Contoh-Contoh Tumbuhan yang Berkembang Biak dengan Umbi Lapis

Apa saja sih tumbuhan yang termasuk umbi lapis?

31 Juli 2023

Contoh-Contoh Tumbuhan Berkembang Biak Umbi Lapis
pixabay.com/Meditations

Pernahkah kamu memperhatikan Mama memasak dengan bawang merah? Pernahkah kamu menghitung lapisan yang terdapat pada sayuran tersebut?

Jika ya, hal itu karena lapisan-lapisan yang terbentuk pada bawang merah ternyata merupakan hasil perkembangbiakan umbi lapis, lho. Selain bawang merah, apa contoh-contoh tumbuhan yang berkembang biak dengan umbi lapis lain?

Berikut Popmama.com kumpulkan hasilnya untuk kamu, ya.

1. Apa itu umbi lapis?

1. Apa itu umbi lapis
Freepik

Umbi lapis merupakan proses perkembangbiakan vegetatif yang tidak memerlukan sel jantan atau betina. Proses ini terjadi secara sendirinya pada tumbuhan yang berkembang biak.

Seperti namanya, kamu dapat menemukan umbi lapis pada tumbuhan-tumbuhan yang memiliki struktur berlapis-lapis rapat dan teratur seperti bawang merah. Biasanya tumbuhan yang berkembang biak dengan umbi lapis bersifat berbiji satu (monokotil).

2. Bagian-bagian pada tumbuhan umbi lapis

2. Bagian-bagian tumbuhan umbi lapis
Freepik/whatwolf

Tumbuhan umbi lapis yang sedang berkembang biak dapat ditandai dengan tunas induk yang berbentuk kuncup. Semakin berkembang, tunas tersebut akan membesar dan membentuk lapisan-lapisan. Ada pula bagian utama yang ada pada tumbuhan umbi lapis antara lain:

  • pelat basal: berada di bagian bawah umbi tempat akar tumbuh
  • sisik berdaging: tempat penyimpanan utama
  • tunik: penutup sisi berdaging dan
  • pucuk: tempat kuncup bunga berkembang dan
  • tunas lateral: tempat penyimpanan cadangan makanan

3. Contoh tumbuhan yang berkembang biak dengan umbi lapis

3. Contoh tumbuhan berkembang biak umbi lapis
Pexels/Public Domain Pictures

Berikut contoh tumbuhan yang berkembang biak dengan umbi lapis:

  • bawang bombai
  • bawang putih
  • bunga dahlia
  • bunga bakung
  • bunga tulip
  • bunga lili
  • bunga dafodil
  • bunga licoris dan
  • eceng gondok.

Itulah contoh tumbuhan yang berkembang biak dengan umbi lapis. Ternyata bawang-bawangan yang dipakai Mama memasak masakan kesukaanmu merupakan tumbuhan umbi lapis, ya!

Baca juga:

The Latest