12 Anime Terbaik Produksi MAPPA

Coba cek apa ada anime MAPPA favoritmu di bawah ini?

12 Juli 2023

12 Anime Terbaik Produksi MAPPA
cnet.com

Para penggemar anime pasti tidak asing dengan studio animasi MAPPA. Beberapa tahun kebelakang, nama studio MAPPA melambung tinggi dan cukup menjadi perbincangan. 

MAPPA sendiri didirikan pada tahun 2011 di Tokyo oleh co-founder dan produser Madhouse bernama Masao Maruyama.

Keberhasilan MAPPA dikenal karena judul-judul anime yang berhasil mereka adaptasi. Judul anime populer seperti Chainsaw Man, Jujutsu Kaisen, dan Attack on Titan merupakan sedikit karya studio MAPPA yang mendapatkan pujian dari para penggemar. 

MAPPA menjadi salah satu studio dengan banyak penggemar karena animasi produksinya selalu memiliki kualitas terbaik. Kita dapat melihat bagaimana anime buatan MAPPA memiliki gerakan yang dinamis dan visual yang indah. 

Bicara tentang MAPPA, anime terbaik produksi MAPPA menurutmu apa sih?

Popmama.com juga punya 12 anime terbaik produksi MAPPA yang wajib kamu tonton!

1. Attack On Titan

1. Attack On Titan
anime.international

Siapa yang tidak kenal anime titan satu ini? Semenjak perilisan season pertamanya, anime Attack on Titan mendapatkan perhatian karena memiliki cerita yang serius dan dalam. 

Attack on Titan mengisahkan dunia dimana manusia perlu bertahan hidup dari serangan Titan raksasa yang mengancam kehidupan. Beberapa manusia dari Paradise Island melakukan perlawanan dengan kemampuan mereka.

Attack on Titan awalnya diproduksi oleh studio WIT. Namun mulai dari season keempat kemarin yang dirilis pada Desember 2020,  Attack on Titan akhirnya digarap oleh studio MAPPA. 

Anime ini memiliki perubahan style yang cukup terlihat. Meski begitu adaptasi MAPPA dengan kualitas yang luar biasa tidak merusak jajaran cerita dan aksi dalam AoT kok. Malah karena kisahnya yang kini memasuki babak final membuat anime ini mendapat popularistas yang luar biasa. 

2. Campfire Cooking in Another World with My Absurd Skill

2. Campfire Cooking in Another World with My Absurd Skill
lynlynsays.com

Anime terbaik produksi MAPPA berikutnya diisi oleh sebuah anime isekai berjudul Campfire Cooking in Another World with My Absurd Skill atau Tondemo Sukiru de Isekai Hōrō Meshi. 

Cerita anime ini diadaptasi dari light novel dengan judul yang sama karya Ren Eguchi. Cerita ini awalnya berasal dari website bahasa Jepang. Hingga akhirnya di cetak lalu diangkat sebagai

Anime yang tayang di awal tahun 2023 ini memiliki premis cerita yang unik dibandingkan kebanyakan anime isekai lainnya. 

Campfire Cooking in Another World with My Absurd Skill mengisahkan empat orang dari kota yang tiba-tiba pindah ke dunia paralel yang bernama Fantasy World, di kerajaan Reijseger,

Salah satu dari mereka diberkati dengan kekuatan "Supermarket Online". Kekuatan yang memungkinkannya memesan berbagai makanan dan benda dari Jepang. 

3. Chainsaw Man

3. Chainsaw Man
distractify.com

Tahun 2022 kemarin kita dihebohkan dengan rilisnya anime Chainsaw Man. Anime adaptasi manga populer karya Tatsuki Fujimoto. 

Chainsaw Man mendapatkan perhatian banyak karena mendapatkan kesempatan digarap oleh studio sekelas MAPPA. Ini terbukti dari respon kebanyakan penonton yang menyukai anime satu ini. 

Chainsaw Man sendiri bercerita mengenai anak remaja bernama Denji yang mengalami hidup yang berat. Semua berubah ketika iblis peliharaannya yang bernama Pochita masuk ke dalam tubuh Denji. Membuatnya lahir kembali sebagai Chainsaw Man. 

