7 Rekomendasi Kuliner di Pasar Lama Tangerang, Wajib Dicoba!

Jangan sampai kelewatan untuk coba kuliner enak ini!

26 Februari 2023

7 Rekomendasi Kuliner Pasar Lama Tangerang, Wajib Dicoba
Instagram.com/pasarlamaupdate

Warga Tangerang pasti sudah tidak asing lagi dengan destinasi kuliner yang satu ini. Ya, Pasar Lama Tangerang merupakan pusat kuliner Tangerang yang tak boleh dilewatkan. Terletak di Jalan Kisamaun, Sukasari, Kota Tangerang, tempat ini buka dari jam 4 sore hingga jam 8 malam.

Menyediakan segala jenis kuliner khas nusantara hingga mancanegara, Pasar Lama Tangerang tak luput dari serbuan pecinta kuliner. Apalagi di bulan Ramadan saat ini, orang-orang menyerbu tempat ini untuk mencari jajanan sambil ngabuburit.

Kamu ingin berkunjung ke Pasar Lama Tangerang? Tak perlu bingung menentukan jajanan yang akan dibeli.

Berikut Popmama.com akan memberikan beberapa rekomendasi kuliner di Pasar Lama Tangerang yang bisa dicoba. Simak ulasannya!

1. Sate gurita si Endut, sajikan sate seafood beraneka ragam

1. Sate gurita si Endut, sajikan sate seafood beraneka ragam
Instagram.com/sategurita.siendut

Bagi penggemar olahan seafood, kuliner satu ini tak boleh dilewatkan! Mengunjungi Pasar Lama Tangerang rasanya kurang lengkap jika tak mencoba Sate gurita si Endut.

Menyediakan berbagai jenis sate seafood mulai dari sate gurita, cumi, udang, hingga sotong. Dibakar dengan bumbu yang meresap hingga ke bagian dalam, kuliner ini siap memanjakan lidah.

Penasaran untuk mencicipinya? Harga sate di sini dijual mulai dari Rp 20.000.

2. Kepak madu Mael, sajikan olahan sayap bakar ala Malaysia

2. Kepak madu Mael, sajikan olahan sayap bakar ala Malaysia
Instagram.com/kepakmadumael

Masakan Malaysia identik dengan cita rasa rempah yang aromatic. Bukan kari, kali ini ada masakan a la Malaysia yang wajib dicoba yaitu kepak madu Mael. Kepak madu Mael menyajikan olahan sayap ayam yang dibakar. Uniknya, makanan ini terinspirasi dari sayap ayam yang terkenal dalam kartun Malaysia.

Kepak madu semakin lengkap disajikan dengan nasi hainan. Sayap ayam dibakar hingga meresap sampai ke dalam. Untuk harga satu porsi berkisar Rp 28.000 berisi 2 potong ayam dan nasi hainan.

Editors' Pick

3. Bakmie kepiting Hokie, olahan bakmie dengan kepiting dan kuah yang sedap

3. Bakmie kepiting Hokie, olahan bakmie kepiting kuah sedap
Instagram.com/tangerangexplorer

Bakmie jadi salah satu kuliner khas nusantara yang tak boleh dilewatkan. Di Pasar Lama Tangerang ada bakmie yang wajib dicoba. Berbeda dengan bakmie pada umumnya, Bakmie kepiting Hokie disajikan dengan kepiting dan kuah yang sedap

Bakmie kepiting Hokie menyajikan mie yang lembut dilengkapi dengan potongan kepiting di dalamnya. Yang jadi favoritnya adalah kuah sedap dari kaldu kepiting yang membuat cita rasa bakmie ini semakin mantap. Satu porsi makanan di sini dijual mulai dari Rp 20.000.

4. Sate ayam H. Ishak, kuliner sate legendaris yang berdiri sejak 1954

4. Sate ayam H. Ishak, kuliner sate legendaris berdiri sejak 1954
Instagram.com/teamlaper

Selanjutnya ada sate ayam H. Ishak. Sate ayam Haji Ishak ini menjadi salah satu kuliner yang paling diburu. Berdiri sejak 1954, tempat ini tidak membuka cabang.

Kuliner sate khas madura ini menyediakan berbagai jenis sate diantaranya sate ayam, telur, kulit, hingga telur muda. Rasanya kurang lengkap jika makan sate tanpa lontong. Di sini kamu bisa menikmati sate dengan lontong yang dipotong kecil-kecil dan bumbu kacang yang enak. Sate dagingnya juga tebal.

Harga satu porsinya Rp 20.000 untuk 10 tusuk dan Rp 25.000 untuk 10 tusuk dengan lontong.

5. Bubur ayam Ko Iyo, kuliner bubur legendaris sejak 1966

5. Bubur ayam Ko Iyo, kuliner bubur legendaris sejak 1966
Instagram.com/foodhuntertangerang

Tak kalah legendaris, Bubur ayam Ko Iyo menjadi kuliner yang wajib dicoba. Berdiri sejak 1966, Bubur ayam Ko Iyo menyajikan rasa yang konsisten sejak dulu.

Berbeda dengan bubur ayam lainnya, cara pembuatan dan penyajiannya bubur ayam Ko Iyo ini disajikan dalam keadaan setengah matang. Bubur setengah matang tersebut baru dimasak dengan kaldu dan diberi daging ayam ketika ada yang membeli.

Yang jadi favoritnya ada toping ayam yang dicacah berbentuk bulatan. Makan bubur ayam ini semakin mantap dengan tambahan topping ati dan telur asin.

Bagaimana, penasaran mencobanya? Harga porsi kecil bubur ayam ini Rp18.000 sedangkan untuk porsi besar Rp 22.000.

6. Kedai es Bun Tin, kuliner es legendaris dengan nama yang unik

6. Kedai es Bun Tin, kuliner es legendaris nama unik
Instagram.com/vincentiusivanf

Beralih ke minuman yang segar-segar nih! Kali ini ada Kedai Es Bun Tin yang cocok dijadikan takjil Ramadan. Berbuka dengan es tentunya bisa melepas dahaga setelah seharian penuh berpuasa.

Meski tempatnya terbilang sederhana, jangan salah, kedai ini menyediakan berbagai macam menu unik yang merupakan ciptaan pemilik kedai es ini sendiri, Lim Bun Tin. Nama-nama es di kedai ini juga unik lho!

Yang jadi favoritnya ada es putsal (es putri salju) dan es bumi hangus. Untuk es putsal dibuat dengan topping serba putih. Sementara es bumi hangus kebalikannya,dibuat dengan topping serba hitam. Yang menarik di sini, pembeli bisa mengatur rasa sesuai kesukaan mereka.

7. Laksa Benteng, kuliner khas Tangerang yang tak boleh dilewatkan

7. Laksa Benteng, kuliner khas Tangerang tak boleh dilewatkan
Instagram.com/ivanmarchius

⁣Yang terakhir ada Laksa Benteng khas Tangerang. Berbeda dari Laksa Jakarta atau Singapore yang memakai bihun atau mie kuning, Laksa Benteng adalah kuliner khas Tangerang yang terbuat dari beras dan disajikan dengan kuah gurih. Yang membuatnya makin spesial adalah taburan kucai yang menambah cita rasanya.

Itulah tadi beberapa rekomendasi kuliner di Pasar Lama Tangerang yang bisa dicoba. Perlu diingat, di bulan Ramadan saat ini tempat ini pasti ramai dikunjungi ditambah saat akhir pekan. Maka dari itu, tetap patuhi protokol kesehatan dengan menjaga jarak dan tetap pakai masker ya!

Baca Juga:

The Latest