10 Inspirasi Baju Kantor ala Lee Bo Young di Drakor Agency

Gaya ke kantor ala drakor ini terlihat stylish namun tetap elegan, Ma

5 Juli 2023

10 Inspirasi Baju Kantor ala Lee Bo Young Drakor Agency
inkystyle.com

Drakor Agency sedang banyak dibicarakan karena jalan cerita dan intriknya yang seru. Selain itu, fashion Go Ah In di dalamnya juga tak kalah menarik. 

Drama ini bercerita tentang seorang perempuan yang meniti kariernya dari titik terendah di kantor agency hingga ia mencapai jabatan tertinggi kini. 

Ia pun menampilkan banyak hal yang jadi inspirasi bagi sesama perempuan, bahwa tak ada yang tak mungkin. 

Nah, selain karakternya yang bold, Go Ah In yang diperankan oleh Lee Bo Young juga memiliki selera fashion yang stylish

Dirangkum Popmama.com, inilah potret Lee Bo Young di dalam drakor Agency

1. Blazer kuning muda sebagai pilihan pertama

1. Blazer kuning muda sebagai pilihan pertama
inkystyle.com

Di episode 1, Lee Bo Young terlihat mengenakan blazer berwarna kuning muda dari Nanushka. Atasannya ini dipadukan dengan high waist trouser dan crossbody bag dari Tom Ford. 

2. Kemeja kulit dan trouser lebar terlihat impresif

2. Kemeja kulit trouser lebar terlihat impresif
inkystyle.com

Penampilan fashion yang menarik perhatian banyak penonton adalah kala ia mengenakan kemeja bergaya jaket kulit berwarna biru yang dipadukan dengan celana trouser. 

Trouser yang high waist memberi kesan profesional dan bagian bawahnya yang lebar menambah kesan stylish

3. Color coded jeans dengan tweed jacket

3. Color coded jeans tweed jacket
inkystyle.com

Kembali dengan tema warna biru, Bo Young tampil dengan tweed jacket berwarna biru gelap dari Balmain dan dipadukan dengan jeans yang berwarna senada. 

Ia mengenakan pumps dari Gianvito Rossi dan crossbody bag dari Balmain. 

Fancy!

4. Setelan dengan warna abu terang

4. Setelan warna abu terang
Dok. JTBC

Untuk kesan kantoran yang stylish, Mama bisa memilih setelan blazer dan trouser seperti yang dikenakan Bo Young di episode 2.

Kesan fierce dan fancy terlihat jelas dari penampilannya. Tambahan kalung di lehernya menyempurnakan gayanya. 

Editors' Pick

5. Jaket kuning dengan jeans biru

5. Jaket kuning jeans biru
inkystyle.com

Untuk hari-hari yang berbeda, Bo Young memberikan inspirasi outfit dengan warna terang. Seperti kali ini ia mengenakan jaket tanpa kerah dari TIME yang berwarna kuning. 

Jaketnya memberikan kesan yang fresh, apalagi dengan celana jeans sebagai padanannya. 

6. Mini blazer dress yang unik

6. Mini blazer dress unik
inkystyle.com

Blazer memiliki berbagai macam bentuk. Salah satu yang bisa jadi inspirasi untuk ngantor adalah mini blazer dress tanpa lengan yang dipadukan dengan inner lengan panjang. 

Ruffle di bagian bawah dress memberikan kesan feminin tanpa berlebihan. 

7. Long dress dan blazer

7. Long dress blazer
inkystyle.com

Suatu waktu, Bo Young tampil di kantor dengan long dress berwarna cokelat tua. Untuk kesan formal, ia pun menambahkan blazer panjang yang oversized berwarna hijau zamrud. 

Inspiratif, nih!

8. Short jacket dan rok panjang

8. Short jacket rok panjang
inkystyle.com

Masih dengan edisi blazer dan jas atasan, kali ini Bo Young mengenakan strata short jacket yang dipadukan dengan long skirt berwarna abu tua. 

Stylish banget!

9. Outer faux leather yang sophisticated

9. Outer faux leather sophisticated
inkystyle.com

Bo Young terlihat mengenakan inner halter neck berwarna cokelat dan rok panjang berwarna hitam. Sedangkan untuk menyempurnakan gayanya, ia mengenakan outer midi dress berwarna hitam dengan bahan faux leather

10. Satu lagi outfit dengan faux leather

10. Satu lagi outfit faux leather
inkystyle.com

Gaya terakhir yang menjadi statement Bo Young adalah saat ia mengenakan setelan faux leather. Ia terlihat mengenakan atasan kemeja kulit sintetis berwarna khaki, dengan bawahan rok pleat dengan bahan yang sama. 

Itu dia daftar outfit dari Bo Young saat ngantor di drakor Agency. Mana yang bisa dicontoh, nih, Ma? 

Baca juga:

The Latest