4. Days

4. Days
crunchyroll.com

Selain mengadaptasi anime-anime aksi, MAPPA juga pernah membuat anime olahraga berjudul Days. Anime ini rilis pada tahun 2016 sebanyak 24 episode + 5 OVAs. 

Days sendiri mengisahkan dua anak laki-laki bernama Tsukushi dan Jin. Tsukushi sendiri bukanah anak yang tidak memiliki kemampuan istimewa. Ia pemalu, kikuk, dan sering dibully di sekolahnya. 

Namun berbeda dengannya, Jin memiliki keberanian dan kemampuan lebih, khususnya di bidang sepak bola. 

Jin kemudian mengajak Tsukushi untuk bergabung dengannya dalam pertandingan futsal. Dan dari sana kehidupan keduanya berubah. 

5. Granblue Fantasy The Animation

5. Granblue Fantasy The Animation
sirusgaming.com

Granblue Fantasy sendiri adalah sebuah game RPG yang dapat dimainkan secara single-player ataupun multiplayer. Kamu dapat memainkan game in di Android, iOS, atau web browsers. 

Game yang dirilis tahun 2014 memiliki mekanisme bermain seperti kebanyakan RPG pada umumnya. Pemain juga dapat memperoleh karakter baru dengan kelas berbeda-beda. 

Pada tahun 2017 anime dari game Granblue Fantasy yang berjudul Granblue Fantasy The Animation. 

Awalnya Granblue Fantasy The Animation digarap oleh studio animasi A-1 Pictures. Lalu berpindah tangan ke MAPPA untuk season keduanya di tahun 2019. 

Editors' Pick

6. Hell's Paradise: Jigokuraku

6. Hell's Paradise Jigokuraku
in.ign.com

Anime terbaik produksi MAPPA berikutnya berjudul Hell's Paradise: Jigokuraku. Anime yang baru-baru ini tayang dan mendapatkan nilai 8,2 dari 10 di website My Anime List. 

Hell's Paradise: Jigokuraku tayang di tahun 2023 ini dan merupakan adaptasi dari manga yang ditulis dan diilustrasikan oleh Yuji Kaku. 

Hell's Paradise: Jigokuraku mengikuti kisah Gabimaru, entitas yang tertangkap selama misi dan hendak dieksekusi. Namun tidak ada yang dapat melukainya karena tubuhnya yang kuat. 

Hingga Yamada Asaemon Sagiri memberikannya kesempatan untuk dimaafkan jika ia dapat menemukan eliksir kehidupan di Shinsenkyo. 

7. Jujutsu Kaisen

7. Jujutsu Kaisen
giga.de

Kamu mungkin tidak asing dengan sosok Gojo Satoru atau Sukuna dari Jujutsu Kaisen. Keduanya berasal dari anime Jujutsu Kaisen yang diproduksi oleh studio MAPPA. 

Diadaptasi dari manga karya Gege Akutami dengan judul yang sama, Jujutsu Kaisen banyak dianggap sebagai salah satu manga shounen terbaik bersamaan dengan Boku no Hero Academia dan Kimetsu no Yaiba. 

Jujutsu Kaisen sendiri mengisahkan mengenai Yuji Itadori, seorang anak remaja dengan kekuatan fisik yang berbeda. Ia memiliki kehidupan yang biasa hingga ketika Yuji mencoba menyelamatkan sahabatnya dari arwah terkutuk. 

Karena terdesak dan tidak dapat melawan arwah terkutuk, Yuji terpaksa memakan jari Sukuna yang merupakan raja kutukan. 

8. The God of High School

8. The God of High School
jbox.com.br

The God of High School adalah anime adaptasi MAPPA dari sebuah webtoon asal Korea Selatan yang ditulis dan digambar oleh Park Yongje. Anime ini diproduksi dengan kerjasama antara MAPPA, Crunchyroll, dan Webtoon. 

The God of High School mengikuti perjalanan Jin Mo-Ri, Han Dae-Wi, dan Yu Mi-Ra. 

