13 Foto Rumah Bedu yang Akan Dijual, Tampilannya Mewah Banget

Bedu akan menjual rumahnya yang mempunyai tampilan sangat mewah

12 Oktober 2023

13 Foto Rumah Bedu Akan Dijual, Tampilan Mewah Banget
Instagram.com/beddu17 | Youtube.com/AH

Kabar tak sedap datang dari komedian Bedu. Lelaki kelahiran tahun 1979 ini diisukan sedang mengalami kesulitan ekonomi karena terlilit utang pinjaman online alias pinjol. Kabar berdar bahkan sampai menyebut Bedu ingin menjual rumahnya.

Akan tetapi, kabar tersebut telah dibantah oleh Bedu. Dia menjelaskan kalau dirinya pernah melakukan pinjol, tapi tidak sampai membuatnya terlilit dan tidak bisa membayar.

Meski kabar terlilit pinjol tidak benar, Bedu sebenarnya memang ingin menjual rumah mewahnya. Salah satu alasan rumah itu dijual karena tidak memiliki banyak kamar. Alhasil, anak bungsunya harus tidur di kamar yang dibuat secara khusus di garasi.

Kabar Bedu ingin menjual rumah mewahnya memang sedang viral di media sosial. Banyak orang yang kini berlomba-lomba mencari foto rumah bedu seperti apa.

Berikut Popmama.com telah merangkum deretan foto rumah Bedu yang akan dijual secara lebih detail.

Intip beberapa fotonya berikut ini, yuk!

1. Fasad rumah Bedu tampak sangat mewah

1. Fasad rumah Bedu tampak sangat mewah
Youtube.com/AH

YouTuber sekaligus suami Aurel Hermansyah, Atta Halilintar, beberapa waktu lalu melalui kanal YouTube miliknya memperlihatkan tampilan rumah Bedu dari bagian luar hingga dalam. Dari video itu, publik bisa melihat secara langsung rumah mewah Bedu.

Menariknya, kesan mewah yang dimiliki rumah Bedu begitu terlihat dengan jelas dari bagian fasad. Tidak hanya sekadar mewah, rumah milik Bedu itu juga terlihat memiliki dua lantai.

2. Ada taman kecil di halaman depan rumah Bedu

2. Ada taman kecil halaman depan rumah Bedu
Youtube.com/AH

Seperti kebanyakan rumah pada umumnya, rumah mewah yang dimiliki Bedu juga memiliki taman. Bila dilihat dari gambar di atas, ukuran taman yang ada di halaman depan rumah Bedu memang tidak terlalu luas.

Walau begitu, taman ini tetap terlihat indah dengan hadirnya beberapa pepohonan yang ditanam dan tanaman yang diletakkan. Hadirnya pepohonan, rerumputan, hingga tanaman membuat taman kecil Bedu jadi terlihat hijau.

3. Ada fasilitas carport di rumah mewah Bedu

3. Ada fasilitas carport rumah mewah Bedu
Youtube.com/AH

Selain taman kecil, halaman depan rumah mewah Bedu juga terlihat dilengkapi dengan fasilitas carport.

Bila dilihat, carport yang ada di rumah Bedu ukurannya juga tidak terlalu luas. Bahkan dalam foto tersebut terlihat bahwa carport yang ada di rumah Bedu hanya bisa menampung satu unit mobil saja.

4. Kesan mewah juga terasa di bagian ruang tamu rumah Bedu

4. Kesan mewah juga terasa bagian ruang tamu rumah Bedu
Youtube.com/AH

Selain bagian luar rumah, kesan mewah juga begitu terlihat pada ruang tamu rumah Bedu. Bila dilihat dalam gambar, warna putih cerah pada dinding hingga sentuhan dari beberapa interior membuat kesan mewah di ruang tamu semakin terlihat.

Selain itu, beberapa hiasan seperti bunga dan ornamen lain juga terlihat ditata dengan sangat rapi. Hal tersebut membuat para tamu yang datang bisa dengan nyaman menempati ruang tamu Bedu.

