Mama punya kentang di rumah dan bingung mau diolah jadi apa? Potato gratin bisa jadi solusinya!
Hidangan dengan perpaduan kentang dan keju ini punya rasa gurih dan tekstur creamy yang pasti disukai keluarga.
Cara membuat potato gratin ternyata mudah, cocok untuk variasi camilan keluarga di rumah.
Berikut Popmama.com rangkum resep dan cara membuat potato gratin yang dibagikan oleh Citra Kharisma di Instagram @bekalbocilmamai.
| Prep Time | 15 Minutes |
| Cook Time | 15 Minutes |
| Portion | 4 Portion |
Alat dan bahan untuk membuat potato gratin
- 6 kentang ukuran sedang (iris tipis)
- 1 buah bawang bombay
- 4 siung bawang putih
- 100 gram daging giling
- 650 ml susu UHT full cream
- 100 gram keju parut
- 2 sdm terigu
- 2 sdm margarin
- Lada bubuk secukupnya
- Pala bubuk secukupnya
- Garam secukupnya
- Kaldu jamur secukupnya
- Parsley secukupnya
- Mandoline slicer
- Air fryer
- Cup aluminium foil
- Panci
- Mangkuk
- Spatula
Cara membuat potato gratin
| Iris kentang | Iris kentang menjadi beberapa bagian ukuran sedang menggunakan mandoline slicer. |
| Rebus kentang | Rebus kentang di dalam panci hingga agak lunak, lalu tiriskan. |
| Tumis bawang bombay | Panaskan margarin untuk menumis. Lalu masukkan bawang bombay yang sudah dipotong-potong dan aduk hingga merata. |
| Tumis bawang putih | Masukkan bawang putih yang telah dihaluskan, aduk hingga harum. |
| Masukkan daging dan tepung | Setelah bawang bombay harum, masukkan daging cincang dan tepung terigu. Aduk hingga tercampur rata. |
| Buat saus creamy | Masukkan susu, keju parut, garam, lada, kaldu jamur, dan parsley. Aduk hingga saus mengental. |
| Susun kentang dan saus | Susun saus putih dan kentang ke dalam cup secara selang-seling. Setelah itu, taburi keju di bagian atas. |
| Panggang | Panggang menggunakan air fryer selama 15 menit pada suhu 200°C |
Itulah cara membuat potato gratin yang praktis dan enak. Apakah Mama tertarik untuk mencobanya di rumah?