Sebuah organisasi memberikan undangan kepada seluruh petarung berbakat di dunia. Mereka direkrut untuk menjadi petarung terbaik antara anak SMA dan mendapatkan gelar "The God of High School".

Bukan hanya itu, pemenang juga akan mendapatkan apapun yang mereka inginkan. Menyadari hal ini Jin Mo-Ri dan banyak anak SMA lainnya mendaftarkan diri dan siap untuk bertarung. 

9. Sarazanmai

9. Sarazanmai
amazon.com

Sarazanmai adalah anime original karya MAPPA, meski begitu anime ini tidak kalah dari anime adaptasi MAPPA yang lainnya kok. 

Anime ini mengangkat tema fantasi dan coming of age dan rilis dari tahun 2018 hingga 2019. 

Sarazanmai mengisahkan tiga orang anak SMP yang berubah menjadi kappa, mahluk mitologi asal jepang yang menyerupai bebek. 

Semua ini terjadi akibat Kazuki, Toi, dan Enta tidak sengaja merusak patung kappa yang menjadi simbol penjaga di distrik Asakusa, Untuk berubah kembali menjadi manusia meeka perlu mengumpulkana shirikodama, bola misterius yang menyimpan nyawa seseorang. 

10. Vinland Saga 

10. Vinland Saga 
looper.com

Anime terbaik produksi MAPPA berikutnya adalah Vinland Saga. Sebuah anime adaptasi manga karya Yukimura Makoto. 

Vinland Saga terjadi di wilayah Eropa di masa lalu dimana dunia masih dipenuhi Viking. 

Vinland Saga mengisahkan mengenai Thorfinn, prajurit muda yang bergabung dengan kelompok perampok Askeladd untuk membalaskan dendam ayahnya, Thors. 

Vinland Saga sendiri dibagi menjadi empat arc, yaitu the War Arc, the Slave Arc, The Eastern Expedition Arc, dan the final arc. 

MAPPA sendiri mengadaptasi season kedua dari Vinland Saga pada Januari tahun 2023. Season keduanya ini mengisahkan mengenai Einar yang ditangkap dan dibawa ke Denmark. Di sana ia bertemu dan bekerjasama dengan Thorfinn untuk meraih kebebasan bersama. 

11. Yuri!!! on Ice

11. Yuri on Ice
theverge.com

Yuri!!! on Ice adalah anime MAPPA bertema olahraga. Anime yang didireksi oleh Sayo Yamamoto dan ditulis oleh Mitsurou Kubo mengangkat tema figure skating

Yuri!!! on Ice mengisahkan seorang figure skater bernama Yuuri Katsuki yang merasa kecea akibat kekalahannya di ISU Grand Prix di Sochi, Russia. 

Merasa campur aduk karena karier figure skatingnya dan masalah lain hidupnya, dia pergi ke tempat ice skating dan berhasil mengikuti gerakan Victor Nikiforov, seorang figure skater asal Russia. 

Ketika video gerakan Yuuri berhasil masuk ke internet, Victor menaruh perhatian lebih terhadap sosok Yuuri. Ia pun menjadi pelatih Yuuri untuk membawanya meraih kemenangan di Grand Prix Final.

12. Zombie Land Saga

12. Zombie Land Saga
animenewsnetwork.com

Untuk yang terakhir ini ada anime comedy unik garapan MAPPA lho. 

Zombie Land saga memiliki 12 episode dan tayang di tahun 2018. Anime ini mengisahkan mengenai seorang anak SMA, Sakura Minamoto yang meninggal tertabrak sebelum mengikuti audisi menjadi idol. 

Hingga 10 tahun berikutnya, Sakura bersamaan dengan 6 siswi SMA lainnya dibangkitkan kembali sebagai zombie oleh seorang pria bernama Kotaro Tatsumi.

Mereka bertujuh pun akhirnya bersama-sama membuat idol group beranggotakan zombie yang dikenal dengan nama Franchouchou.

Untuk menyembunyikan identitas mereka, setiap anggota Franchouchou menyembunyikan wajah zombie mereka di balik make up. 

Nah itulah dia 12 Anime Terbaik Produksi MAPPA. Anime mana yang menurutmu paling menarik?

Baca Juga:

The Latest