Instagram.com/kinalputridevi
Keluhan lain yang turut dirasakan Kinal adalah kesulitan tidur. Rasa nyeri di punggung membuat posisi tidurnya menjadi terbatas.
Ia harus tidur miring terus-menerus, tetapi saat berganti posisi, rasa sakit di punggung kembali muncul.
Tak hanya itu, Kinal juga mengaku sering terbangun di malam hari karena harus bolak-balik ke toilet. Frekuensi buang air kecil yang meningkat membuat waktu tidurnya terganggu.
"Tidur udah harus miring terus, balik lagi punggungku sakit. Tidur jadi bukan yang terbaik karena kesakitan, dan suka ke toilet, bisa sehari 15x. Gapapa tapi aku senang," tulisnya.
Meski mengalami berbagai keluhan selama kehamilan anak kedua ini, Kinal tetap mengungkapkan rasa syukurnya.
Ia berharap kehamilannya dapat berjalan lancar hingga cukup bulan dan proses persalinan kelak diberikan kemudahan.
Bagi Kinal, meski ini adalah kehamilan kedua, rasa syok dan adaptasi yang dirasakan tetap seperti hamil pertama kali.
"Bersyukur sekali, semoga aku lancar sampai full term, semoga sehat selalu. Hamil kedua tapi seperti hamil pertama kali karena syoksyok semua, bismillah," ujarnya.
Demikian informasi mengenai Kinal eks JKT48 alami keluhan fisik dan susah tidur saat hamil anak kedua. Apakah Mama punya pengalaman yang sama?