Dalam video bersama Atta Halilintar, Bedu mengaku bahwa rumahnya itu memiliki gaya ala American classic modern.

"Jadi memang konsepnya American style. Ya, pokoknya classic modern-lah," kata Bedu.

5. Ruang tengah di rumah Bedu terlihat seperti rumah di luar negeri

5. Ruang tengah rumah Bedu terlihat seperti rumah luar negeri
Youtube.com/AH

Setelah memperlihatkan bagian ruang tamu, Bedu mengajak Atta untuk melihat bagian ruang tengah di rumah mewahnya. Dalam gambar di atas, bagian ruang tengah di rumah Bedu ukurannya memang tidak terlalu besar.

Walau begitu, Atta melihat ruang tengah di rumah Bedu sempat memuji tampilannya seperti rumah yang berada di luar negeri. Bedu pun mengaku bahwa bagian ruang tengahnya ini dikonsep oleh istri tercinta. 

Ruang tengah di rumah Bedu juga tidak ketinggalan dilengkapi dengan fasilitas televisi. Dengan demikian, waktu berkumpul di ruang tengah jadi terasa lebih nyaman.

Editors' Pick

6. Ruang dapur di rumah Bedu juga dikonsep oleh istrinya

6. Ruang dapur rumah Bedu juga dikonsep oleh istrinya
Youtube.com/AH

Tidak hanya bagian ruang tengah, ruang dapur di rumah Bedu juga dikonsep secara khusus oleh istrinya, lho. Bagian dapur ini memang dibuat seperti itu dengan tujuan agar istrinya lebih nyaman saat memasak.

"Soalnya istri demen masak, Ta. Makanya dia bilang, 'Pokoknya aku mau punya dapur yang aku betah masak.' 'Ya sudah buat deh dapur sesuka kamu.' (jawab Bedu). Dia bikin konsep kayak begini," cerita Bedu.

Tidak hanya sekadar desain, pemilihan interior pada area dapur ternyata juga dilakukan oleh istrinya Bedu.

7. Area ruang makan dibuat menyatu dengan bagian dapur

7. Area ruang makan dibuat menyatu bagian dapur
Youtube.com/AH

Menariknya, area ruang makan di rumah Bedu dibuat tampak menyatu dengan bagian dapur. Kesan kemewahan pun jelas tak ketinggalan tampak di area ruang makan di rumah Bedu.

Area ruang makan ini dilengkapi oleh furnitur berupa meja makan dan beberapa kursi makan. Supaya tampak kesan mewahnya, terpasang lampu gantung hingga diletakkan vas berisi bunga di atas meja makan.

8. Rumah Bedu juga dilengkapi dengan taman

8. Rumah Bedu juga dilengkapi taman
Youtube.com/AH

Rumah mewah Bedu memiliki taman yang ukurannya cukup lega. Kepada Atta Halilintar, Bedu menjelaskan bahwa awalnya halaman ini ingin dibuat kolam renang, tapi hal itu urung dilakukan karena Bedu takut dengan hal-hal yang tidak diinginkan.

Akhirnya halaman tersebut kini dijadikan oleh Bedu sebagai taman yang bisa digunakan oleh anak-anaknya untuk bermain.

"Ya, pokoknya yang penting ada akses buat anak-anak lari-larian, bermain. Ada ruanglah. Jadi, nggak semua lahan kita pakai untuk bangunan," kata Bedu.

9. Kamar Bedu di penuhi dengan lemari kaca

9. Kamar Bedu penuhi lemari kaca
Youtube.com/AH

Dalam video yang diunggah, Bedu juga ikut mengizinkan Atta untuk melihat bagian kamarnya. Salah satu hal yang menarik dari kamar Bedu ialah terdapat beberapa lemari kaca yang memenuhi sebagian area kamar.

Seperti ruangan lain, bagian dinding pada kamar Bedu juga terlihat didominasi oleh warna putih cerah.

