Lirik Lagu 'Balada Si Roy' Fiersa Besari feat Eet Sjahranie

Fiersa Besari mengakui kalau dirinya penggemar karya-karya dari Fajar Nugros

25 Desember 2022

Lirik Lagu 'Balada Si Roy' Fiersa Besari feat Eet Sjahranie
Youtube.com/IDN Pictures

Apabila Mama perhatikan judul lagu terbaru dari Fiersa Besari, pasti tak begitu asing, ya?

'Balada Si Roy' adalah judul lagu yang diangkat dari film garapan IDN Pictures. Film yang tayang tahun 2023 ini disutradarai oleh Fajar Nugros. Mengapa tak asing? Hal ini karena Balada Si Roy merupakan cerita dari novel karya Gol A Gong yang terkenal di tahun 1980-an.

Film yang akan segera tayang pada 19 Januari 2023 ini, menakdirkan Fiersa Besari sebagai pengisi soundtrack. Suara penyanyi laki-laki yang begitu khas ini, terdengar sangat pas dan lekat dengan lirik yang ia ciptakan.

Perjalanan sang pelantun lagu 'Celengan Rindu' ini ternyata cukup panjang, hingga ia akhirnya resmi menjadi pengisi soundtrack film Balada Si Roy. 

Nah, bagi Mama yang sempat menjadi pembaca setia novel Gol A Gong tersebut, berikut ini Popmama.com telah hadirkan lirik lagu 'Balada Si Roy' Fiersa Besari feat Eet Sjahranie. 

Yuk Ma, kita simak penjelasan dan fakta-faktanya!

Lirik Lagu 'Balada Si Roy' Fiersa Besari feat Eet Sjahranie

Lirik Lagu 'Balada Si Roy' Fiersa Besari feat Eet Sjahranie
Youtube.com/IDN Pictures

Di rumah tapi tak merasa pulang
Tertawa tapi tak sungguhan senang
Bila kuhajar dunia yang angkuh
Apakah luka ini akan sembuh
Ataukah jiwaku semakin rapuh

Dirimu tempat jangkarku berlabuh
Sesaat namun rasa itu tumbuh
Jangan tanyakan tentang esok hari
Nikmati saja saat-saat ini
Karena sayangku langkahku belum selesai
Lebih jauh berkelana

Menyusuri jalan sunyi
Tuk mencari jati diri
Kan kusimpan kenangan dalam hati
Jika waktu telah datang
Padamu ku akan pulang
Melunasi rindu hanya untukmu
Dan hanya untukmu

Kita menemukan saat tersesat
Makna hidup dan hangatnya sahabat
Semoga perjalanan memberikan arti

Kita menemukan saat tersesat
Makna hidup dan hangatnya sahabat
Semoga perjalanan memberikan arti

Menyusuri jalan sunyi
Tuk mencari jati diri
Kan kusimpan kenangan dalam hati
Dan jika waktu telah datang
Padamu ku akan pulang
Melunasi rindu hanya untukmu
Dan hanya untukmu
Dan hanya untukmu
Dan hanya untukmu
Dan hanya untukmu

1. Hadir menjadi soundtrack utama film Balada Si Roy

1. Hadir menjadi soundtrack utama film Balada Si Roy
Youtube.com/IDN Pictures

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, bahwa lagu yang ditulis dan diaransemen oleh Fiersa Besari, berangkat dari film Balada Si Roy. Film yang pemeran utamanya dimainkan oleh Abidzar ini, menceritakan tentang seorang murid pemberontak yang dituntut untuk beradaptasi dengan lingkungan barunya di Serang, Banten.

Karakternya yang begitu maskulin membuat Roy cukup digemari oleh banyak perempuan di sekolahnya. Namun dari sekian perempuan tersebut, Roy hanya jatuh hati dengan Ani. 

Sayangnya, seseorang yang membuat hati Roy berbunga-bunga ternyata juga dikejar oleh salah satu anak penguasa kota Serang, ia adalah Dullah. Hal tersebut membuat hubungan keduanya menjadi tak akur, bahkan Roy dan Dullah tak segan-segan untuk saling adu jotos untuk mendapatkan hati Ani.

Selain perkara cinta, kehidupan Roy pun ternyata cukup berat semenjak kepindahannya ke Serang. Di umurnya yang masih muda, Roy terbelenggu dalam pencarian jati dirinya.

Kisah itulah yang mendasari Fiersa untuk menuliskan lirik demi lirik dari film Balada Si Roy.

Editors' Pick

2. Fiersa Besari telah ditawarkan menjadi pengisi soundtrack sejak tahun 2020

2. Fiersa Besari telah ditawarkan menjadi pengisi soundtrack sejak tahun 2020
Instagram.com/fiersabesari

Di balik keberhasilannya membawakan lagu baru untuk film layar lebar, ternyata Fiersa telah ditawarkan untuk menjadi pengisi soundtrack film ini sedari 3 November 2020.

