7 Inspirasi Kue Baby Shower Unik Tahun 2018

Gemas! Mana kue baby shower yang paling kamu suka?

11 September 2018

7 Inspirasi Kue Baby Shower Unik Tahun 2018
Instagram.com/moms_vip_club

Kue baby shower  terkadang dipesan secara khusus. Bentuk yang dibuat biasanya menyesuaikan dengan karakter si ibu hamil.

Saat ini, acara yang sifatnya privacy seperti baby shower juga bisa dikemas sangat menarik. Rangkaian acara, menu makanan bahkan sampai kue baby shower juga dibentuk semenarik mungkin.

Alasannya adalah agar momen bersejarah ini bisa menjadi kenangan manis bagi ibu hamil dan pasangannya, serta bisa jadi semenarik mungkin saat didokumentasikan.
Penasaran nggak Ma? 

Ini dia Popmama.com kumpulkan inspirasi kue baby shower unik yang tren di tahun 2018:

1. She or he?

1. She or he
Instagram.com/moms_vip_club

Bagi ibu hamil yang belum mau mengumkan jenis kelamin bayi yang dikandungnya memang paling cocok menggunakan ide kue baby shower'she or he' agar tamu yang datang juga tetap jadi penasaran.

Meski sudah ada fasilitas USG, terkadang masih ada pasangan yang tidak mau mengetahui jenis kelaminnya. USG hanya dipakai untuk mengetahui besar dan kondisi kesehatan janin saja. 

2. Feminin dress

2. Feminin dress
Instagram.com/moms_vip_club

Untuk ibu hamil yang selalu tampil feminin dan sedang mengandung bayi perempuan memang cocok banget kalau memakai ide ini. Baju yang dikenakan di atas kue juga bisa disesuaikan dengan warna yang disukai si ibu hamil.

Editors' Pick

3. Kaki mungil

3. Kaki mungil
Instagram.com/moms_vip_club

Ini gemas banget kan Ma! Ada kaki bayi atau bagian yang paling membuat si ibu hamil gemas.

Aduh pasti jadi semakin nggak sabar untuk bertemu dengan bayi mama ya.

4. Klasik dan elegan

4. Klasik elegan
Instagram.com/moms_vip_club

Ide klasik nan elegan masih sering dipakai hingga saat ini. Sedikit menyempurnakan dekorasi di atas kue, diberikan ikon gambar bayi agar semakin menggemaskan.

5. Bouncing belly

5. Bouncing belly
Instagram.com/moms_vip_club

Ibu hamil semakin sering merasakan tendangan atau sundulan ringan dari dalam perut. Ini memang cerita yang lumrah dialami selama kehamilan setelah melewati usia 4 bulan.

Cobalah untuk menonjolkan tendangan kaki bayi yang mungil. Ini pasti membuat kue terlihat lucu.

6. Hey hey siapa dia di atas kue baby shower?

6. Hey hey siapa dia atas kue baby shower
Instagram.com/moms_vip_club

Kadang mengetahui jenis kelamin membuat kita semakin penasaran dengan bentuk dan seperti apa wajah bayi yang akan dilahirkan.

Rasa penasaran ini bisa menjadi ide tersendiri untuk dekorasi kue baby shower. Kue dibuat seunik mungkin kemudian bagian atas tubuh dan wajahnya tidak terlihat. Tapi ingat, bentuk kue harus dipikirkan baik-baik agar tidak terkesan mengerikan.

7. Tidur dengan nyaman

7. Tidur nyaman
Instagram.com/moms_vip_club

Apa yang paling menggemaskan dari memiliki bayi? Salah satunya adalah melihat ekspresinya ketika bayi tertidur. 

Ini bisa jadi ide unik untuk kue baby shower kamu. Jangan malu-malu, cukup ekspresi bayi di atas kue saja yang dibuat seperti malu-malu ya Ma.

Sebagai tips bagi kamu yang ingin memberikan kejutan kepada teman yang sedang hamil, sebaiknya kamu menyesuaikan konsep acara dan ide kue baby shower agar semua terkesan berkesinambungan dan nyambung. Kamu juga bisa libatkan pasangannya sehingga kejutan terasa semakin hangat.

Itulah 7 inspirasi kue baby shower yang unik tahun 2018. Mana yang paling kamu suka? 

Baca juga: Intip Aktivitas Hijaber Vivy Yusof Saat Hamil Anak Ketiganya

Baca juga: 5 Tips agar Hasil Foto dari Jasa Birth Photography Lebih Maksimal

Topic:

The Latest