Alami Cemas Berlebih Saat Hamil? Ini Cara Mengatasinya

Cemas berlebih saat hamil harus diatasi dengan baik agar tidak berdampak buruk terhadap kesehatan

15 Mei 2019

Alami Cemas Berlebih Saat Hamil Ini Cara Mengatasinya
Freepik/Yanalya

Saat hamil, Mama tak hanya disarankan untuk menjaga asupan makanan saja, tetapi juga harus mengontrol emosi dengan baik. Hal ini karena emosi yang tidak stabil selama kehamilan juga dapat berpengaruh terhadap perkembangan janin dalam kandungan.

Mama yang mengalami cemas berlebih saat hamil karena khawatir dengan kondisi kehamilan atau kondisi lainnya misalnya, harus dapat mengelola kecemasan yang dimiliki dengan baik agar tidak berdampak buruk terhadap perkembangan janin dalam kandungan.

Mama ingin tahu bagaimana cara mengatasi cemas berlebih saat hamil? Dilansir dari Healthline, berikut caranya:

1. Jangan pendam sendiri

1. Jangan pendam sendiri
Freepik/Katemangostar

Munculnya rasa cemas sebenarnya wajar-wajar saja. Akan tetapi, jika Mama mengalami kecemasan berlebih, Mama harus mengambil langkah yang tepat agar rasa cemas yang dirasakan terkelola dengan baik.

Mama yang mengalami cemas berlebih disarankan untuk menceritakan apa yang dirasakan kepada orang terdekat atau orang yang dipercaya. Ceritakan kepada mereka apa saja yang Mama rasakan dan Mama pikirkan agar rasa cemas dan kekhawatiran yang ada menjadi berkurang.  

Jika Mama merasa kurang nyaman atau kurang efektif, tak ada salahnya juga untuk mengonsultasikan ke dokter kandungan terkait apa yang Mama rasakan. Dokter biasanya akan membantu Mama keluar dari kecemasan berlebih yang dialami.

2. Istirahat yang cukup

2. Istirahat cukup
Freepik/Phduet

Dilansir dari Psycom, penelitian menunjukkan bahwa ada kaitan antara kecemasan dengan gangguan tidur. Mama yang mengalami kecemasan, bisa mengalami gangguan tidur, begitupun sebaliknya.

Karena itu, saat Mama mengalami kecemasan berlebih saat hamil, disarankan untuk beristirahat yang cukup agar rasa cemas yang Mama rasakan dapat terkontrol. Sebab kurang tidur juga mampu memengaruhi emosional, mental dan fisik seseorang.

Editors' Pick

3. Olahraga

3. Olahraga
Pinterest/Nytimes.com

Tak disangka, kecemasan saat hamil juga dapat diatasi dengan olahraga. Beberapa penelitian mengungkap bahwa orang yang rutin berolahraga 25 persen lebih kecil untuk menderita depresi ataupun kecemasan.

Olahraga dianggap dapat mengatasi kecemasan karena dengan berolahraga, produksi hormon endorfin akan meningkat sehingga dapat membantu mengurangi rasa sakit, mengurangi stres sekaligus kecemasan.

Tak hanya itu saja, dilansir dari National Geographic, olahraga juga membantu meningkatkan hormon dopamin, yaitu hormon yang membuat seseorang merasa lebih bahagia.

Baca juga:

4. Curhatlah di buku diary

4. Curhatlah buku diary
Freepik

Jika Mama merasa enggan untuk menceritakan kekhawatiran atau rasa cemas yang Mama kepada orang lain, tak ada salahnya untuk menuangkan keresahan Mama di buku diary.  

Tak hanya membantu melepaskan perasaan yang Mama rasakan saja, tetapi menulis diary juga dapat membantu Mama mengatur dan mengelola kekhawatiran yang dirasakan dari hari ke hari.

5. Konsumsi makanan bergizi

5. Konsumsi makanan bergizi
Freepik/Foodiesfeed

Dilansir dari What to Expect, konsumsi makanan yang bergizi juga dianggap dapat membantu mengatasi kecemasaan saat hamil. Hal ini karena ada banyak penelitian yang mengungkap bahwa apa yang Mama konsumsi, memiliki pengaruh yang besar terhadap kesehatan mental.

Untuk itu Mama yang mengalami cemas berlebih saat hamil, ada baiknya untuk memilah kembali makanan yang dikosumsi.

Hindari konsumsi makanan cepat saji dan perbanyak konsumsi makanan bergizi seimbang seperti buah, sayur, ikan, kacang-kacangan, dan biji-bijian.

Baca juga: 7 Makanan Bergizi Tinggi dari berbagai Daerah di Dunia

6. Persiapkan diri

6. Persiapkan diri
Freepik/Pressfoto

Dari pada Mama berkutat dengan kecemasan, lebih baik pelajari seluk beluk kehamilan, termasuk cara mengasuh anak agar Mama dapat merasa lebih siap.

Mama bahkan disarankan untuk membaca atau mengikuti kelas persalinan agar waktu Mama tidak terbuang untuk memikirkan apa yang seharusnya tidak perlu Mama khawatirkan secara berlebih.

7. Bersantailah

7. Bersantailah
Freepik/Ijeab

Untuk meredam rasa cemas berlebih saat hamil, Mama disarankan untuk melakukan kegiatan-kegiatan yang Mama senangi.

Ya, menghapus kecemasan dengan melakukan kegiatan positif seperti mendengarkan musik ataupun bermeditasi memang dianjurkan karena dianggap dapat membantu mengurangi rasa cemas yang berkecambuk di dalam diri Mama.  

The Latest