10 Keterampilan Penting untuk Remaja agar Sukses di Masa Depan

Tak hanya kemampuan akademik, keterampilan hidup ini penting dimiliki remaja untuk sukses

11 September 2021

10 Keterampilan Penting Remaja agar Sukses Masa Depan
Freepik/pressfoto

Mempersiapkan diri untuk menjadi dewasa di masa depan tidak pernah mudah bagi remaja. Di usia ini, anak akan segera membuat keputusan yang akan memengaruhi sisa hidupnya selamanya. Oleh karena itu, sangat penting untuk mulai berpikir tentang bagaimana cara meraih impiannya di masa depan.

Terlepas dari impian apa yang anak tetapkan untuknya, ada beberapa sifat dan keterampilan utama yang harus dimiliki remaja untuk membantunya mencapai impian tersebut.

Apa sajakah keterampilan penting yang harus anak miliki? Simak 10 keterampilannya yang telah Popmama.com rangkum di bawah ini!

1. Kreativitas

1. Kreativitas
Freepik

Meskipun remaja mungkin tidak pernah memiliki gambaran yang benar-benar akurat tentang seperti apa masa depan itu, ada satu hal yang dapat diandalkan, adalah bahwa ia akan memiliki serangkaian tantangan unik yang harus diatasi untuk mendapatkan peluang sukses.

Beberapa dari tantangan ini akan muncul dengan kecepatan penuh tanpa memerhatikan seberapa siap remaja untuk menghadapinya.

Di sinilah kreativitas akan berguna. Menjadi kreatif berarti memiliki kemampuan untuk berpikir out of the box dan memunculkan ide-ide baru dan imajinatif dalam menghadapi suatu masalah.

Ketika seluruh dunia mungkin berjuang dengan cara tradisional dalam melakukan sesuatu yang terbukti tidak cukup atau tidak dapat diterapkan untuk tantangan tertentu, anak yang kreatif pasti akan menemukan cara untuk keluar dari masalah apa pun.

Jika anak memiliki keterampilan ini, maka tidak ada tantangan yang tidak dapat diatasi.

2. Menetapkan tujuan

2. Menetapkan tujuan
Freepik

Penting bagi remaja untuk mengetahui apa arti kesuksesan baginya, dan apa yang diperlukan untuk sampai ke sana.

Menetapkan tujuan memungkinkan anak memiliki visi jangka panjang, sambil mengidentifikasi target jangka pendek yang akan membuat visi tersebut menjadi kenyataan. 

Maka sangat penting untuk memiliki target, yang membawanya selangkah lebih dekat ke kehidupan yang diinginkan di masa depan. Jangan sampai anak akhirnya membuang waktu berharga untuk hal-hal yang tidak membuatnya bahagia.

Menjadi terampil dalam menetapkan tujuan dapat membantu remaja agar termotivasi, untuk menjaga dirinya tetap pada tujuannya.

3. Menjadi fleksibel

3. Menjadi fleksibel
Freepik/pch.vector

Seperti yang disebutkan sebelumnya, tak ada yang bisa menebak masa depan. Namun hal-hal seperti kerja keras dan kecerdasan mungkin memberikan penerangan di sepanjang jalan kedepan..

Maka dari itu, keterampilan lain yang perlu dimiliki seorang remaja adalah fleksibilitas, atau kemampuan untuk beradaptasi dengan apa pun yang terjadi dalam di masa depan. Ini karena hidup memiliki kecenderungan untuk menghalangi rencana anak di masa depan.

Remaja yang tak memiliki fleksibilitas untuk menyesuaikan, mungkin terpaksa menyerah sepenuhnya ketika rencananya gagal. Di sisi lain, anak yang memiliki fleksibilitas, mampu merencanakan ulang caranya untuk mencapai tujuan tanpa ragu.

4. Kegigihan

4. Kegigihan
Freepik

Sikap pantang menyerah akan membawa anak lebih dekat dengan tujuannya. Pemahaman ini mengajarkan anak bahwa membuat kesalahan dan menghadapi kegagalan harus diikuti dengan perbaikan diri dan pengembangan pribadi, bukan menyerah.

Beberapa hal hanya mungkin akan menjadi lebih sulit, dan sangat penting bagi remaja untuk belajar sedini mungkin, bahwa jatuh hanya buruk jika ia tetap di bawah. Maka remaja harus semangat untuk bangkit kembali setiap kegagalan mencoba menghalanginya.

Editors' Pick

5. Kepercayaan diri

5. Kepercayaan diri
Freepik/Stockking

Seorang remaja harus memiliki kepercayaan diri yang cukup untuk mengejar peluang yang mengubah hidupnya. Jika tidak, impiannya mungkin akan terlepas dari tangannya.

Banyak remaja yang belum mengetahui bahwa hal-hal terbaik dan paling menakjubkan dalam hidup dapat ditemukan di luar zona nyamannya, dan kepercayaan diri akan membantu anak untuk mencapainya.

