Hai Mama, Yuk Lancarkan Proses Persalinan dengan 6 Asupan Sehat Ini!

Cermat pilih jajanan dan makanan jelang hari persalinan agar tubuh Mama lebih siap ya!

8 Juli 2018

Hai Mama, Yuk Lancarkan Proses Persalinan 6 Asupan Sehat Ini
Freepik

Menjelang hari persalinan, ada beberapa hal yang perlu Mama siapkan. Selain tas berisi pakaian bayi dan kebutuhan lainnya, Mama juga menyiapkan nutrisi yang tepat. Ini supaya tubuh Mama juga siap melewati proses persalinan.

Pakar saraf dan penulis buku “What to Eat When You Pregnant”, Dr Nicole Avena, menjelaskan bahwa mengonsumsi asupan yang tepat menjelang hari persalinan dapat memberikan perbedaan yang signifikan bagi Mama dan juga Si Kecil.

Ya, tak cuma untuk persiapan fisik tubuh Mama, Dr Nicole menyebutkan pemilihan asupan yang tepat jelang hari persalinan juga bermanfaat bagi bayi.  Menurutnya, jika Mama banyak mengonsumsi makanan tertentu, maka bayi juga mendapatkan manfaat nutrisinya. Terutama untuk proses perkembangan menjelang proses persalinan.

Apa saja asupan bernutrisi yang baik untuk dikonsumsi jelang hari persalinan? Berikut 6 pilihan makanan yang bisa dipilih oleh Mama:

1. Mangga

1. Mangga
Freepik

Mengonsumsi makanan yang tinggi akan kandungan vitamin C dapat membantu meningkatkan elastisitas kulit Mama, terutama saat proses persalinan yang melelahkan. Menurut Dr Nicole, mangga adalah salah satu buah sumber vitamin C. Jika Mama tidak terlalu menyukai mangga, pilihan buah lain yang juga kaya akan kandungan vitamin C yakni jeruk, papaya, dan stroberi.

2. Kacang kenari

2. Kacang kenari
Freepik

Kacang kenari menjadi salah satu pilihan asupan yang baik dikonsumsi Mama saat hamil, terutama di trimester ketiga menjelang hari persalinan. Ini karena kacang kenari memiliki kandungan fosfor yang tinggi. Fosfor memiliki manfaat untuk membantu menguatkan tulang dan gigi bayi dalam kandungan. Fosfor juga berperan penting dalam proses pembekuan darah kontraksi otot, yang merupakan salah satu bagian penting dalam tubuh selama Mama menjalani proses persalinan.

Selain itu, fosfor juga merupakan salah satu mineral komponen DNA. “Bayi ‘memiliki’ sekitar 20 gram fosfor ketika ia lahir, sebagian besar akan terakumulasi dalam delapan minggu terakhir kehamilan. Jadi pastikan ibu hamil cukup mengonsumsi fosfor pada waktu tersebut,” ungkap Dr Nicole.

Editors' Pick

3. Semangka

3. Semangka
Freepik

Selain rasanya yang segar, semangka ternyata juga sangat baik dikonsumsi jelang persalinan lho, Ma! Buah dengan kandungan air sekitar 91 persen ini memiliki kandungan kolin yang akan ‘ditransfer’ oleh tubuh Mama ke Si Kecil. Nah, oleh tubuh bayi kolin ini akan membantu proses perkembangan sel-sel otaknya.

4. Kacang arab

4. Kacang arab
Freepik

Dr Nicole menjelaskan, pada titik menjelang hari persalinan biasanya Mama akan lebih berisiko mengalami konstipasi. Kondisi ini terjadi karena pergerakan di saluran pencernaan yang mengalami penurunan karena kehamilan. Untuk mengurangi risiko sembelit, Mama pun dianjurkan untuk banyak mengonsumsi asupan tinggi serat seperti kacang arab.

5. Buah ara

5. Buah ara
Pixabay

Buah berwarna merah gelap keunguan ini merupakan salah satu jenis buah yang kaya akan kandungan zat besi. Kandungan ini dibutuhkan tubuh untuk membawa oksigen dari tubuh Mama ke tubuh Si Kecil dalam kandungan. Perkembangan janin dan plasenta juga membutuhkan cukup asupan zat besi. Selain buah ara, Mama juga bisa mendapatkan tambahan zat besi alami dari konsumsi buah bit.

6. Daun bawang

6. Daun bawang
Pixabay

Meski sering dianggap sepele, nyatanya daun bawang juga memiliki kandungan nutrisi yang baik untuk Mama, lho. Dr Nicole menjelaskan bahwa daun bawang memiliki kandungan kalsium yang cukup tinggi.

Seperti diketahui, di trimester ketiga menjelang proses persalinan Mama seringkali jadi stres, gelisah dan sulit tidur. Jika diabaikan, kondisi ini bisa menurunkan kondisi tubuh Mama. Oleh sebab itu, cukup asupan kalsium disebut mampu membantu Mama agar jadi lebih rileks. Ini karena makanan yang tinggi kandungan kalsium, seperti daun bawang, dapat membantu otak melepaskan hormon melatonin. Hormon ini nantinya akan membantu memperbaiki pola istirahat tubuh Mama.

Nah, sudah tahu kan apa saja asupan dan nutrisi yang bisa Mama konsumsi jelang persalinan? Sekarang saatnya Mama memilih menu makanan dan camilan yang tepat, ya!

Topic:

The Latest