7 Cara Membuat Anak Stop Gigit Kuku dan Emut Jari

Kegiatan menggigit kuku pada anak harus segera diatasi, supaya tidak menjadi kebiasaan

22 Juni 2022

7 Cara Membuat Anak Stop Gigit Kuku Emut Jari
Freepik

Menggigit kuku merupakan kebiasaan yang kerap kali dilakukan oleh beberapa orang, baik orang dewasa maupun anak-anak. Tentunya kebiasaan kurang baik ini harus dihentikan, sebab di dalam kuku akan banyak kuman yang menempel.

Jika orang dewasa bisa menghentikan kebiasaan ini dengan kesadaran sendiri, lain halnya dengan anak-anak. Kebiasaan menggigit kuku pada anak-anak harus di hentikan oleh orangtua, dengan cara mengingatkan anak.

Selain mengingatkan, orangtua juga perlu melakukan beberapa cara untuk menghentikan kebiasaan mengigit kuku pada anak. Berikut Popmama.comtelah merangkum  cara membuat anak setop gigit kuku dan emut jari. Yuk, disimak!

1. Beri tahu anak dampak mengigit kuku

1. Beri tahu anak dampak mengigit kuku
Pexels/rodnaeproduction

Sebelum melakukan cara-cara lain, hal pertama yang dapat Mama lakukan adalah mengingatkan si kecil. Beri tahu si kecil dampak negatif dari mengigit kuku.

Jangan bosan mengingatkan si kecil untuk tidak mengigit kuku, dengan cara ini lama kelamaan si kecil akan paham jika mengigit kuku bukanlah suatu kebiasaan yang baik.

2. Alihkan perhatian

2. Alihkan perhatian
Pexels/alexgreen

Jika melihat si kecil mengigit kuku, maka Mama harus segera mengalihkan perhatiannya. Salah satu caranya, Mama dapat mengalihkan perhatian dengan memberinya camilan supaya ia fokus dengan makanannya.

Mama juga dapat meminta si kecil untuk membantu Mama melakukan pekerjaan yang membuatnya lupa dengan kebiasaan mengigit kukunya tersebut.

Editors' Pick

3. Potong kuku anak dengan rutin

3. Potong kuku anak rutin
Freepik

Untuk mengatasi kebiasaan si kecil mengigit kuku, salah satu caranya adalah dengan rutin memotong kukunya.

Jangan biarkan kuku si kecil panjang, karena ia akan lebih mudah untuk mengigit kukunya. Jika kukunya pendek dan rapih, maka si kecil akan sulit menemukan celah untuk mengigit kukunya

4. Sesekali beri sesuatu pada kukunya

4. Sesekali beri sesuatu kukunya
Freepik

Jika si kecil sulit menghentikan kebiasannya mengigit kuku, sesekali Mama perlu memberi sesuatu pada jarinya tanpa ia sadari.

Misalnya Mama dapat memberi sedikit kopi pahit atau garam. Jika si kecil sudah merasakan sesuatu yang tidak sedap pada jarinya, maka ada kemungkinan ia akan kapok untuk mengigit kuku.

5. Pakaikan kutek atau fake nails

5. Pakaikan kutek atau fake nails
Freepik

Selain mempercantik kuku, kutek dan fake nails juga dapat mencegah si kecil untuk mengigit kuku. Fake nails membuat kuku si kecil lebih panjang dan tajam, sehingga ia akan berpikir dua kali untuk mengigitnya.

Kutek memiliki rasa pahit apabila termakan. Sehingga saat si kecil mengenakan kutek lalu mengigit kukunya maka kutek akan tergerus dan termakan yang menimbulkan rasa pahit.

6. Perhatikan waktu anak mengigit kuku

6. Perhatikan waktu anak mengigit kuku
Pexels/williamfortunato

Penyebab anak mengigit kuku dapat berbeda-beda. Untuk menghentikan kebiasaan tersebut, Mama perlu menyelidiki apa penyebab si kecil mengigit kuku.

Beberapa hal yang dapat menjadi penyebab si kecil sering mengigit kukunya antara lain, munculnya rasa bosan, cemas, panik, ataupun tidak percaya diri.

7. Ubah kebiasaan gigit kuku dengan fidget toys

7. Ubah kebiasaan gigit kuku fidget toys
Pexels/yankrukov

Ubah kebiasaan mengigit kuku pada si kecil, dengan memberikannya fidget toys. Namun sebelum memberikannya mainan, Mama perlu ketahui dulu apa penyebab anak mengigit kuku.

Jika Mama melihat si kecil mengigit kukunya, segera berikan fidget toys tersebut agar ia tidak terfokus dengan kukunya tersebut.

Itu dia, Ma tujuh cara membuat anak berhenti gigit kuku dan emut jari. Semoga beberapa cara-cara di atas dapat membantu Mama untuk mengatasi anak yang suka mengigit kuku. Selamat mencoba!

Baca Juga: 

The Latest