Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel Popmama lainnya di IDN App
zalora.co.id
zalora.co.id

Intinya sih...

  • Ramadan sebentar lagi, Papa bisa memilih celana sirwal sebagai alternatif nyaman selain sarung

  • Celana sirwal identik dengan desain longgar, nyaman, dan cocok untuk salat atau umrah

  • Sekarang sudah banyak jenis celana sirwal modern yang tetap cocok untuk dipakai sehari-hari

Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Ramadan di depan mata, waktunya bersiap untuk beribadah. Selain memakai sarung, Papa juga bisa menggunakan celana sirwal, lho.

Celana sirwal adalah celana pria muslim yang identik dengan desain yang longgar, nyaman, dan biasanya berpotongan cingkrang atau ankle cut.

Celana ini sering dikenakan saat salat atau umrah. Namun sekarang, sudah banyak jenisnya yang modern sehingga tetap cocok dikenakan dalam sehari-hari.

Dirangkum Popmama.com, inilah rekomendasi celana sirwal muslim pria untuk Papa.

1. Ciri celana sirwal

yufidstore.com

Agar tidak bingung, berikut adalah ciri-ciri dari celana sirwal. Pertama, memiliki model yang longgar dan tidak ketat. Sehingga, celana sirwal tidak ada yang fit body. Selanjutnya, panjang kakinya hanya sampai semata kaki, atau yang biasa disebut cingkrang atau ankle cut

Banyak orang memilih menggunakan celana ini saat sehari-hari karena cuttingnya yang longgar sehingga terasa lebih nyaman bergerak. Lalu, potongan ankle cut meminimalisir celana terkena kotoran sehingga salat pun lebih nyaman karena yakin celana bersih. 

2. Bahan celana sirwal

freepik.com/freepik

Setelah mengetahui cirinya, kini saatnya mencari tahu dari bahan apa saja biasanya celana sirwal dibuat. Yang pertama adalah katun twill, karena bahannya tipis, nyaman dan sering dikenakan saat umrah. 

Lalu ada juga ripstop yang memiliki serat kuat, tahan air, dan sering digunakan untuk kegiatan outdoor. Ada juga semi wool yang lembut, dingin, dan nyaman, cocok dikenakan untuk kek kantor. 

Kalau Papa ingin celana yang awet, maka pilih yang berbahan drill karena tak hanya nyaman, namun bahannya juga tahan lama. 

3. Celana sirwal pangsi

tokopedia.com

Awalnya, celana sirwal pangsi adalah salah satu jenis yang pertama dibuat. Celana ini memiliki model klasik dan bahan yang lembut. Tujuan dikenakannya hanya untuk salat atau kegiatan santai yang di sekeliling rumah saja. 

Celana ini sering jadi inner untuk Papa yang ke masjid dengan sarung. 

4. Celana sirwal formal

Dok. Yufid Store

Dengan banyaknya permintaan, akhirnya hadir juga celana sirwal formal. Celana jenis ini memiliki cutting yang semi-formal, sehingga terlihat seperti celana pada umumnya secara sekilas. 

Untuk terlihat formal, dipilih juga bahan yang sesuai seperti semi wool atau drill. Dengan begitu, cuttingnya tetap bagus dan cocok dikenakan ke kantor atau acara tertentu. 


5. Celana sirwal cargo

blibli.com/Broshipper Indonesia

Papa yang ingin tetap tampil stylish namun mengikuti sunnah bisa memilih celana sirwal cargo. Celana ini memiliki banyak kantong dan berbahan kuat. 

Jenis ini sering menggunakan bahan yang kuat dan tahan air, sehingga nyaman dikenakan saat berkegiatan di outdoor

6. Celana sirwal jogger

tokopedia.com

Selanjutnya, ada celana sirwal jenis jogger yang ciri khasnya adalah memiliki ujung bawah karet. Memiliki potongan santai, celana ini juga cocok dikenakan untuk olahraga. 

Papa yang ingin tetap bergerak namun enggan mengenakan celana yang ketat, bisa memilih model ini. Untuk nongkrong pun masih cocok, karena cuttingnya yang casual. 

Itulah jenis celana sirwal yang bisa Papa pilih sesuai dengan kebutuhan. Siapa bilang tampil sunnah tidak bisa stylish?


Editorial Team