YouTube memang punya banyak konten menarik, tapi di antara semuanya, video pendek, atau yang dikenal sebagai YouTube Shorts, sering jadi favorit karena cepat, ringan, dan mudah dinikmati baik di handphone (HP) maupun di televisi (TV).
Mungkin Mama tidak jarang melihat Si Kecil sedang asyik menonton YouTube Short sebelum tidur atau sambil menunggu Mama menyiapkan makan.
Meski terlihat seru, kebiasaan ini membuat anak cepat kehilangan fokus pada satu hal. Selain itu, karena banyak waktu dihabiskan sendiri di layar, interaksinya dengan teman sebaya pun bisa terpengaruh.
Hal ini tentu jadi tantangan bagi Mama, karena sulit mengawasi 24 jam apa yang ditonton anak, terutama saat menonton di berbagai perangkat.
Untuk memastikan anak menonton konten yang sesuai, beberapa orangtua memilih membatasi atau menyembunyikan aplikasi tertentu di HP maupun TV.
Berikut Popmama.com bagikan menyembunyikan YouTube dan YouTube Shorts di HP dan TV.
