Buah-buahan menjadi salah satu jenis makanan yang banyak mengandung vitamin serta mineral, sehingga sangat baik dikonsumsi, terutama bagi ibu hamil. Di antara berbagai jenis buah yang ada, jambu biji pun menjadi salah satu yang disukai.
Tetapi apakah sebenarnya aman untuk makan jambu biji saat hamil? Selama dikonsumsi secara wajar dan tidak berlebihan, aman kok, Ma.
Buah segar ini diyakini dapat memberikan segudang manfaat bagi kesehatan ibu hamil. Terutama karena jambu biji kaya akan vitamin, mineral, dan asam folat.
Namun demikian, sebaiknya jambu biji tidak dikonsumsi berlebihan saat hamil. Ada juga aturan penting tentang cara penyajian jambu biji yang aman untuk ibu hamil. Nah, berikut Popmama.com rangkum informasi lengkapnya untuk Mama:
