Pernahkah kamu merasakan kurang fit saat bangun dari tidurmu di pagi hari? Kepala terasa sakit, mata terasa berat atau susah untuk fokus pada suatu hal. Ini bisa disebabkan karena tidur malam kamu kurang berkualitas.
Tidur yang kurang berkualitas bisa dirasakan oleh siapa saja. Bisa terjadi pada orang dewasa dan anak-anak, laki-laki maupun perempuan.
Sebagai perempuan, kita dituntut untuk bisa melakukan semua tugas kita. Terutama jika sudah menjadi seorang Mama. Kita harus bisa membuat semua pekerjaan rumah tangga beres, memenuhi kebutuhan anak dan suami serta merapikan pekerjaan kantor.
Untuk itu, Popmama.com dan Sare Studio mengadakan sebuah acara Afternoon Coffee bertema "The Importance of Adequate Sleep and How to Have It Every Night" bersama Diwien Hartono pada Kamis, 23 Agustus 2018 di Woodpecker Coffee, Jakarta Selatan.
Di sini Sare Studio dan Popmama.com sangat menyadari bahwa seorang Mama seringkali mengalami kesulitan untuk mendapatkan tidur yang berkualitas.
Untuk itu di acara ini Diwien Hartono memberikan informasi penting tentang bagaimana caranya untuk bisa mendapatkan tidur yang berkualitas, nyaman dan nyenyak setiap hari.
