Frekuensi buang air kecil meningkat

5. Frekuensi buang air kecil meningkat
Freepik/Jcomp

Sering buang air kecil merupakan gejala umum sekaligus ciri-ciri hamil muda 1 minggu pertama. Meskipun dapat mengganggu aktivitas, gejala ini cenderung tidak perlu dikhawatirkan karena normal terjadi pada awal kehamilan.

Penyebab sering buang air kecil saat hamil adalah adanya peningkatan jumlah darah dalam tubuh. Untuk memproses aliran darah, ginjal perlu menghasilkan banyak cairan.

Cairan tersebut berakhir di kandung kemih. Sehingga, frekuensi buang air kecil meningkat.

Untuk mengatasinya, hindari makanan dan minuman yang mengandung kafein dan jangan mencoba menahan buang air kecil, ya.

6. Perubahan emosi menjadi tidak stabil

6. Perubahan emosi menjadi tidak stabil
Freepik/Pressfoto.ru

Ciri-ciri hamil muda 1 minggu pertama selanjutnya adalah mengalami perubahan emosi yang berlangsung cepat. Menurut Lucy Puryear, MD, asisten profesor klinis psikiatri di Baylor College of Medicine di Houston, hal ini terjadi karena perubahan hormon.

Hormon memainkan peran besar dalam suasana hati perempuan selama dan setelah kehamilan. 

Perubahan hormon estrogen dapat meningkatkan rasa bahagia pada ibu hamil. Selain itu, gejala umum lain adalah mudah marah, sedih, atau cemas. Penyebabnya adalah fluktuasi kadar estrogen dan progesteron dalam aliran darah ibu hamil.

Editors' Pick

7. Mudah lelah

7. Mudah lelah
Freepik/Jcomp

Selain mual, ciri-ciri hamil muda 1 minggu pertama adalah gampang merasa kelelahan. Progesteron yang diproduksi setelah pembuahan menyebabkan suhu tubuh basal naik, sehingga menyebabkan kurangnya energi pada ibu hamil. 

Penyebab lain ibu hamil sering mengalami kelelahan adalah karena jantung akan memompa lebih cepat untuk memberikan oksigen ekstra ke rahim. Untuk mengatasinya, konsumsi makanan sehat dan penuhi cairan tubuh. Konsumsi vitamin prenatal juga untuk mengembalikan energi.

8. Rasa logam di mulut

8. Rasa logam mulut
Freepik/Jcomp

Ciri-ciri hamil muda 1 minggu pertama ini mungkin aneh, tapi sebenarnya cukup umum lho. Beberapa ibu hamil memang merasakan rasa logam ketika makan makanan tertentu. Penyebabnya adalah perubahan hormon.

Jadi, saat kehamilan, tubuh mengalami peningkatan hormon estrogen. Hormon ini yang mengatur indra perasa manusia.

Ibu hamil tidak perlu khawatir karena rasa logam akan hilang bila kadar hormon sudah kembali normal.

9. Sakit kepala

9. Sakit kepala
Freepik/Master1305

Sebenarnya, siapa saja bisa mengalami sakit kepala, bukan hanya ibu hamil. Akan tetapi, sakit kepala bisa digunakan sebagai ciri-ciri hamil muda 1 minggu pertama. Gejala sakit kepala tanda hamil ini mirip dengan sakit kepala saat pramenstruasi.

Penyebab sakit kepala saat hamil adalah peningkatan hormon estrogen dan progesteron. Akibatnya, kadar gula dalam tubuh berkurang. Hal ini dapat menyebabkan sakit kepala karena sel-sel otak berjuang untuk mengimbangi gula yang rendah.

10. Sembelit

10. Sembelit
Freepik/Lifestylememory

Ibu hamil kerap mengalami sembelit. Salah satu ciri-ciri hamil muda 1 minggu pertama ini menimbulkan rasa tidak nyaman. Pasalnya, ibu hamil jadi sulit buang air besar. 

Sembelit terjadi karena sistem pencernaan melambat. Saat hamil, darah dipompa lebih kencang menuju rahim. Tujuannya untuk menyuplai kebutuhan nutrisi janin. 