Kisah awalnya, Fiersa dihubungi terlebih dahulu oleh pihak dari IDN Pictures. Ia diajak bekerja sama dalam pembuatan lagu untuk film yang sedang diproduksi oleh Fajar Nugros.

Setelah berbincang-bincang, akhirnya Fiersa menerima kerja sama tersebut dan langsung mengulik lirik serta nada yang sesuai dengan film. Pada 12 Januari 2021, demo dari lagu yang direkam oleh Fiersa diterima oleh pihak IDN Pictures.

Genre lagu yang ia ciptakan dalam soundtrack tersebut yaitu rock. Hal ini tentu menyesuaikan dengan cerita dan suasana yang tercipta dalam film garapan Fajar Nugros.

3. Fiersa Besari punya alasan tersendiri bersedia mengisi soundtrack film Balada Si Roy

3. Fiersa Besari pu alasan tersendiri bersedia mengisi soundtrack film Balada Si Roy
Instagram.com/fiersabesari

Fiersa Besari ketika menerima tawaran dari pihak IDN Pictures, tak serta-merta langsung ia terima tanpa mengetahui siapa pelakon di balik produksi film yang akan ia isi soundtrack-nya. Ketika penyanyi laki-laki tersebut mengetahui Fajar Nugros yang menjadi sutradara, hatinya cukup yakin untuk menerima tawaran tersebut.

Dalam akun Instagram pribadinya, Fiersa mengaku bahwa ia menyukai karya-karya hasil tangan Fajar Nugros. Tak hanya itu, Fiersa ternyata juga menyukai materi yang diangkat dalam film dari novel karya Gol A Gong.

4. Lagu baru ini menjadi kali pertamanya Fiersa duet bersama Eet Sjahranie

4. Lagu baru ini menjadi kali pertama Fiersa duet bersama Eet Sjahranie
Instagram.com/eetsjahranie

Ketersediaan Fiersa untuk menciptaan lagu dari film yang ceritanya melegenda ini, ternyata tak ia lakukan seorang diri. Fiersa berkolaborasi dengan Eet Sjahranie untuk menciptakan lagu yang indah.

Diketahui, Eet Sjahranie adalah gitaris dari band Edane. Permainan yang begitu ciamik, membuat rasa dari lagu kolaborasi tersebut sangat menyentuh hati. Uniknya, ternyata kerja sama antara kedua musisi ini terjalin ketika Eet Sjahrani sendiri yang menghubungi Fiersa lebih dahulu.

Awalnya Fiersa tak menyangka bahwa gitaris tersebut akan berkolaborasi dengannya. Lantaran ia cukup sering mendengarkan lagu-lagu dari band Edane, tetapi itulah yang dinamakan takdir indah dalam proses pembuatan suatu karya. 

"Bayangkan, bikin lagi karena sering dengerin Edane. Eh, gitaris Edane-nya ngisi lagu tersebut, sungguh luar angkasa," ujar Fiersa.

5. Rilis pada 15 Desember 2022, lagu 'Balada Si Roy' berhasil tembus ratusan ribu pendengar

5. Rilis 15 Desember 2022, lagu 'Balada Si Roy' berhasil tembus ratusan ribu pendengar
Youtube.com/IDN Pictures

Setelah persetujuan demo di awal tahun 2021, akhirnya lagu tersebut berhasil rilis pada 15 Desember 2022. Perjalanan yang begitu panjang akhirnya berbuah manis untuk Fiersa dan pihak-pihak yang terkait dalam proses produksi soundtrack tersebut.

Belum genap berumur satu minggu, lagu 'Balada Si Roy' berhasil menembus 101.990 pendengar. Hal tersebut menjadi salah satu dari pencapaian terbesar Fiersa dalam kariernya di dunia musik.

Ia pun membagikan prestasi tersebut di InstaStory dengan caption "Selamat atas seratus ribu pertamamu, Nak. Tumbuhlah tumbuh meski sudah bukan zamanmu," tulis Fiersa.

Bersamaan dengan rilis soundtrack, di hari yang sama trailer resmi dari film Balada Si Roy pun turut diluncurkan. Kini, sambil menunggu 19 Januari 2023, Mama sudah bisa dengarkan lagu 'Balada Si Roy' di seluruh layanan platform digital.

Nah Ma, itulah lirik lagu 'Balada Si Roy' Fiersa Besari feat Eet Sjahranie. Setelah menyimak cerita dari lagu ini, Mama langsung tertarik mendengarkannya nggak nih?

Baca juga:

The Latest