Memiliki anak perempuan dengan rambut tipis adalah hal yang wajar, terutama pada usia balita. Rambut si Kecil masih dalam masa pertumbuhan dan belum mencapai ketebalan maksimal, Ma.
Nah sebagai Mama, tentu kita ingin membuat penampilan buah hati jadi tetap menggemaskan dan modis meski rambutnya belum terlalu tebal? Tenang, rambut tipis juga bisa diajak berkreasi, kok!
Kuncinya adalah memilih model yang sesuai, sehingga rambut terlihat lebih berisi dan si Kecil tetap nyaman beraktivitas. Dengan potongan dan styling yang tepat, rambut tipis bisa membuat penampilannya jadi lebih menggemaskan.
Berikut Popmama.com rangkumkan 10 model rambut kekinian untuk anak perempuan dengan rambut tipis yang bisa jadi inspirasi Mama.
