Lepuhan kecil di bibir yang terasa perih, gatal, atau terbakar bisa jadi tanda herpes labialis. Meski terlihat sepele, kondisi ini kerap membuat Mama tidak nyaman dan mengganggu aktivitas sehari-hari, termasuk saat makan atau tersenyum.
Untungnya, ada berbagai obat herpes di bibir yang bisa membantu meredakan gejala, mempercepat penyembuhan, dan mencegah infeksi menyebar. Pilihan obat ini tersedia dalam bentuk krim oles maupun obat oral sesuai kebutuhan dan saran dokter.
Supaya Mama lebih mudah memilih, Popmama.com telah merangkum 8 obat herpes di bibir lengkap dengan manfaat, dosis, efek samping, dan harganya.