Bila kamu mengalami sembelit, sebaiknya makan asupan berserat dan pastikan cairan tubuh terpenuhi.

11. Peningkatan suhu tubuh basal

11. Peningkatan suhu tubuh basal
Freepik/Jcomp

Ciri-ciri hamil muda 1 minggu pertama ini akan berlangsung sekitar 18 hari. Kenaikan suhu basal tubuh ini terjadi ketika hamil.

Kenaikan akan makin signifikan di pekan pertama. Suhu basal bisa mencapai 0,15 derajat Celcius.

Biasanya, kenaikan suhu basal ini terasa di pagi hari saat bangun tidur. Efeknya, tubuh terasa agak demam. Makanya, ibu hamil sering merasa tidak enak badan di awal kehamilan.

12. Nafsu makan berubah

12. Nafsu makan berubah
Freepik/Freepik

Ciri-ciri hamil muda 1 minggu pertama berikutnya adalah nafsu makan berubah. Lantaran mengalami morning sickness, nafsu makan ibu hamil bisa menurun. Ia mulai tidak selera makan.

Apalagi, dengan indra penciuman yang lebih sensitif, ibu hamil makin susah untuk makan. Beberapa makanan bisa jadi menimbulkan mual.

Dalam beberapa kasus lain, ibu hamil justru mengalami peningkatan nafsu makan. Pasalnya, ibu hamil perlu memenuhi kebutuhan janin juga. Bahkan, ibu hamil mungkin mengalami ngidam (menginginkan makanan tertentu selama hamil).

13. Kembung

13. Kembung
Freepik/Stefamerpik

Selain sembelit, ciri-ciri hamil muda 1 minggu pertama adalah kembung. Gas dalam perut tertahan, sehingga tidak bisa keluar. Akibatnya, ibu hamil merasa tidak nyaman. 

Gejala ini terjadi karena sistem pencernaan tubuh sedang beradaptasi. Ketika janin hadir, tubuh akan berusaha mengalirkan darah ke rahim agar janin ternutrisi dengan baik. Ternyata, hal ini dapat mengganggu pencernaan.

Salah satu cara mengatasi kembung adalah dengan minum air hangat. Ibu hamil juga bisa mengoleskan minyak kayu putih atau minyak esensial sebagai penenang.

14. Pusing

14. Pusing
Freepik/Cookie_studio

Ketika hamil, tubuh mengalami banyak perubahan, salah satunya adalah pembuluh darah membesar. Perubahan ini ternyata membuat tekanan darah menurun. Sehingga, kepala terasa pusing. Makanya, tidak heran bila pusing termasuk ciri-ciri hamil muda 1 minggu pertama.

Biasanya, pusing juga disertai dengan mual dan muntah. Tanda-tanda kehamilan ini bisa jadi dirasakan ibu hamil selama trimester pertama. Namun, perlu diingat, tidak semua ibu hamil mengalami ciri-ciri ini, ya.

15. Wajah mudah berjerawat

15. Wajah mudah berjerawat
Freepik/Wayhomestudio

Perubahan hormon selama hamil ternyata memengaruhi kulit, termasuk kulit wajah. Akibatnya, wajah menjadi tampak cerah atau bercahaya. Hal ini disebabkan kulit memproduksi minyak yang lebih banyak. 

Meski terlihat cerah, tapi wajah rentan berjerawat. Produksi minyak berlebih menjadi pemicunya.

Kendati demikian, tidak semua perempuan mengalami tanda-tanda hamil 1 minggu pertama ini. Beberapa perempuan memiliki kulit yang makin bersih saat hamil.

Itulah 15 ciri-ciri hamil 1 minggu pertama. 

Ciri-ciri tersebut tidak dialami oleh semua ibu hamil. Akan tetapi, ciri-cirinya bisa dipakai sebagai gambaran awal. Ketika mendapati ciri-cirinya, kamu bisa segera memeriksa diri ke dokter untuk mengetahui kehamilan.

Semoga bermanfaat.

Baca juga:

The Latest