10. Ada ruang kamar anak Bedu di lantai dua

10. Ada ruang kamar anak Bedu lantai dua
Youtube.com/AH

Rumah mewah milik Bedu memang memiliki dua lantai. Di lantai dua, terdapat beberapa kamar yang memang dibuat untuk anak-anak Bedu, yaitu Abrar dan Devan.

Kamar anak di rumah Bedu terlihat didesain sangat menarik. Hal itu memang sengaja dibuat agar anak-anak Bedu tampak betah di kamar.

Berbagai fasilitas tidak ketinggalan hadir di ruang kamar anak Bedu, seperti komputer hingga televisi. Meski ada fasilitas di kamar, Bedu tetap memberikan jadwal tertentu untuk anak-anaknya bermain game.

Di lantai dua memang hanya terdapat dua kamar tidur saja, Ma. Dalam video itu, Bedu sempat menceritakan bahwa anak bungsunya, Mayla, tidak memiliki kamar. Bedu bahkan mengaku membuat kamar tidur khusus untuk anak bungsunya di garasi.

"Ini saja karena anak kita tiga, Mayla terpaksa kita buatkan kamar di garasi. Jadi, garasi kita jadikan kamar. Akhirnya mobil kita jual satu, garasi buat kamar Mayla dulu," kata Bedu.

11. Ada lemari berisi koleksi mainan di kamar Devan anak Bedu

11. Ada lemari berisi koleksi mainan kamar Devan anak Bedu
Youtube.com/AH

Selain melihat kamar Abrar, Bedu juga mengajak Atta untuk melihat kamar anak keduanya, Devan. Di kamar tersebut ada bagian menarik yang ditunjukkan oleh Bedu.

Dalam video itu, bagian menarik tersebut ialah mainan yang dipajang pada lemari kaca di kamar Devan. Menariknya, Devan memiliki banyak koleksi mainan yang terlihat unik karena memiliki tampilan agak menyeramkan.

12. Ada ruang keluarga di lantai dua

12. Ada ruang keluarga lantai dua
Youtube.com/AH

Selain kamar, ada pula ruang yang dibuat khusus untuk berkumpul di lantai dua. Bila dilihat, ruangan di lantai dua ini memiliki tampilan seperti ruang keluarga.

Meski ukurannya tidak terlalu besar, ruangan tersebut tetap nyaman karena hadirnya sofa empuk dan fasilitas televisi untuk hiburan saat berkumpul.

13. Ada balkon untuk bermain layangan dan bola di rumah mewah Bedu

13. Ada balkon bermain layangan bola rumah mewah Bedu
Youtube.com/AH

Fasilitas balkon tidak ketinggalan hadir di rumah mewah Bedu. Fasilitas balkon ini diketahui berada di area luar di lantai dua rumahnya.

Menariknya, area balkon di rumah Bedu tampak cukup luas dan dialaskan dengan rumput sintetis. Area ini memang dijadikan Bedu agar bisa digunakan untuk bermain bola atau layangan.

Selain memperlihatkan seluruh bagian rumah, Bedu dalam video itu juga menjelaskan bahwa dia sudah sepakat dengan istrinya untuk menjual rumah tersebut. Dia sendiri mengaku ingin menjual rumah ini dan mencari rumah lain.

"Rumah ini memang mau dijual udah sepakat sama istri. Luas tanahnya 250 meter, luas bangunannya juga hampir 300 meter. Ini mau dijual, tapi kita mau cari yang tanahnya aja lebih luas, tapi rumahnya kecil nggak apa-apa, walaupun di pinggir begitu," kata Bedu.

"Full furnish nih semua kita kasih," sambungnya.

Itulah deretan foto rumah Bedu yang sudah dirangkum dari kanal YouTube AH. Melalui artikel ini, Mama tentunya jadi tahu lebih dekat dengan tampilan luar dan dalam rumah Bedu. Terlihat dengan sangat jelas, rumah Bedu memiliki tampilan yang sangat mewah.

Apakah Mama tertarik untuk memiliki rumah mewah seperti Bedu?

Baca juga:

The Latest