Ketika berbicara tentang kepercayaan diri, ini tak hanya mengacu pada memiliki kepercayaan pada keterampilan. Namun juga tentang menjadi percaya diri dalam individualitas dan semua hal yang membuat anak merasa unik.

6. Kepemimpinan

6. Kepemimpinan
Freepik/pressfoto

Beberapa anak mungkin ada yang terlahir sebagai pemimpin. Namun jangan khawatir karena keterampilan kepemimpinan itu juga dapat dipelajari.

Ketika berusia remaja, anak dapat mengasah keterampilan kepemimpinannya dengan mengambil posisi menjadi ketua kelas, mengikuti organisasi sekolah atau di komunitas. Bagaimanapun, kepemimpinan paling baik dipelajari melalui pengalaman.

Tak ada buku teks atau kursus online yang bisa dibandingkan dengan pengalaman menjadi seorang pemimpin. Memiliki semua pengalaman tersebut membuat seorang remaja belajar menjadi pemimpin hebat, dan bawalah keterampilan ini ketika anak mengejar kesuksesannya dari sekarang.

7. Komunikasi

7. Komunikasi
Freepik/Pressfoto

Terlepas dari apapun tujuan spesifik anak dalam hidupnya, komunikasi yang efektif adalah salah satu keterampilan hidup terpenting yang harus dimiliki. Semua idenya mungkin tak berarti apa-apa jika ia tidak mengkomunikasikannya secara efektif.

Seperti keterampilan kepemimpinan, keterampilan komunikasi bersifat praktis. Berarti ada banyak hal yang dapat remaja lakukan untuk meningkatkannya.

Sebagai permulaan, anak dapat secara sukarela menjadi juru bicara atau moderator untuk presentasi di sekolah, atau mengikuti kompetisi debat agar merasakan keterlibatan eksternal.

Penting untuk dicatat bahwa komunikasi saat ini juga melibatkan saluran digital sebagai bentuk komunikasi formal. Mengajari anak cara menulis email atau mengikuti webinar dan pertemuan virtual harus menjadi bagian untuk kesuksesannya di masa depan.

8. Empati

8. Empati
Freepik

Keterampilan sosial sangat penting untuk kesuksesan, dan empati adalah bentuk tertinggi dari perilaku sosial positif.

Untuk melatih empati, Mama dapat mengingatkan anak untuk tidak menghakimi orang lain, misalnya ketika seorang teman menceritakan kesulitannya. Mama juga dapat menumbuhkan empati anak dengan mencontohkannya.

Cobalah untuk mendengarkan dan memahami apa yang anak katakan dan apa yang tidak dikatakan (gerakan, mimik wajah, volume suara), untuk mendapatkan pemahaman yang lebih dalam tentang apa yang ia alami.

Lakukan ini cukup sering dan Mama akan menemukan bahwa mencontohkan empati dari aktivitas sehari-hari di rumah dapat dengan mudah menjadi kebiasaan anak mulai dari saat ini.

9. Pemahaman akan keuangan

9. Pemahaman akan keuangan
Freepik/vwalakte

Keterampilan praktis lain yang harus dipelajari setiap remaja sedini mungkin adalah pemahaman akan keuangan. Menjadi pintar dalam menangani uang adalah keterampilan hidup penting, yang akan berguna ketika anak mulai memiliki dan menghasilkan uang sendiri.

Meskipun anak bertanggung jawab atas definisi kesuksesannya sendiri, tak dapat disangkal bahwa uang akan memainkan peran penting dalam hidupnya di masa kini dan di masa depan. Remaja dapat sangat mudah untuk kewalahan jika ia tidak siap untuk itu.

10. Manajemen waktu

10. Manajemen waktu
freepik.com/Racool_studio

Tahukah Ma, bahwa manajemen waktu adalah salah satu keterampilan praktis yang paling penting untuk dipelajari remaja sejak dini?

Ketika dewasa kelak, anak akan dihadapkan dengan satu atau beberapa pekerjaan, tugas, hobi, kewajiban sosial, dan istirahat, dan itu tidak akan selalu mudah untuk mengaturnya. Inilah yang membuat manajemen waktu penting untuk memastikan bahwa semua aspek kehidupan anak terawat dengan baik.

Membuat jadwal dan membuat daftar tugas harian adalah cara untuk mengajarkan anak manajemen waktu. Dengan cara ini, ia dapat menemukan cara untuk mengurus semua hal yang penting untuknya tanpa membuatnya kewalahan atau mengabaikan tanggung jawab.

Itulah beberapa keterampilan penting yang perlu dimiliki seorang remaja untuk mencapai impiannya di masa depan. Di usia remaja, anak mungkin merasakan banyak tekanan untuk mempersiapkan apa yang akan datang.

Sehingga penting bagi orangtua untuk memberikan dukungan, kesabaran, dan juga kepercayaan bahwa anak memiliki cukup waktu untuk menjelajahi dan mengambil semua sifat dan karakteristiknya tersebut saat ia mempelajari hidup dan menentukan tujuannya.

The Latest