Raffi Ahmad Kasih Tips Bangun Rumah ke Fadil Jaidi

Baru saja membeli tanah, Fadil Jaidi dapat tips berharga dari Raffi Ahmad terkait membangun rumah

26 Agustus 2023

Raffi Ahmad Kasih Tips Bangun Rumah ke Fadil Jaidi
Youtube.com/Rans Entertainment

Ketenaran Raffi Ahmad tak hanya dikenal karena kiprahnya sebagai artis ternama, tetapi juga karena sifat murah hati yang melekat padanya.

Latar belakang perjalanan karier dari kesulitan hingga keberhasilan besar telah membentuk Raffi menjadi pribadi yang rendah hati serta selalu siap berbagi dengan sesama.

Dalam sebuah vlog terbaru, Raffi berkunjung ke kediaman selebgram Fadil Jaidi. Dalam momen ini, Raffi memberikan serangkaian tips berharga kepada Fadil terkait proses membangun rumah.

Telah Popmama.com rangkum terkait momen Raffi Ahmad kasih tips bangun rumah ke Fadil Jaidi secara lebih detail.

Editors' Pick

1. Harus berkomitmen penuh dalam membangun rumah

1. Harus berkomitmen penuh dalam membangun rumah
Youtube.com/Rans Entertainment

Dalam sebuah vlog, Fadil Jaidi memperlihatkan tanah seluas 1.100 meter persegi yang baru saja ia beli kepada Raffi Ahmad.

Raffi menekankan bahwa jika Fadil berencana untuk membangun rumah di atas tanah tersebut, langkah pertama adalah mempersiapkan segalanya dengan komitmen penuh.

“Nanti kalau lo mau bangun rumah, menurut gue lo harus benar-benar siapkan dulu semuanya. Bikin bangunan yang bagus. Karena rumah itu kan jangka panjang,” kata Raffi. 

“Kalau bikin rumah sekali aja, karena kan butuh waktu. Untuk membangun rumah aja bisa 2 tahun. Kalau lo punya rumah impian, mending dituangkan langsung,” ujarnya.

2. Menabung untuk bisa mewujudkan rumah impian

2. Menabung bisa mewujudkan rumah impian
Youtube.com/Rans Entertainment

Ketika Fadil Jaidi diajak berbicara tentang rencana membangun rumah di atas tanah yang baru saja ia beli, Fadil menceritakan bahwa ia saat ini sedang berusaha menabung untuk mewujudkannya.

“Emang kalau bangun rumah harus nabung agar bisa sesuai dengan keinginan kita,” Raffi Ahmad menanggapi.

“Tapi jangan terlalu lama juga, biar kalau udah nikah bisa cepat langsung ditempati,” sambungnya.

3. Jangan lupa menghargai orangtua

3. Jangan lupa menghargai orangtua
Youtube.com/Rans Entertainment

Tak lengkap rasanya jika kita tidak mengaitkan momen kehangatan dan kelucuan antara Pak Muh dan Fadil Jaidi.

Meskipun tengah dalam percakapan serius, Fadil bercanda bahwa jika rumahnya sudah jadi, Pak Muh dan keluarganya harus melewati penjagaan satpam untuk berkunjung ke rumah Fadil.

Pak Muh merasa terkejut mendengar ini. Ia ingin rumah Fadil memiliki akses langsung untuk keluarganya, bukan seolah-olah tamu yang harus melewati pengawasan terlebih dahulu.

Mendengar ini, Raffi Ahmad membagikan pengalamannya ketika masih tinggal bersama orangtua. Meski memiliki banyak rumah, Raffi tetap memilih untuk tinggal bersama mamanya.

Ia berpendapat bahwa orangtua harus mendapatkan prioritas pertama dalam segala hal, termasuk dalam rumah tangga.

“Kalau orangtua minta apa, kasih aja. Kalau orangtua mau (rumah) dijebol, ya dijebol aja,” kata Raffi.

Itu tadi momen terkait Raffi Ahmad kasih tips bangun rumah ke Fadil Jaidi. Pesannya tak hanya berlaku untuk Fadil, tetapi juga sebagai inspirasi bagi mama sekeluarga yang ingin mewujudkan rumah impian. 

Baca juga:

The Latest