10 Contoh Soal US Indonesia Kelas 9 dan Jawabannya

group-image

Ujian Sekolah (US) merupakan momen penting bagi siswa kelas 9 di Indonesia untuk mengukur pemahaman mereka tentang materi pelajaran yang telah dipelajari. Salah satu mata pelajaran yang diujikan adalah Bahasa Indonesia. Kali ini, aku bakalan kasih tahu 10 Contoh Soal US Indonesia Kelas 9 dan Jawabannya, sebagai referensi bagi siswa yang sedang mempersiapkan diri menghadapi ujian tersebut.

10 Contoh Soal US Indonesia Kelas 9 dan Jawabannya

1. Bacalah teks berikut!

Konsep kafe yang pas bagi pengunjung sangat penting bagi pengelola kedai kopi. Seperti halnya konsep kafe kopi yang diperkenalkan Kopi Yuk yang terbukti sukses menyedot banyak pengunjung, baik penikmat kopi sejati maupun konsumen penggembira. Sajian kopi maupun atmosfer kafe yang ditawarkan Kopi Yuk sesuai keinginan konsumen.

Makna kata atmosfer dalam teks tersebut adalah....

A. Lapisan udara yang menyelubungi bumi

B. Aktivitas pelayan dan pengunjung kafe

C. Suasana atau lingkungan dalam kafe

D. Bersangkutan dengan sifat alam

Jawaban: C. Suasana atau lingkungan dalam kafe

 

2. Alur penceritaan yang digambarkan secara runtun dari A sampai Z, disebut….
A. Alur maju
B. Alur konferensional
C. Alur teratur
D. Alur mundur

Jawaban : A. Alur maju

 

3. Bacalah paragraf berikut!

Latte adalah kombinasi espresso dengan susu yang dihangatkan dengan uap air (dikukus). Perbandingan komposisi dalam latte, lebih banyak kandungan susu dari pada espresso. Oleh karena rasa kopi lebih ringan, di Eropa latte dianggap sebagai sesuatu yang hanya diperuntukkan bagi anak-anak, atau pengopi yang masih sangat belia.

Gagasan utama paragraf tersebut adalah....

A. Latte merupakan kombinasi susu dan espresso

B. Latte merupakan kopi untuk anak-anak

C. Latte berasal dari Eropa dan mulai dikenal di Indonesia

D. Kandungan espresso dalam latte lebih rendah dari susu

Jawaban: A. Latte merupakan kombinasi susu dan espresso

 

4.  Cerita atau narasi yang fiktif serta relatif pendek, disebut….
A. Novel
B. Prosa
C. Pantun
D. Cerpen 

Jawaban : D. Cerpen

 

5. Bu Rini tidak akan... siswa yang melanggar tata tertib sekolah.

Kata berimbuhan yang tepat untuk melengkapi kalimat rumpang tersebut adalah....

A. mentoleransi

B. menoleransi

C. bertoleransi

D. ditoleransi

Jawaban: B. menoleransi

 

6. Perhatikan kalimat berikut!

Kedua pihak masih saling baku tuduh mengenai penyebab bentrokan itu.

Kesalahan pada kata saling baku tuduh dalam kalimat tersebut adalah....

A. kerancuan makna

B. kata-kata tidak padu

C. tidak logis

D. pemborosan kata

Jawaban: D. pemborosan kata

 

7. Berikut ini manakah yang menyatakan kata tidak baku….
A. Kurban
B. Fiksa
C. Vitamin
D. Eksak 

Jawaban : A. Kurban


8. Perhatikan kalimat berikut!

Kita semua harus memupuk rasa persatuan dan kesatuan.

Perbaikan kalimat tersebut adalah....

A. Kita semua memupuk rasa persatuan dan kesatuan

B. Semuanya memupuk rasa persatuan dan kesatuan

C. Semuanya memupuk rasa persatuan dan kesatuan

D. Kita harus memupuk rasa persatuan dan kesatuan

Jawaban: D. Kita harus memupuk rasa persatuan dan kesatuan

 

9. Bacalah teks berikut!

Internet telah banyak membantu manusia dalam segala unsur kehidupan. Banyak siswa yang mendapatkan ilmu dengan bantuan internet. Bahkan, tugas-tugas pun kini terasa lebih muda dengan mencarinya di internet. Tidak bisa dipungkiri, bahwa adanya internet memberikan pengaruh kepada pelajar. Keberadaan internet memberikan manfaat positif bagi dunia informasi, tetapi banyak juga pengaruh negatifnya.

Pendapat yang sesuai dengan isi bacaan di atas adalah...

A. Bagaimana kiat yang ditempuh untuk menangkal pengaruh negatif internet pada anak-anak?

B. Para pelajar yang menyalahgunakan internet seharusnya diberikan pembinaan dan dilakukan pengawasan khusus.

C. Sebaiknya, dilakukan pendampingan terhadap anak-anak ketika mereka sedang mengakses internet

D. Sebaiknya, para orang tua melakukan pengawasan yang ketat agar anak-anak tidak pernah mengakses internet

Jawaban: C. Sebaiknya, dilakukan pendampingan terhadap anak-anak ketika mereka sedang mengakses internet

 

10. Wahai muda kenali dirimu

Ialah perahu tamsil tubuhmu

Tiadalah berapa lama hidupmu

Ke akhirat jua kekal diammu

Tema syair di atas adalah ….

a. Percintaan

b. Agama

c. Kiasan

d. Sejarah 

Jawaban: B. Agama

 

Dengan memahami 10 Contoh Soal US Indonesia Kelas 9 dan Jawabannya, diharapkan siswa dapat lebih siap dan percaya diri menghadapi ujian yang akan datang. Semoga artikel ini bermanfaat bagi para siswa yang sedang mempersiapkan diri untuk menghadapi ujian sekolah Bahasa Indonesia.

Baca Juga: